Teknik Pemeriksaan Keabsahan Data

b. Profil BPMPPT Kabupaten Wonosobo

Kabupaten Wonosobo sebagai salah satu identitas pemerintah daerah yang terdekat dengan masyarakat memiliki peran strategis dalam penyelenggaraan pelayanan publik. Penyelenggaraan pemerintahan daerah yang ditandai dengan ditetapkanya UU Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah telah membawa konsekuensi yang luas bagi lembaga pemerintah di tingkat daerah. Dalam rangka mewujudkan tujuan otonomi daerah yaitu mempercepat tercapainya kesejahteraan rakyat melalui peningkatan pelayanan publik di daerah, maka lembaga pemerintah di tingkat daerah dituntut mampu memberikan pelayanan publik yang mudah, cepat, dan terjangkau sebagaimana yang selalu diharapkan masyarakat selama ini. Berikut ini adalah gambaran umum dari Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu BPMPPT. 1 Visi, Misi, dan Motto Pelayanan a Visi Visi BPMPPT Kabupaten Wonosobo adalah: “Terselenggaranya Pelayanan Perizinan Yang Prima Dan Terpadu ”. Dasar pernyataan visi BPMPPT diambil dari salah satu misi Kabupaten Wonosobo yaitu melanjutkan praktik pemerintahan partisipatif dan demokratis menuju masyarakat yang sejahtera. b Misi Misi BPMPPT Kabupaten Wonosobo adalah: i. Mengembangkan sistem pengelolaan pelayanan perizinan yang efektif dan efisien, yaitu dengan mengembangkan pola pelayanan perizinan yang tepat waktu, tepat biaya dan tepat sasaran, sehingga tercipta sistem pelayanan perizinan yang mudah, murah, cepat dan pasti. ii. Mewujudkan sinergitas pelayanan perizinan yang harmonis, yaitu dengan stakeholders sesuai prinsip koordinasi, integrasi, sinkronisasi, simplifikasi, keamanan dan kepastian. Hal ini perlu terus menerus dibangun karena keterkaitan fungsi antara BPMPPT dengan SKPD teknis. c Motto Motto BP MPPT Kabupaten Wonosobo yaitu: „‟Kepuasan Anda Adalah Kebanggaan Kami. ‟‟ 2 Dasar Hukum Pelayanan Umum Dasar hukum pelayanan umum BPMPPT Kabupaten Wonosobo yaitu tertera pada: a Peraturan Daerah Kabupaten Wonosobo Nomor 15 Tahun 2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Lembaga Teknis Daerah dan Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu Kabupaten Wonosobo