Definisi Pembelajaran Toeri-teori Pembelajaran

2.4. Kajian Pembelajaran

2.4.1. Definisi Pembelajaran

Secara harfiah pembelajaran merupakan proses, cara, perbuatan mempelajari, dan perbuatan menjadikan orang atau makhluk hidup belajar. Iru, 2012: 1. Menurut Rifa’i 2009: 82 Belajar merupakan proses bagi perubahan perilaku, perkembangan, sikap, keyakinan, tujuan, kepribadian. Pembelajaran merupakan proses untuk menciptakan interaksi belajar dalam mengembangkan kemampuan minat dan bakat siswa secara optimal, sehingga kompetensi dan tujuan pembelajaran dapat tercapai.

2.4.2. Toeri-teori Pembelajaran

Briggs dalam Rifa’i 2009: 191 menerangkan tentang pembelajaran yaitu seperangkat peristiwa event yang mempengaruhi peserta didik sedemikian rupa sehingga peserta didik itu memperoleh kemufahan. Iru 2012:1 menambahkan : Secara harfiah pembelajaran merupakan proses, cara, perbuatan mempelajari, dan perbuatan menjadikan orang atau makhluk hidup belajar. Pembelajaran merupakan proses atau upaya menciptakan kondisi belajar dalam mengembangkan kemampuan minat dan bakat siswa secara optimal, sehingga kompetensi dan tujuan pembelajaran dapat tercapai. Undang-undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional menerangan bahwa pembelajaran adalah proses interaksi peserta didik dan pendidik dan sumber belajar pada suatu lingkungan tertentu. Rifa’i 2009: 193 mendefinisakan pembelajaran merupakan proses komunikasi antara pendidik dan peserta didik, atau antar peserta didik. Proses komunikasi dapat dilakukan secara verbal lisan dan dapat pula secara non verbal seperti penggunaan media komputer sebagai media pembelajaran, namun demikian apapun media yang digunakan dalam pembelajaran itu, esensi pembelajaran adalah ditandai dengan serangkaian kegiatan komunikasi. Komunikasi dalam pembelajaran ditujukan untuk membantu proses belajar. Definisi di atas dapat disimpulkan bahwa pada intinya pembelajaran merupakan kegiatan belajar yang terarah dengan berkomunikasi yang melibatkan pendidik dan peserta didik untuk menciptakan kondisi belajar yang baik dalam menyampaikan pengetahuan kepada peserta didik dengan tujuan untuk menjadikan peserta didik menjadi lebih baik ditinjau dari sikap, perilaku atau perbuatan agar tujuan pembelajaran tercapai.

2.4.3. Pentingnya Komunikasi dalam Pembelajaran