HASIL DAN PEMBAHASAN PENUTUP

menyediakan informasi yang dibutuhkan untuk mendukung sebuah organisasi Whitten et al. 2004. Sistem informasi adalah sekumpulan elemen yang bekerja secara bersama-sama baik secara manual maupun berbasisi komputer dalam melaksanakan pengolahan data yang berupa pengumpulan, penyimpanan, pemrosesan data untuk menghasilkan informasi yang bermakna bagi proses pengambilan keputusan Mark dalam Daihani, 2001. Sistem informasi memuat berbagai informasi penting mengenai orang, tempat dan segala sesuatu yang ada di dalam atau di lingkungan sekitar organisasi. Sistem informasi mengandung tiga aktivitas dasar di dalamnya, yaitu aktivitas masukan input, pemrosesan processing dan keluaranoutput. Tiga aktivitas dasar ini menghasilkan informasi yang dibutuhkan organisasi untuk pengambilan keputusan, pengendalian operasi, analisis permasalahan, dan menciptakan produk atau jasa baru Soetanto, 2002. Dari beberapa definisi di atas dapat disimpulkan fungsi utama sistem informasi secara umum yaitu: 1. Mengambil data data capturing input. 2. Mengolah, mentransformasi dan mengkonversi data menjadi informasi. 3. Mendistribusikan informasikepada para pemakai.

2.2.2 Komponen Sistem Informasi

Dalam suatu sistem informasi terdapat beberapa komponen yaitu hardware , software, prosedur, orang, database, jaringan komputer dan komunikasi data Kadir, 2003: 1. Perangkat keras hardware: mencakup piranti-piranti fisik seperti komputer dan printer. 2. Perangkat lunak software: sekumpulan instruksi yang memungkinkan perangkat keras dalam memproses data. 3. Prosedur procedure: sekumpulan aturan yang dipakai untuk mewujudkan pemrosessan data dan pembangkitan keluaran yang dikehendaki. 4. Orang brainware: semua pihak yang bertanggung jawab dalam pengembangan sistem informasi, pemrosesan dan penggunaan keluaran sistem informasi. 5. Basis data database: sekumpulan tabel, hubungan dan lain-lain yang berkaitan dangan penyimpanan data. 6. Jaringan komputer dan komunikasi data: sistem penghubung yang memungkinkan sumber dipakai secara bersama atau diakses oleh sejumlah pemakai.

2.3 Konsep

Decision Support System DSS DSS pertama kali dikemukakan oleh Scott- morton pada tahun 1971 yang digunakan sebagai alat bantu bagi para pengambil keputusan untuk memperluas