Deskripsi Produk Awal HASIL PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN

disampaikan, selain itu media juga membantu para pendidik untuk menggunakan teknologi informasi.

B. Deskripsi Produk Awal

Tahapan pembuatan produk multimedia interaktif yang digunakan dalam penelitian ini berdasarkan konsep dan rancangan. Tahapan pembuatan produk multimedia interaktif ini terdiri dari beberapa langkah, yaitu: 1. Konsep Software media pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial kelas IV SD ini menggunakan Microsoft PowerPoint. Produk multimedia ini diharapkan dapat mempermudah peserta didik dalam memahami materi pembelajaran yang telah disajikan oleh pendidik. Produk multimedia interaktif ini juga membantu pendidik dalam menyajikan suatu materi ajar pada pembelajaran di kelas sehingga tercipta pembelajaran yang aktif, kreatif, efektif, serta menyenangkan. 2. Sketsa Produk Multimedia Interaktif Rancangan produk multimedia interaktif untuk pembelajaran IPS di kelas IV SD secara garis besar dapat divisualisasikan seperti diagram berikut: Gambar 4. 1 Konsep Produk Multimedia Interaktif Pembelajaran IPS Kelas IV SD a. Pembukaan Menu Utama Pada bagian pembukaan akan diperlihatkan judul materi ajar yang akan dipelajari dan beberapa gambar untuk mendukung materi tersebut. Slide pembukaan memuat 4 menu utama yaitu Petunjuk, Kegiatan Pembelajaran, Referensi dan Penyusun. Slide berganti ke slide berikutnya bila mengklik pada menu utama yang dikehendaki. b. Petunjuk Petunjuk pada media pembelajaran ini dimaksudkan untuk menunjukkan cara-cara mengoperasikan media pembelajaran dan Keluar Permainan Evaluasi Kegiatan Pembelajaran Petunjuk Pembukaan Menu Utama fungsi tombol-tombol navigasi sehingga dapat memudahkan peserta didik dalam menggunakan CD media pembelajaran. c. Kegiatan Pembelajaran Desain rancangan produk multimedia interaktif dalam materi mengambil materi perkembangan teknologi produksi, komunikasi, dan transportasi serta pengalaman menggunakannya. Pada Menu Kegiatan Pembelajaran ini memuat 3 pertemuan. Pada setiap pertemuan memuat menu indikator, lagu, soal evaluasi, permainan, refleksi, dan aksi. Pertimbangan penulis memilih komponen ini karena dalam pembelajaran di SD Kanisius Wirobrajan menggunakan pendekatan PPR yang menggunakan alur konteks, pengalaman, refleksi dan aksi dan evaluasi sehingga penulis menggunakan 6 komponen tersebut dalam pengembangan produk pembelajaran IPS kelas IV Sekolah Dasar. d. Evaluasi Slide ini berisi soal-soal evaluasi berkaitan dengan materi pembelajaran dalam pengembangan media pembelajaran. Soal evaluasi berupa pertanyaan dalam bentuk pilihan ganda. Penulis memilih pertanyaan dalam bentuk pilihan ganda dikarenakan pada bentuk pilihan ganda penulis dapat memberikan feedback dan skor secara langsung yakni yang bisa muncul setelah peserta didik mengklik atau memilih. e. Permainan Slide ini berisi permainan berupa tebak-tebakan kata, gambar dan suara atau bunyi. Slide ini memuat permainan berupa tebak kata dengan tujuan agar dapat mengingatkan kembali menggunakan bahasa lisan atas konsep atau materi ajar yang telah dipelajari. Permainan tebak kata ini juga dapat menumbuhkan keaktifan peserta didik untuk saling berdiskusi dengan teman dan adu kecepatan menjawab. f. Keluar Menu keluar dalam produk multimedia interaktif ini berupa ikon atau dapat menggunakan tombol Esc pada keyboard. 3. Pengumpulan Bahan Tahapan pengumpulan bahan dalam produk multimedia interaktif ini dilakukan dalam beberapa tahap, yaitu: a. Pengumpulan materi utama Materi yang digunakan dalam produk multimedia interaktif ini diambil dari buku paket IPS kelas IV SD yang sebelumnya digunakan untuk menyampaikan materi perkembangan teknologi produksi, teknologi komunikasi, dan teknologi transportasi. b. Pengumpulan dan pembuatan gambar Pada produk multimedia interaktif ini diperlukan gambar- gambar untuk mempermudah penyampaian materi. Gambar-gambar diperoleh dari buku elektronik IPS untuk kelas IV SD dan mengunduh dari internet, setelah itu diadakan pengeditan gambar-gambar tersebut agar sesuai dengan yang diinginkan dalam membuat produk multimedia interaktif. Gambar-gambar tersebut dipilih sesuai dengan kegunaan dan keterkaitan gambar tersebut dengan materi yang disajikan dalam produk yang dikembangan ini. c. Pengumpulan video Video diperoleh dengan cara mengunduh dari internet. Video tersebut harus diedit terlebih dahulu karena ada beberapa bagian yang tidak terlalu penting untuk diperlihatkan. d. Pengumpulan efek suara Efek suara diperlukan untuk mendukung salah satu materi pada produk multimedia interaktif. Efek suara diperoleh dengan cara mengunduh dari internet dan merekam suara dengan menggunakan program Audacity. Suara berasal dari suara pembuat media pembelajaran yang memuat beberapa uraian atau penjelasan singkat tentang menu atau materi pembelajaran yang dibahas. Setelah itu, diedit dan dimasukkan ke dalam produk multimedia interaktif.

C. Pembuatan Software Multimedia Pembelajaran