Karakteristik Unit Usaha Terkait

Kondisi optimal dapat dilihat pada Tabel 18. Berdasarkan Tabel 18, diperoleh rata-rata bibit aktual sebesar 124,865 kgha, penggunaan bibit belum optimal sehingga perlu ditingkatkan menjadi 519,699 kgha per musim tanam. Jumlah rata-rata pakan yang digunakan pada kondisi aktual sebesar 1.002,199 kgha, penggunaan pakan belum optimal sehingga ditingkatkan menjadi 1.157,632 kgha per musim tanam. Rata-rata penggunaan pupuk yang digunakan adalah 77,008 kgha per musim tanam. Penggunaan pupuk belum optimal sehingga ditingkatkan menjadi 234,801 kgha per musim tanam. Jumlah rata-rata TK pemeliharaan yang digunakan adalah 31,124 HOK per musim tanam. Penggunaan TK belum optimal sehingga ditingkatkan menjadi 93,491 HOK. Rata- rata luas lahan adalah 4,5 ha, penggunaan luas lahan belum optimal. Berdasarkan perhitungan maka luas lahan optimal adalah 3,3 ha. Tabel 18 Perbandingan kondisi input optimal dan aktual dengan menggunakan fungsi produksi Cobb-Douglas Variabel Koefisien Optimal Aktual Output kg - 2.525,326 1.115,249 Bibit kg 0,487 519,699 124,865 Pakan kg 0,279 1.157,632 1.002,199 Pupuk kg 0,031 234,801 77,008 TK.Pemeliharaan HOK 0,144 93,491 31,124 Luas ha 0,104 1,200 4,500 Sumber : Hasil Analisis Data, 2013 Keuntungan merupakan selisih dari total penerimaan dengan total biaya yang dikeluarkan. Penerimaan total diperoleh dari hasil perkalian jumlah output yang dihasilkan dengan harga per satuan output tersebut. Biaya total dihasilkan dari penjumlahan seluruh biaya yang dikeluarkan dalam proses produksi. Perbandingan antara keuntungan pada kondisi optimal dengan kondisi aktual ditunjukkan pada Tabel 19. Tabel 19 . Perbandingan keuntungan pada kondisi optimal dengan aktual budidaya ikan bandeng per musim panen Kondisi Komponen Aktual Optimal Perubahan Biaya Total Rp 15.493.578 24.972.383 9.478.805 Penerimaan Total Rp 19.516.800 44.193.205 24.676.405 Keuntungan Rp 4.023.222 19.220.822 15.197.600 Sumber : Hasil Analisis Data, 2013 Berdasarkan Tabel 19, diperoleh total penerimaan pada kondisi aktual sebesar Rp.19.516.800 dan biaya total sebesar Rp. 15.493.578, sehingga diperoleh keuntungan pada kondisi aktual sebesar Rp. 4.023.222. Penerimaan total pada kondisi optimal sebesar Rp. 44.193.205 dan biaya total sebesar Rp.24.972.383, sehingga diperoleh keuntungan pada kondisi optimal sebesar Rp.19.220.822. Keuntungan pada kondisi optimal jauh lebih besar dibandingkan dengan keuntungan pada kondisi aktual, ceteris paribus. Hal ini dikarenakan pada saat kondisi optimal diperoleh produksi dengan jumlah yang lebih besar sehingga petani tambak disarankan untuk berproduksi pada kondisi optimal. Hasil perhitungan secara lengkap disajikan pada Lampiran 3-7.

6.4 Analisis Kontribusi Sektor Perikanan Bandeng di Kecamatan

Teluknaga Terhadap Perekonomian Kabupaten Tangerang Analisis Location Quotient Desa Tanjung Pasir merupakan salah satu desa yang memiliki produksi ikan bandeng terbesar di Kecamatan Teluknaga setelah Desa Tanjung Burung dan Desa Muara. Desa Tanjung Pasir dapat menyumbang hampir 500 ton pertahunnya untuk perkembangan sektor perikanan bandeng di Kecamatan Teluknaga Profil Desa Tanjung Pasir, 2013. Kontribusi Desa Tanjung Pasir mengantarkan Kecamatan Teluknaga untuk memberikan kontribusinya terhadap perikanan bandeng di Kabupaten Tangerang. Sektor-sektor basis ini di analisis menggunakan metode Location Quotient, yaitu suatu indikator sederhana yang menunjukkan sebagian besar kekuatan atau besar kecilnya peranan suatu sektor dalam suatu daerah dibandingkan dengan peranan sektor yang sama di daerah lain. Indikator pembangunan daerah menyebutkan bahwa sektor disebuah daerah yang mempunyai LQ lebih dari satu merupakan sektor kuat, sehingga daerah yang bersangkutan merupakan pengekspor produk sektor tertentu ke daerah lain Azis, 1994. Sebagian besar kontribusi pendapatan di sektor pertanian Kecamatan Teluknaga di dominasi oleh kontribusi sub sektor perikanan yang menyumbang sebagian besar PDRB berdasarkan harga berlaku Kecamatan Teluknaga Lampiran 8 untuk sektor pertanian. Hal ini menyebabkan sektor pertanian di