Jenis Penelitian Tempat dan waktu penelitian

yang mempunyai variasi antara satu dengan yang lainnya dalam kelompok tertentu. Penelitian ini mengandung dua variabel yaitu variabel bebas independen dan variabel terikat dependen. a. Variabel bebas Menurut Sugiyono 2006:3 variabel ini sering disebut sebagai variabel stimulus, input, predictor dan antecedent. Atau juga disebut variabel independen. Variabel bebas adalah variabel yang menjadi sebab timbulnya atau berubahnya variabel terikat dependen. Jadi variabel bebas adalah variabel yang mempengaruhi. Penelitian ini mempunyai variabel bebas yaitu minat membaca pada siswa program keahlian Jasa Boga di SMK N 1 Sewon. b. Variabel terikat Menurut Sugiyono 2006:3 variabel terikat sering disebut sebagai variabel respon, outpot, kriteria dan konsekuen. Atau juga disebut variabel dependen. Variabel terikat merupakan variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat, karena adanya variabel bebas. Pada penelitian ini variabel terikatnya adalah prestasi belajar siswa Program Keahlian Jasa Boga di SMK N 1 Sewon.

2. Definisi Operasional

Definisi operasional ini dimaksudkan agar tidak terjadi salah pengertian istilah masing-masing variabel penelitian. Dalam penelitian ini jenis variabel yang diteliti ada dua variabel. Berikut ini definisi operasional masing-masing variabel: a. Minat Membaca Minat membaca yang menjadi fokus dalam penelitian ini meliputi perasaan senang terhadap aktifitas membaca, rasa ketertarikan terhadap bacaan, kesadaran membaca, usaha untuk meningkatkan pengetahuan dengan membaca, keingintahuan terhadap berbagai pengetahuan dengan membaca, tindak lanjut menindak lanjuti dari apa yang telah dibaca. b. Prestasi Belajar 1 Prestasi Belajar Teori Prestasi belajar merupakan hasil yang telah dicapai oleh setiap siswa setelah melakukan kegiatan belajar dalam periode tertentu. Prestasi belajar tersebut dinyatakan dalam bentuk angka maupun simbol. Penelitian ini menggunakan nilai raport semester1 tahun ajaran 20122013 sebagai tolak ukur prestasi belajar siswa. Pelajaran teori program studi keahlian jasa boga kelas X dan XI antara lain: Agama, PKNs, Bahasa Indonesia, Penjaskes, Seni Budaya, Bahasa Inggris, Matematika, IPA, IPS, Ketrampilan Komputer dan Kewirausahaan.