Kuat Pegang Sekrup Sifat Mekanis Papan Komposit 1 MOR dan MOE

Jika dibandingkan dengan standar JIS A 5908:2003, nilai kuat pegang sekrup minimal 51 kgf, maka nilai kuat pegang sekrup papan memenuhi standar tersebut. Kecuali papan yang dikempa pada suhu 120 o C selama 10 menit tidak dapat memenuhi standar tersebut, tapi dapat memenuhi standar JIS A 5908:2003 yang mensyaratkan nilai kuat pegang sekrup minimal 51 kgf. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sifat mekanis papan baik nilai MOR, MOE, IB dan kuat pegang sekrup papan semakin meningkat dengan bertambahnya suhu dari 100 o C menjadi 120 o C, tetapi cenderung menurun jika suhu dinaikkan lagi. Hak ini mengindikasikan bahwa suhu optimal yang digunakan 120 o C.

6.4 Perhitungan Suhu dan Waktu Kempa

Lamanya waktu yang diperlukan agar suhu pada bagian core mencapai suhu yang sama dengan suhu plat seperti yang telah ditetapkan pada alat kempa panas, dapat diukur dengan menggunakan thermocouple yang dihubungkan dengan alat pencatat chinorecorder seperti terlihat pada Gambar 6.9. Gambar 6.9 Hot press yang dihubungkan dengan chinorecorder Hasil pencatatan dengan chinorecorder dapat dilihat pada Tabel 6.1. Dari hasil perhitungan tersebut terlihat bahwa semakin tinggi suhu plat, suhu awal core yang tercatat oleh thermocouple juga semakin tinggi dan waktu yang diperlukan agar core mencapai suhu yang sama dengan suhu awal plat semakin menurun. Hal tersebut mengindikasikan bahwa semakin tinggi suhu pengempaan, waktu yang dibutuhkan perekat untuk matang cure semakin singkat karena akan terjadi heat transfer yang lebih cepat dan dapat menyebabkan perekat mengalami pengerasan sebelum terpenetrasi ke dalam kayu sehingga dapat mengakibatkan menurunnya kekuatan papan. Tabel 6.1. Suhu dan waktu pengempaan papan komposit Suhu Hot Press Suhu Plat o C Suhu Core o C Waktu mnt o C Awal akhir awal akhir 100 99,94 112,44 18 101,33 12,5 120 118 140,22 23,55 120,77 11,87 140 129,14 156 45,77 134,67 8,75 160 155,5 190,2 65,22 162,4 6,87

6.5 Kesimpulan

Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1. Papan yang dikempa pada suhu 100 o C mempunyai sifat fisis dan mekanis yang lebih rendah dibanding papan yang dikempa pada suhu 120, 140 dan 160 o C. 2. Waktu pengempaan selama 15 menit menghasilkan papan yang lebih baik dari papan yang dikempa selama 10 menit. 3. Kombinasi antara waktu 15 menit-suhu 120 o C merupakan kombinasi yang optimal untuk jenis perekat PU untuk matang jika digunakan pada kadar air partikel 7-10 rata-rata 8.