Harga diri Definisi Operasional

mahasiswa dikarenakan rentang usia mahasiswa termasuk dalam kriteria masa dewasa awal. Metode sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah convinience sampling , yaitu pengambilan sampel yang dilakukan dengan cara memilih subjek yang tersedia yang dianggap sesuai dengan persyaratan dari tujuan penelitian yang mudah dijangkau atau didapatkan Narimawati Munandar, 2008. Karena tujuan penelitian ini ingin mengetahui hubungan harga diri dan manajemen konflik pada individu dewasa awal yang menjalani hubungan pacaran jarak jauh, maka subjek yang dipilih pada penelitian ini harus memenuhi kriteria sebagai berikut : 1. Mahasiswa yang berusia 18 sampai 25 tahun dengan pertimbangan bahwa pada usia ini individu berada pada masa dewasa awal. 2. Sedang menjalani hubungan pacaran jarak jauh dengan syarat : a. Minimal berbeda kota dengan pasangannya dan maksimal bertemu 1 kali dalam sebulan. Hal ini ditentukan dengan pertimbangan yang mengacu pada definisi pacaran jarak jauh yang sudah disampaikan sebelumnya. b. Sudah menjalin hubungan pacaran jarak jauh minimal 3 bulan. Pertimbangan tentang hal itu adalah ketika individu dan pasangannya sudah menjalani pacaran jarak jauh selama waktu tersebut, kemungkinan besar mereka sudah mengalami beberapa konflik dalam hubungannya Jumlah subyek yang akan digunakan dalam penelitian ini direncanakan sebanyak 50 orang yang termasuk dalam ciri-ciri subyek penelitian yang telah ditentukan.

E. Metode Pengumpulan Data

Data dari penelitian ini dilakukan dengan metode kuesioner dengan menggunakan dua buah skala yang berisi pernyataan-pernyataan yang dibuat oleh peneliti berdasarkan aspek-aspek dari masing-masing variabel yang akan diteliti. Kedua skala tersebut adalah: 1 Skala harga diri yang disusun oleh peneliti sendiri dan mengacu pada aspek-aspek harga diri yang dikemukakan oleh Coopersmith 1967. 2 Skala manajemen konflik yang disusun oleh peneliti berdasarkan aspek-aspek dari tiap manajemen konflik yaitu kompromi, kolaborasi, menghindar, akomodasi dan kompetisi yang mengacu pada beberapa teori yang telah dikemukakan sebelumnya. Kedua skala disusun dengan menggunakan metode Likert. Pernyataan pada kedua skala tersebut terbagi atas pernyataan favorable dan unfavorable. Subjek akan diminta untuk memilih satu diantara empat alternatif jawaban yaitu Sangat Setuju SS, Setuju S, Tidak Setuju TS, Sangat Tidak Setuju STS. Digunakan empat pilihan dengan pertimbangan untuk menghindari adanya pilihan jawaban netral atau ragu-ragu. Penilaian untuk jawaban STS adalah 1, TS adalah 2, S adalah 3, SS adalah 4. Sedangkan pada item unfavorable diberikan skor 4 untuk STS, 3 untuk TS, 2 untuk S dan 1 utnuk SS. Berikut blue print kedua skala tersebut : Tabel 1 Blue Print Skala Harga Diri Sebelum Uji Coba No. Komponen Aspek Nomor Butir Jumlah Bobot Favorable Unfavorable 1. Keberartian significance 1,5,9,17,33,37,41, 45,53,61,65,69 13,21,25,29,49, 57,73,77 20 25 2. Kekuatan power 2,10,18,26,30,34, 54,58,62,74,78 6,14,22,38,42, 46,50,66,70,82 20 25 3. Kompetensi competence 7,11,15,19,43,47, 51,55,59 3,23,27,31,35, 39,63,67,71,75, 79,83 20 25 4. Kebajikan virtue 4,8,12,16,40,44, 48,52,56,60 20,24,28,32,36, 64,68,72,76,80 20 25 Jumlah Total 80 100 Tabel 2 Blue Print Skala Manajemen Konflik Sebelum Uji Coba No. Gaya manajemen konflik Nomor Butir Jumlah Bobot Favorable Unfavorable 1. Menghindari 3,8,13,18,23,28, 48,53,58,63,88, 93,98, 103,113, 118 33,38,43,68,73, 78,83,108,123, 128 25 20 2. Kompetisi 4,9,14,19,24,29, 34,84,89,94,99, 104 39,44,49,54,59, 64,69,74,79, 109,114,119, 124,129 25 20 3. Akomodasi 5,10,15,20,25,30, 55,60,65,70,95, 100,105,110,115 35,40,45,50,75, 80,85,90,120, 125 25 20 4. Kompromi 1,6,26,31,36,41, 46,51,56,61,66, 71,86,91,96 11,16,21,76,81, 101,106,111, 116,121 25 20 5. Kolaborasi 2,7,12,17,22,27, 32,37,77,92,97, 102,107,112 42,47,52,57,62, 67,72,82,87, 117,122 25 20 Jumlah Total 125 100