Data Analisis Kebutuhan HASIL PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN

A. Data Analisis Kebutuhan

Perkembangan teknologi produksi, komunikasi, dan transportasi mengalami perubahan dan perkembangan yang sangat pesat di era globalisasi ini. Tak hanya hal tersebut akan tetapi dunia pendidikan pun mengalami banyak perubahan dan perkembangan. Penggunaan media pembelajaran pun sangat diperlukan baik itu media konvensional maupun berbasis IT. Media pembelajaran berbasis IT pada saat ini telah menjadi keharusan untuk menunjang pembelajaran. Media tersebut seperti komputer, laptop, proyektor dan screen. Berdasarkan hasil observasi yang peneliti lakukan pada pembelajaran di SD Kanisius Wirobrajan sebagai sampel, menunjukkan bahwa pembelajaran mata pelajaran IPS di kelas IV pada sekolah tersebut belum memanfaatkan penggunaan media pembelajaran berbasis IT, walaupun sekolah ini sudah mempunyai fasilitas yang memungkinkan pembelajaran menggunakan media pembelajaran berbasis IT. Pendidik di kelas IV SD Kanisius Wirobrajan pun belum menggunakan media pembelajaran berbasis IT dalam pembelajaran di kelas, hal ini karena belum adanya multimedia pembelajaran interaktif untuk mata pelajaran IPS. Kegiatan pembelajaran IPS yang nampak di kelas IV SD Kanisius Wirobrajan menunjukkan kurangnya keaktifan peserta didik dalam proses pembelajaran. Aktivitas yang 38 nampak dalam kegiatan pembelajaran adalah pendidik menyampaikan materi dengan metode ceramah. Beberapa peserta didik antusias mendengarkan pendidik mengajar akan tetapi masih banyak peserta didik yang asyik ngobrol dengan temannya dan bermain pensil atau benda-benda lainnya. Selain observasi yang peneliti lakukan, peneliti juga melakukan wawancara kepada salah satu pendidik di SD Kanisius Wirobrajan. Pendidik tersebut merupakan wali kelas IVA di SD Kanisius Wirobrajan. Hasil wawancara tersebut menunjukkan bahwa SD Kanisius Wirobrajan sudah memiliki fasilitas yang memungkinkan untuk melaksanakan pembelajaran berbasis IT di kelas, namun karena keterbatasan media pembelajaran yang menggunakan teknologi informasi tersebut maka pendidik di SD Kanisius Wirobrajan ini lebih menggunakan media pembelajaran konvensional ataupun metode ceramah. Jadi, peneliti menyimpulkan bahwa di SD Kanisius Wirobrajan ini pada dasarnya dapat melaksanakan pembelajaran yang berbasis IT. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara yang peneliti lakukan di SD Kanisius Wirobrajan tersebut, maka peneliti melakukan pengembangan multimedia pembelajaran interaktif pada mata pelajaran IPS untuk siswa kelas IV SD. Media pembelajaran yang dikembangkan ini diharapkan dapat membantu peserta didik dalam memahami materi pembelajaran tentang Mengenal Perkembangan Teknologi Produksi, Komunikasi dan Transportasi serta pengalaman menggunakannya. Media pembelajaran ini juga diharapkan memudahkan pendidik dalam menyajikan materi pelajaran yang akan disampaikan, selain itu media juga membantu para pendidik untuk menggunakan teknologi informasi.

B. Deskripsi Produk Awal