Latar Belakang Perbedaan Metode Ceramah dan Leaflet Terhadap Skor Pengetahuan Santriwati Tentang Pedikulosis Kapitis di Pondok Pesantren Al-Mimbar Sambongdukuh Jombang

Masyarakat yang cenderung berperilaku acuh tak acuh dan kurang perhatian terhadap pemeliharaan kesehatan pribadi masing-masing mencerminkan kurangnya pengetahuan masyarakat tersebut terhadap persepsi sakit dan pengetahuan tentang penyebab dan gejala sakit. Kebiasaan tidak sehat seperti memakai benda pribadi secara bergantian, jika tidak ada pihak yang mengingatkan maka perilaku tidak sehat tersebut akan terus dilakukan dalam kehidupan sehari- hari Ramdan et al., 2013. Menurut penelitian Haryono et al., 2008 pengetahuan, sikap dan perilaku santri yang diberi intervensi pendidikan kesehatan lingkungan lebih baik dari santri yang tidak diberi intervensi. Salah satu metode pendidikan kesehatan yang cocok diterapkan dalam kelompok besar adalah ceramah, untuk mendukung keberhasilan metode ceramah dapat digunakan suatu media bergerak dan dinamis serta dapat dilihat dan didengar, misalnya powerpoint Notoatmodjo, 2010. Selain ceramah, metode pendidikan kesehatan yang dapat menjangkau kelompok besar adalah pemberian leaflet Simamora, 2009. Selain itu menurut Nursalam 2008, jika tujuan pendidikan kesehatan adalah hanya untuk meningkatkan pengetahuan maka metode yang tepat untuk digunakan adalah metode ceramah atau dengan teknik media baca. Hasil studi pendahuluan dengan metode wawancara di Pondok Pesantren Al-Mimbar Sambongdukuh Jombang terdapat 84 santriwati 54 santriwati dari 64 santriwati yang mengalami pedikulosis kapitis. Kebiasaan saling meminjam barang pribadi seperti sisir, ikat rambut, kerudung dan mukena yang dapat menjadi sarana perpindahan kutu kepala masih sering dilakukan. Penanganan terkait pedikulosis kapitis yang telah dilakukan santriwati adalah membasmi kutu kepala dengan serit atau dengan tangan saat kepala terasa gatal atau saat ada waktu luang. Penanganan serius terhadap pedikulosis kapitis berupa pendidikan kesehatan yang diharapkan dapat mengubah pengetahuan, sikap dan perilaku Haryono, et al., 2008 pada santriwati belum pernah diberikan oleh pihak pondok pesantren. Tingkat pedikulosis kapitis pada santriwati Pondok Pesantren Al-Mimbar Sambongdukuh Jombang masih tinggi dan perbedaan pengaruh metode ceramah dan leaflet sebagai metode dan media pendidikan kesehatan yang dapat menjangkau kelompok besar juga belum dibuktikan dalam populasi ini. Dari penjelasan tersebut, peneliti ingin melakukan penelitian tentang perbedaan metode ceramah dan leaflet terhadap pengetahuan santriwati tentang pedikulosis kapitis di Pondok Pesantren Al-Mimbar Sambongdukuh Jombang.

B. Rumusan Masalah

Tingginya angka kejadian pedikulosis kapitis di pondok pesantren Al- Mimbar Sambongdukuh Jombang dapat mengakibatkan terganggunya pola tidur santriwati serta berkurangnya konsentrasi belajar yang dapat menjadi pencetus menurunnya prestasi belajar mereka. Pendidikan kesehatan merupakan salah satu bentuk penanganan pedikulosis kapitis karena pengobatan yang tidak disertai pendidikan kesehatan tidak akan mencegah infestasi ulang kutu kepala sebagai penyebabnya. Menurut Notoatmodjo 2010 metode pendidikan kesehatan yang tepat untuk kelompok besar adalah ceramah, namun di samping itu menurut Simamora 2009 metode pemberian leaflet juga tepat untuk meningkatkan pengetahuan dalam kelompok besar. Perbedaan metode ceramah dan leaflet terhadap pengetahuan santriwati tentang pedikulosis kapitis perlu diteliti untuk selanjutnya dapat ditentukan metode mana yang lebih berpengaruh untuk meningkatkan pengetahuan tentang pedikulosis kapitis pada santriwati.

C. Pertanyaan Penelitian

1. Bagaimana gambaran karakteristik santriwati berdasarkan usia dan kesehatan kepala? 2. Bagaimana gambaran skor rata-rata pengetahuan responden sebelum dan sesudah diberikan pendidikan kesehatan dengan metode ceramah dan leaflet? 3. Bagaimana perubahan skor pengetahuan pretest dan posttest kelompok ceramah dan leaflet? 4. Bagaimana perbedaan skor pengetahuan pretest kelompok ceramah dan leaflet serta perbedaan skor pengetahuan posttest kedua kelompok tersebut?

D. Tujuan Penelitian

1. Tujuan Umum

Mengetahui perbedaan metode ceramah dan leaflet terhadap skor pengetahuan santriwati tentang pedikulosis kapitis di Pondok Pesantren Al- Mimbar Sambongdukuh Jombang.

2. Tujuan Khusus

a. Mengetahui gambaran karakteristik santriwati berdasarkan usia dan kesehatan kepala. b. Mengetahui gambaran skor rata-rata pengetahuan santriwati tentang pedikulosis kapitis di Pondok Pesantren Al-Mimbar Sambongdukuh Jombang sebelum dan sesudah diberikan pendidikan kesehatan dengan metode ceramah dan leaflet.

Dokumen yang terkait

HUBUNGAN ANTARA PERILAKU SEHAT DENGAN ANGKA KEJADIAN PEDIKULOSIS KAPITIS PADA SANTRIWATI PONDOK PESANTREN DARUL ‘ULUM JOMBANG

1 8 12

EFEKTIFITAS AUDIOVISUAL DENGAN CERAMAH DAN LEAFLET TERHADAP PENGETAHUAN Efektifitas Audiovisual Dengan Ceramah Dan Leaflet Terhadap Pengetahuan Kontrasepsi Mow.

2 21 14

PERBEDAAN PENGETAHUAN PADA PENDIDIKAN KESEHATAN METODE CERAMAH DAN MEDIA LEAFLET Perbedaan Pengetahuan Pada Pendidikan Kesehatan Metode Ceramah Dan Media Leaflet Dengan Metode Ceramah Dan Media Video Tentang Bahaya Merokok Di SMK Kasatrian Solo.

0 4 15

PERBEDAAN PENGETAHUAN PADA PENDIDIKAN KESEHATANMETODE CERAMAH DAN MEDIA LEAFLET DENGAN Perbedaan Pengetahuan Pada Pendidikan Kesehatan Metode Ceramah Dan Media Leaflet Dengan Metode Ceramah Dan Media Video Tentang Bahaya Merokok Di SMK Kasatrian Solo.

0 2 16

PENDAHULUAN Perbedaan Pengetahuan Pada Pendidikan Kesehatan Metode Ceramah Dan Media Leaflet Dengan Metode Ceramah Dan Media Video Tentang Bahaya Merokok Di SMK Kasatrian Solo.

0 3 6

PERBEDAAN PENDIDIKAN KESEHATAN METODE CERAMAH DENGAN CERAMAH DISERTAI LEAFLET TERHADAP Perbedaan Pendidikan Kesehatan Metode Ceramah Dengan Ceramah Disertai Leaflet Terhadap Pengetahuan Keluarga Pasien Post Stroke Di Kecamatan Pasar Kliwon Sura

0 2 16

PERBEDAAN PENDIDIKAN KESEHATAN METODE CERAMAH DENGAN CERAMAH DISERTAI LEAFLET Perbedaan Pendidikan Kesehatan Metode Ceramah Dengan Ceramah Disertai Leaflet Terhadap Pengetahuan Keluarga Pasien Post Stroke Di Kecamatan Pasar Kliwon Surakarta.

0 2 17

POLITIK PESANTREN DAN KESETARAAN GENDER: PENDIDIKAN KEPEMIMPINAN SANTRIWATI DI PONDOK PESANTREN PUTRI AL LATHIFIYYAH 1 BAHRUL 'ULUM TAMBAKBERAS JOMBANG.

0 3 112

STUDI KOMPARASI METODE CERAMAH DAN LEAFLET TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN DAN SIKAP REMAJA TENTANG VULVA HYGIENE DI SMA N 10 PURWOREJO NASKAH PUBLIKASI - Studi Komparasi Metode Ceramah dan Leaflet terhadap Tingkat Pengetahuan dan Sikap Remaja tentang Vulva

0 11 20

PERBEDAAN PENGETAHUAN DAN PERILAKU PERSONAL HYGIENE SANTRIWATI SEBELUM DAN SETELAH DIBERIKAN PENDIDIKAN KESEHATAN SCABIES DI PONDOK PESANTREN SALAFI AL-FALAH JATILAWANG

0 0 16