Bentuk-bentuk Komunikasi Tinjauan Komunikasi

sehingga tujuan komunikasi tercapai. Effendy 2011: 9 mendefinisikan bahwa komunikasi dapat berlangsung apabila ada kesamaan makna mengenai apa yang dipercakapkan. Menurut Soyomukti 2010: 36. Konsep kesamaan makna tersebut meliputi motif motive, sikap attitude, dan tingkah laku behavior. Kesamaan makna tersebut dalam komunikasi dapat diartikan sebagai kesamaan terhadap pemikiran, konsep serta perubahan perilaku dari informasi atau pesan yang disampaikan atau terjadinya feed back atau imbal balik.

2.2. Tinjauan Komunikasi

2.2.1. Bentuk-bentuk Komunikasi

Komunikasi ditinjau dari bentuknya terdapat beberapa macam bentuk komunikasi, Menurut Effendy 2011: 7 bentuk komunikasi terdapat 4 macam, yaitu antara lain : 1. Komunikasi Persona Personal Communication. a. Komunikasi Intrapersona Intrapersonal Communnication. b. Kumunikasi Antarpersona Interpersonal Communication. 2. Komunikasi Kelompok Group Communication. a. Komunikasi Kelompok Kecil. b. Komunikasi Kelompok besar Public Speaking Large Group Communication. 3. Komunikasi Massa Mass Communication. 4. Komunikasi Medio Medio Communication. Bentuk-bentuk komuniksasi di atas dijabarkan lebih jelas oleh Soyomukti yaitu sebagai berikut: 1. Komunikasi Komunikasi Intrapersona Intrapersonal Communnication yaitu: Komunikasi yang dilakukan dengan diri sendiri self talk, Soyomukti, 2010: 103. Komunikasi ini berupa pertanyaan-pertanyaan yang ditujukan untuk diri sendiri misalnya dengan instropeksi diri. 2. Kumunikasi Antarpersona Interpersonal Communication yaitu : Interaksi antara seorang individu dan individu lainnya tempat lambang- lambang pesan secara efektif digunakan, terutama dalam hal komunikasi antar-manusia menggunakan bahasa, Soyomukti, 2010: 141. Komunikasi antar pribadi atau interpersonal melibatkan dua orang, dengan beberapa orang dan bahkan dengan banyak orang. 3. Komunikasi Kelompok Kecil adalah komunikasi yang ditinjau kepada kognisi komunikan, komunikasi kelompok kecil misalnya kuliah, ceramah, diskusi, seminar, rapat. Soyomukti, 2010: 177. 4. Komunikasi Kelompok besar Public Speaking Large Group Communication. Komunikasi dalam kelompok besar lebih cenderung kepada afeksi perasaan komunikan. Soyomukti, 2010: 177. Komunikasi ini melibatkan banyak orang, sifatnya satu arah. 5. Komunikasi Massa Mass Communication. Soyomukti 2010: 192 Komunikasi massa adalah proses tempat suatu organisasi yang komplek dengan bantuan satu atau lebih mesin memproduksi atau mengirim pesan pada khalayak yang besar, heterogen dan tersebar. Maksud dari definisi diatas yaitu komunikasi yang ditujukan kepada khalayak yang besar dan heterogen dengan menggunakan alat atau media cetak atau elektronik dengan tujuan untuk memberikan informasi, memberikan pemahaman dan mempengaruhi. Komunikasi ini biasanya terdapat di saluran media elektronnik seperti televisi, radio, internet dan media cetak misalnya spanduk, brosur, papan reklame dan sebagainya. Komunikasi ini lebih menitik beratkan terhadap media yang digunakan dalam komunikasi. Beberapa jenis dari komunikasi medio antara lain surat, telepon, pamflet, poster, spanduk, Soyomukti, 2010:7.

2.2.2. Prinsip-Prinsip Komunikasi