Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Definisi Operasional

7.1 Mendeskripsikan proses pembentukan tanah karena pelapukan. 7.3 Mendeskripsikan struktur bumi.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang dan batasan masalah yang sudah disampaikan, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Apakah ada miskonsepsi IPA Fisika siswa kelas V SD Negeri semester 2 se-Kecamatan Berbah, Sleman? 2. Apakah ada perbedaan miskonsepsi IPA Fisika dilihat dari pekerjaan orang tua siswa kelas V SD Negeri semester 2 se-Kecamatan Berbah, Sleman?

E. Tujuan Penelitian

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk 1. Mengetahui adanya miskonsepsi IPA Fisika siswa kelas V SD Negeri semester 2 se-Kecamatan Berbah, Sleman. 2. Mengetahui adanya perbedaan miskonsepsi IPA Fisika dilihat dari pekerjaan orang tua siswa kelas V SD Negeri semester 2 se- Kecamatan Berbah, Sleman.

F. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Manfaat teoritis: Melalui penelitian ini dapat diketahui miskonsepsi pada siswa sehingga dapat dijadikan bahan evaluasi bagi guru. 2. Manfaat praktis: a. Bagi guru Penelitian ini dapat menjadi bahan masukan bagi guru agar kedepannya lebih berhati-hati dalam mengajarkan konsep IPA Fisika sehingga miskonsepsi pada siswa dapat diminimalisir. b. Bagi Sekolah Hasil penelitian ini dapat menjadi bahan masukan untuk lebih meningkatkan kualitas pembelajaran. c. Bagi peneliti Penelitian ini merupakan sarana untuk belajar dan mengembangkan pengetahuan peneliti yang telah berproses dalam penelitian.

G. Definisi Operasional

Definisi operasional berisi tentang istilah-istilah yang digunakan dalam penelitian ini. Definisi operasional yang digunakan dalam penelitian ini antara lain: 1. Miskonsepsi adalah suatu konsep yang tidak sesuai dengan pengertian ilmiah atau pengertian yang diterima pakar dalam bidang itu. Miskonsepsi pada soal pilihan ganda dapat dideteksi dari jawaban yang salah namun siswa tersebut yakin benar dengan jawabannya. 2. Ilmu Pengetahuan Alam adalah ilmu pengetahuan yang membahas tentang gejala alam yang sifatnya lebih pasti karena didasarkan pada percobaan dan pengamatan manusia secara terukur. 3. Miskonsepsi Ilmu Pengetahuan Alam adalah pemahaman yang salah tentang konsep IPA. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 4. Miskonsepsi IPA Fisika adalah pemahaman yang salah tentang konsep IPA Fisika. 5. Siswa Kelas V SD adalah siswa yang berada pada tingkat kelas V SD negeri se-Kecamatan Berbah, Kabupaten Sleman dengan rata-rata umur 10-11 tahun. 6. Pekerjaan orang tua adalah sesuatu yang dilakukan oleh setiap orang tua untuk mendapatkan nafkah. 10

BAB II LANDASAN TEORI