Karakteristik multimedia pembelajaran Tinjauan tentang multimedia pembelajaran interaktif

25 tampilan dan aspek pemrograman. Adapun criteria multimedia pembelajaran menurut Estu Miyarso 2009:19 yang telas teruji validasinya, di dalam aspek pembelajaran terdapat empat belas indicator yaitu, 1 kesesuaian kompetensi dasar dengan standar kompetensi, 2 kesesuaian kompetensi dasar dengan indicator, 3 kesesuaian kompetensi dasar dengan materi program, 4 kejelasan judul program, 5 kejelasan sasaran atau tujuan pengguna, 6 kejelasan petunjuk belajar, 7 ketepatan strategi belajar belajar mandiri, 8 variasi penyampaian jenis informasi atau data, 9 ketepatan dalam penjelasan materi, 10 kemenarikan materi dalam membantu pemahaman pengguna, 11 kejelasan petunjuk mengerjakan soal latihan atau tes, 12 tingkat kesulitan soal latihan atau tes, 13 kejelasan rumusan soal latihan atau tes ,dan 14 ketepatan pemberian feedback atau jawaban pengguna. Sedangkan pada aspek materi terdapat tujuh indicator antara lain: 1 cakupan keluasan dan kedalaman materi, 2 kejelasan materi, 3 struktur atau urutan isi materi, 4 kejelasan bahasa yang digunakan, 5 kejelasan informasi pada ilustrasi gambar, 6 ilustrasi animasi, 7 urutan soal yang disajikan. Pada aspek tampilan terdapat tiga belas indicator antara lain, 1 proporsi layout tata letak teks dan gambar, 2 kesesuaian pemilihan background, 3 kesesuain proporsi warna, 4 kesesuain pemilihan jenis huruf, 5 kesesuaian pemilihan ukuran huruf, 6 kejelasan music, 7 kesesuain pemilihan music, 8 kemenarikan sajian animasi, 9 kesesuain animasi dengan materi, 10 kemenarikan bentuk navigator, 11 konsistensi 26 tampilan button, 12 konsistensi desain cover, 13 kelengkapan informasi pada kemasan luar. Dalam aspek pemrograman terdapat sepuluh indicator yaitu,1 kemudahan pemakaian program, 2 kemudahan memilih menu program, 3 kebebasan memilih materi untuk dipelajari, 4 kemudahan berinteraksi dengan program, 5 kemudahan keluar dari program, 6 kemudahan memahami struktur navigasi, 7 kecepatan fungsi tombol, 8 ketepatan reaksi tombol navigator, 9 kapasitas file program untuk kemudahan duplikasi, 10 kekuatankeawetan kepingan program. Multimedia pembelajaran yang baik merupakan multimedia yang mengandung aspek materi, aspek pembelajaran, aspek tampilan dan aspek pemrograman, yang di didalamnya mengandung unsur kemudahan navigasi, kandungan kognisi, integrasi media, unsure ketertarikan siswa, unsure keseluruhan dan memiliki proses pembelajaran. Beberapa criteria dapat dijadikan sebagai bahan acuan untuk mengembangkan multimedia pembelajaran yang layak digunakan siswa.

6. Manfaat multimedia pembelajaran

Menurut Ch. Ismanisati 2011:26 komputer digunakan dalam pembelajaran karena memberikan manfaat antara lain sebagai berikut: a. Program pembelajaran berbantuan komputer dapat meningkatkan motivasi belajar siswa b. Program pembelajaran berbantuan komputer dapat digunakan untuk memberikan balikan kepada siswa