Analis Tingkat Kepuasan Pedagang Pasar Citeureup I

Atribut kualitas jasa yang memiliki nilai rata-rata tertinggi dalam dimensi emphaty 3.95 adalah pengelola pasar memberikan rasa keadilan dan kepastian hukum. Sedangkan atribut yang memiliki nilai rata-rata terendah 3.90 adalah sikap pegawai unit pasar. Pengelola pasar memberikan rasa keadilan dan kepastian hukum dianggap penting karena pedagang mengharapkan adanya rasa keadilan dalam hal sewa tempat usaha, juga rasa keadilan untuk pedagang yang baru maupun yang sudah lama berdagang. Begitupula halnya pedagang mengharapkan kepastian hukum selama berdagang sehingga tidak khawatir sewaktu-waktu bisa dipindahkan ketempat yang tidak strategis. Tidak ada perbedaan perlakuan terhadap para pedagang, baik pedagang di kios, los, radius maupun pedagang kaki lima.

5.3.2. Analis Tingkat Kepuasan Pedagang Pasar Citeureup I

Dalam analisis tingkat kinerja kualitas jasa ini responden diminta untuk menilai kinerja Pasar Citeureup I berdasarkan dimensi-dimensi pengelolaan yang diberikan oleh Pasar Citeureup I tersebut. Dalam melakukan penilaian mengenai sejauh mana dimensi atau atribut tersebut lebih lanjut diuraikan dalam butir-butir pertanyaan kuesioner yang menjabarkan masing-masing dimensi dan atribut. Langkah selanjutnya responden diminta untuk menilai tingkat kepuasan mereka terhadap kinerja setiap atribut pengelolaan yang ditanyakan. Hasil penilaian terhadap kinerja pengeloaan Pasar Citeureup I dapat dilihat pada Tabel 12. Dari Tabel 12 dapat dilihat bahwa dimensi assurance memiliki nilai rata- rata tertinggi 3.20 dibandingkan dimensi pengelolaan lainnya. Artinya, tingkat kepuasan yang paling tinggi terdapat pada dimensi assurance, hal tersebut dikarenakan petugas Pasar Citeureup I dalam hal ini petugas penarik retribusi setiap hari selalu bersentuhan langsung dengan pedagang untuk mengutipmenarik retribusi, sehingga untuk kelancaran tugas mereka selalu bersikap ramah dan sopan, mengedepankan kejujuran ketika menghadapi para pedagang di Pasar Citeureup I. Demikian pula pengelola pasar berusaha untuk selalu menjaga keamanan para pedagang supaya pedagang merasa nyaman untuk terus berdagang dan pembayaran retribusi merekapun lancar tanpa ada keluhan. 82 Tabel 12. Tingkat kinerja atribut kualitas pengelolaan Pasar Citeureup I No Atribut Rata-rata Dimensi Tangible KenyataanBentuk fisik 2.67 1 Kebersihan kantor unit pasar 2.94 2 Kondisi bangunangedung pasar 2.30 3 Kondisi kebersihan pasar 2.33 4 Kondisi MCK di pasar 3.16 5 Kondisi tempat usahaberdagang 2.64 Dimensi Reliability KeandalanKepercayaan 2.85 6 Pelayanan yang diberikan pegawai unit pasar 2.90 7 Kemudahan dalam pengurusan sewa tempat usaha 2.89 8 Besarnya sewa tempat usaha 2.87 9 Besarnya retribusi 2.74 Dimensi Responsiveness Ketanggapan 2.42 Petugas unit pasar cepat dan tanggap atas keluhan 10 pedagang 2.47 Pengelola pasar cepat dan tanggap dalam 11 menghadapi masalah yang ada 2.36 Dimensi Assurance JaminanKepastian 3.20 Keramahan dan kesopanan petugas penarik 12 retribusi 3.52 13 Kejujuran petugas penarik retribusi 3.20 Pengelola pasar memberikan rasa aman dan 14 nyaman kepada pedagang 2.89 Dimensi Emphaty Empati 2.75 15 Sikap pegawai unit pasar 3.50 Pengelola pasar memberikan 16 pembinaanpenyuluhan secara baik dan teratur 2.39 Pengelola pasar memberikan rasa keadilan dan 17 kepastian hukum 2.36 . Dimensi responsiveness memiliki nilai rata-rata tingkat kepuasan yang paling rendah 2.42 hal ini diartikan bahwa pegawai unit Pasar Citeureup I dianggap kurang cepat dan tanggap dalam menangani keluhan dan masalah pedagang. Atribut kualitas jasa yang memiliki tingkat kepuasan tertinggi adalah keramahan dan kesopanan petugas penarik retribusi dengan nilai rata-rata atribut sebesar 3.52. Hal ini dikarenakan berdasarkan penilaian pedagang, petugas 83 penarik retribusi ketika mengutip retribusi sangat ramah dan sopan, ini pula didukung fakta bahwa pedagang merasa nyaman dan lancar membayar retribusi. Kondisi bangunangedung pasar dianggap paling rendah tingkat kepuasannya oleh pedagang dengan nilai rata-rata 2.30. Hal tersebut dikarenakan kondisi bangunangedung Pasar Citeureup I saat ini sangat memprihatinkan, terlihat dari tempat usaha mereka yang tidak terawat, bangunan yang tua, tidak tertata selayaknya pasar tradisional yang umum di Kab.Bogor. Hal ini harus mendapatkan perhatian serius dari pihak Pasar Unit Citeureup I Kab.Bogor mengingat atribut kondisi bangunangedung pasar dianggap penting oleh pedagang dengan nilai rata-rata atribut sebesar 4.33.

5.3.3. Urutan Prioritas Atribut Pengelolaan Pasar Citeureup I