Pendekatan Penelitian METODE PENELITIAN

commit to user 32

BAB III METODE PENELITIAN

Menurut Nazir 2003: 1, metode penelitian merupakan satu kesatuan sistem dalam penelitian yang terdiri dari prosedur dan teknik yang perlu dilakukan dalam suatu penelitian. Prosedur memberikan kepada peneliti urut-urutan pekerjaan yang harus dilakukan dalam suatu penelitian, sedangkan teknik penelitian memberikan alat-alat ukur apa yang diperlukan dalam melaksanakan suatu penelitian.

3.1 Pendekatan Penelitian

Pendekatan penelitian yang akan dipakai penulis dalam melakukan penelitian terkait pencarian faktor penentu lokasi aman pada daerah rawan bencana tsunami di Kabupaten Cilacap adalah pendekatan kuantitaif, dengan menggunakan jenis penelitian korelasi. Pendekatan kuantitaif merupakan suatu pendekatan yang bertujuan untuk membuat deskripsi objektif tentang fenomena terbatas dan menentukan apakah fenomena dapat dikontrol melalui beberapa intervensi 1 . Pendekatan kuantitatif tersebut dipilih karena tujuan penelitian yang akan dilakukan yaitu untuk mengetahui korelasi antara karakteristik bencana tsunami dengan penggunaan lahan pada Kabupaten Cilacap pada tahun 2006, tujuan penelitian yang mengarah pada korelasi lebih ke arah perhitungan statistik dengan menggunakan program aplikasi tertentu. Tujuan penelitian tersebut mengarah pada objetivitas, berusaha memelihara pandangan, biases dari pengaruh pengumpulan data dan analisis proses serta melibatkan interaksi minimal dan jika interaksi diperlukan wawancara diperlukan maka berusaha dibakukan prosesnya, hal tersebut merupakan salah satu cirri dari pendekatan kuantitatif. Selain itu, pendekatan yang digunakan di dalam teori ini adalah pendekatan deduktif dimana penelitian ini dideduksi dari teori tentang apa yang akan diamati, dalam hal ini teori terkait bencana tsunami dan penggunaan lahan. 3.2 Jenis Penelitian Jenis penelitian yang digunakan dalam melakukan penelitian ini adalah jenis penelitian deskriptif, hal ini dikarenakan pada penelitian ini, Penulis bermaksud menggali lebih dalam karakteristik hubungan antara bencana tsunami dengan penggunaan lahan pada kawasan pesisir sehingga diketahui faktor penentu lokasi aman pada daerah rawan 1 Dr. Ir. Masyuri, MP dan Drs. Zainuddin, MA “ Metode Penelitian : Pendekatan Praktis dan Aplikatif”.2008. Hal. 14 commit to user 33 bencana tsunami. Penelitian deskriptif adalah suatu bentuk penelitian yang ditujukan untuk mendeskripsikan fenomena-fenomena yang ada, baik fenomena alamiah maupun fenomena buatan manusia. Fenomena itu bisa berupa bentuk, aktivitas, karakteristik, perubahan, hubungan, kesamaan, dan perbedaan antara fenomena yang satu dengan fenomena lainnya Sukma Dinata dalam Masyuri dan Zainuddin, 2008. Penelitian deskriptif merupakan penelitian yang berusaha mendeskripsikan dan menginterpretasikan sesuatu, misalnyakondisi atau hubungan yang ada, pendapat yang berkembang, proses yang sedang berlangsung, akibat atau efek yang terjadi, atau tentang kecendrungan yang tengah berlangsung.

3.3 Variabel Penelitian