Kerangka Berpikir DASAR TEORI

28 Hasil penelitian di atas menunjukkan bahwa penerapan Quantum Learning mampu meningkatkan hasil belajar Biologi siswa kelas X SMA Negeri 4 Surakarta tahun pelajaran 20112012 dalam ranah kognitif, afektif maupun psikomotorik.

G. Kerangka Berpikir

Pembelajaran Biologi sebagai kajian ilmu yang terbentuk dari berbagai konsep membutuhkan proses pembelajaran yang mengarahkan siswa untuk memiliki pemahaman konseptual. Proses pembelajaran sebaiknya bisa membuat siswa aktif membangun konsep dan mampu menghubungkan setiap konsep yang ada secara mandiri. Apabila hal tersebut tidak terpenuhi maka akan memengaruhi hasil belajar. Hal ini sejalan dengan hasil observasi yang dilakukan peneliti di SMA BOPKRI 2 pada kelas X selama tahun ajaran 20102011. Proses pembelajaran belum mengarahkan siswa untuk memiliki pemahaman konsep secara maksimal. Hasil belajar siswa juga belum memuaskan yaitu rata-rata nilai siswa baru mencapai 67,41; sedangkan standar ketuntasan minimal adalah 73. Pada penelitian sebelumnya, Prasetyo F. I., dkk. 2012 menggunakan Model Quantum Learning. Penelitian tersebut mengkaji pengaruh penerapan Model Quantum Learning terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Biologi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar kelompok eksperimen lebih tinggi dibandingkan kelompok kontrol dalam semua ranah pembelajaran kognitif, psikomotorik dan afektif. Berdasarkan hasil tersebut, 29 peneliti selanjutnya berinisiatif untuk menerapkan model Quantum Teaching and Learning untuk mengatasi masalah yang sebelumnya ditemukan. Peneliti berharap model pembelajaran ini dapat meningkatkan hasil belajar dan aktivitas pembelajaran pada siswa SMA BOPKRI 2 tahun ajaran 20112012. Model pembelajaran ini akan diterapkan pada pembelajaran mengenai materi Ekosistem yang mempelajari berbagai komponen lingkungan yang saling berinteraksi membentuk suatu tatanan kehidupan yang lebih kompleks. Model pembelajaran dirasa relevan karena memanfaatkan setiap benda yang ada di lingkungan belajar untuk mendukung proses belajar dengan membangun pemahaman konseptual siswa. Siswa juga mendapatkan kesempatan mendapatkan pengalaman belajar yang lebih nyata karena proses belajar banyak melibatkan kegiatan yang bersifat fisik psikomotorik misalnya: membuat peta konsep dan presentasi. Berbagai kelebihan yang dimiliki model pembelajaran Quantum Teaching and Learning diharapkan dapat membantu siswa dalam memenuhi target penelitian berupa peningkatan hasil belajar dan aktivitas pembelajaran.

H. Hipotesis

Dokumen yang terkait

Analisa pengaruh hasil belajar matematika terhadap kemampuan menyelesaikan soal-soal fisika|b:Studi pengaruh hasil belajar pokok bahasan getaran pada siswa kelas 2 semester III di SLTP Negeri 3 Jember tahun ajaran 2002/2003

0 11 80

Analisa pengaruh hasil belajar matematika terhadap kemampuan menyelesaikan soal-soal fisika: Studi pengaruh hasil belajar pokok bahasan getaran pada siswa kelas 2 semester III di SLTP Negeri 3 Jember tahun ajaran 2002/200

0 13 80

Upaya meningkatkan hasil belajar kimia siswa dengan menggunakan model pembelejaran Problem Based Learning (PBL)

1 5 79

Peningkatan hasil belajar siswa pada konsep sumber energi gerak melalui pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL): penelitian tindakan kelas di MI Muhammadiyah 2 Kukusan Depok

2 3 135

Penerapan model pembelajaran kooperatif tipe inside outside circle (ioc) untuk meningkatkan hasil belajar ips siswa kelas VII-B smp muhammadiyah 17 ciputat tahun ajaran 2014/2015

3 43 0

Pengunaan Model Cooperative Learning tipe student team achivement division (STAD) untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS kelas IV B SDN 08 Metro TImur tahun pelajaran 2011/2012

0 6 44

“Pembelajaran apresiasi prosa fiksi melalui pendekatan Cooperative Learning tipe Cooperative Integrated Reading and Composition (CIRC) untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar pada siswa kelas VB SDN 08 Metro Timur TP 2012/2013”.

11 75 55

Pemanfaatan lingkungan sekolah sebagai sumber belajar untuk meningkatkan aktivitas belajar dan penguasaan konsep oleh siswa pada materi pokok ekosistem

0 7 62

BAB V PEMBAHASAN HASIL PENELITIAN A. PEMBAHASAN - Perbandingan hasil belajar dengan model pembelajaran kooperatif tipe make a match dan model pembelajaran kooperatif pada materi gaya kelas VIII semester I di MTs Negeri 1 Model Palangka Raya tahun ajaran 2

0 0 24

Pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Student Team Achievement Division (STAD) menggunakan peta konsep terhadap hasil belajar siswa pada materi struktur dan fungsi tubuh tumbuhan di Kelas VIII MTs Miftahul Jannah Palangka Raya tahun ajaran 2015/2016

1 0 16