Fungsi Paragraf Hakikat Paragraf 1. Pengertian Paragraf

yang membutuhkan persuasi dalam mempromosikan barang atau yang lainnya. 18 Dari penjelasan mengenai jenis-jenis paragraf dapat disimpulkan bahwa ada empat jenis paragraf. Jenis paragraf yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebuah paragraf sederhana jenis persuasi memuat isi dari sebuah iklan layanan masyarakat. Paragraf persuasi yang digunakan dalam penelitian hanya memenuhi syarat jika dilengkapi dengan kalimat ajakan dan menggunakan kata Ayo, Mari dalam paragrafnya.

5. Pengertian Paragraf Persuasi

Dalam bahasa Inggris kata to persuade berarti ’membujuk’ atau ’meyakinkan.’ Bentuk nominanya adalah persuation yang kemudian menjadi kata serapan dalam bahasa Indonesia: persuasi. Paragraf persuasi adalah paragraf yang bertujuan membuat pembaca percaya, yakin, dan terbujuk akan hal-hal yang dikomunikasikan baik berupa fakta, suatu pendapat gagasan ataupun perasaan seseorang. 19 Para pakar pun berpendapat bahwa paragraf persuasi merupakan jenis paragraf yang bersifat memengaruhi pembaca. Berikut ini beberapa pendapat para pakar tentang definisi dari paragraf persuasi. Tarigan, dalam bukunya mengemukakan bahwa “persuasi merupakan tulisan yang dapat merebut perhatian pembaca, yang dapat menarik minat, dan dapat meyakinkan pembaca bahwa pengalaman pembaca merupakan suatu hal yang amat penting.” 20 Gorys Keraf menyatakan Persuasi adalah suatu seni verbal yang bertujuan untuk meyakinkan seseorang agar melakukan sesuatu yang dikehendaki pembicara pada waktu itu atau pada waktu yang akan datang. Karena tujuan terakhir adalah agar pembaca atau pendengar melakukan 18 Ibid,h. 3.21 19 Suparno dan Muhammad Yunus, Keterampilan Dasar Menulis, Jakarta: Universitas Terbuka, 2009, h. 1.11. 20 Henry Guntur Tarigan, op. cit, h. 113 sesuatu, maka persuasi dapat dimasukkan pula dalam mengambil keputusan. Bentuk-bentuk persuasi yang dikenal umum adalah: propaganda yang dilakukan oleh golongan-golongan atau badan-badan tertentu, iklan-iklan dalam surat kabar, majalah atau media massa lain, selebaran-selebaran, kampanye lisan, dan sebagainya. 21 Berdasarkan pendapat yang telah dikemukakan para pakar tersebut, dapat disimpulkan bahwa paragraf persuasi merupakan jenis paragraf yang bersifat memengaruhi, membujuk, dan meyakinkan pembaca agar mau melakukan sesuatu sesuai persuasi yang diadakan.

6. Syarat Penyusunan Paragraf Persuasi

Dalam bukunya Rhetorica, Aristoteles dalam Gorys Keraf mengajukan tiga syarat yang harus dipenuhi untuk mengajukan tiga syarat yang harus dipenuhi untuk mengadakan persuasi. Inilah syarat-syarat paragraf persuasi yang baik. a. Watak dan kredibilitas Dalam pergaulan antar manusia, karakter atau watak merupakan salah satu faktor yang selalu harus diperhitungkan. Persuasi akan berlangsung sesuai dengan harapan pembicara, bila hadirin telah mengenal pembicara sebagai orang yang berwatak baik. Bila hadirin belum mengenal pembicara sekurang-kurangnya dalam persuasi itu sendiri pembicara yang tidak sadar akan memperlihatkan pula watak yang sebenarnya. Watak dan seluruh kepribadian pembicara atau penulis dapat diketahui dari seluruh pembicaraan atau karangannya. b. Kemampuan mengendalikan emosi Syarat kedua, sebagai telah disebutkan di atas, adalah kemampuan pembicara untuk mengendalikan emosi hadirin. Pengertian pengendalian emosi di sini harus diartikan baik sebagai kesanggupan pembicara untuk 21 Gorys Keraf, Argumentasi dan Narasi, Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama, 2003, cet. ke-14, h. 118

Dokumen yang terkait

Pengaruh Pemanfaatan Lingkungan Sebagai Media Pembelajaran Terhadap Keterampilan Menulis Puisi Siswa Kelas V Min 15 Bintaro Jakarta Selatan

0 4 169

PENGARUH PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS PUISI SISWA KELAS V MIN 15 BINTARO JAKARTA SELATAN

0 5 169

Keterampilan Menulis Paragraf Persuasi pada Siswa Kelas X.2 SMA Negeri 1 Cibitung

0 6 88

Peningkatkan kemampuan menulis paragraf persuasi melalui penerapan metode pembelajaran kooperatif teknik student team Achievement division (STAD) : penelitian tindakan kelas pada siswa X SMA Yasih Bogor

1 27 140

Pengaruh penggunaan media audio visual Terhadap peningkatan keterampilan menulis puisi siswa kelas IX MTS Jabal Nur Cipondoh Tangerang Tahun pelajaran 2014/2015

3 14 115

Peningkatan Hasil Belajar IPS Dengan Penerapan Media Audio Visual Pada Siswa Kelas IV di MIN 15 Bintaro

1 5 180

Pemanfaatan media audio visual untuk meningkatkan kemampuan menyimak siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia di MI Mathla’ul Anwar Leuwisadeng Bogor : penelitian tindakan kelas

1 11 111

Peningkatan kemampuan menulis teks berita dengan menggunakan media audio visual siswa kelas VIII semester II SMPN 2 Tangerang Selatan Tahun pelajaran 2013/2014

3 35 174

PENGGUNAAN MEDIA IKLAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS PERSUASI PADA SISWA KELAS X Penggunaan Media Iklan Untuk Meningkatkan Menulis Persuasi Pada Siswa Kelas X Smk Muhammadiyah 4 SragenTahun Pelajaran 2010/2011.

0 0 9

DESKRIPSI KEMAMPUAN MENULIS PARAGRAF PERSUASI MELALUI MEDIA POSTER OLEH SISWA SMA

0 0 10