Indikator Motivasi Belajar Motivasi Belajar

36 sehingga siswa merasa senang dan tertarik untuk mengikuti proses belajar. e. Gunakan kaitan yang unik dan tak terduga untuk menerapkan suatu konsep dan prinsip yang telah dipahami Dalam menjelaskan suatu konsep dalam pembelajaran, guru perlu membuat variasi-variasi yang tidak biasa, arinya guru berupaya untuk menyajikan materi dengan cara yang unik dan baru bagi siswa. f. Menuntut siswa untuk menggunakan hal-hal yang telah dipahami sebelumnya Kegiatan pembelajaran tentunya merupakan suatu proses yang berkaitan. Guru hendaknya selalu mengaitkan antara materi pelajaran yang sudah diajarkan dengan materi pelajaran yang akan diajarkan. Dengan cara ini guru dapat menguatkan penguasaan materi yang telah didapatkan siswa dan juga membuat siswa bersemangat karena siswa sudah paham dengan materi yang akan dipelajari. g. Menggunakan simulasi dan permainan Simulasi merupakan upaya untuk menerapkan suatu konsep dengan cara menerapkanya langsung melalui suatu tindakan. Dengan adanya simulasi, siswa akan meraskan secara langsung penerapan dari ilmu yang telah dipelajari. h. Memberikan kesempatan kepada siswa untuk menunjukkan kemahiran di depan umum 37 Dengan adanya kesempatan yang diberikan siswa untuk menunjukkan kemampuan yang dimilikinya di depan umum, siswa akan senantiasa termotivasi untuk dapat menunjukan kemampuanya secara maksimal dan berusaha untuk selalu meningkatkan kemampuan siswa tersebut. i. Memperjelas tujuan belajar yang hendak dicapai Dalam proses pembelajaran, guru perlu menjelaskan tujuan pembelajaran yang akan dicapai. Dengan cara ini, siswa akan tahu fungsi dari belajar materi yang akan dipelajari. Sehingga siswa akan bersemangat untuk belajar. j. Menunjukkan hasil kerja yang telah dicapai Menunjukkan hasil kerja yang telah dicapai oleh siswa, merupakan suatu penghargaan sosial yang diberikan oleh guru kepada siswa. Dengan ditunjukkanya hasil belajar siswa yang baik, siswa akan cenderung berusaha untuk mempertahankan dan meningkatkan prestasi siswa tersebut. k. Memberikan contoh dengan hal-hal yang ada disekitar siswa Banyak hal-hal disekitar siswa yang dapat dijadikan sebagai bahan contoh untuk belajar siswa. Dengan menggunakan contoh yang ada dsekitar siswa, guru akan mempermudah proses berfikir siswa dalam belajar serta dapat meningkatkan motivasi siswa dalam belajar, karena siswa merasa percaya diri dan mampu untuk mempelajari materi yang akan disampaikan oleh guru.