OUTBOUND KEGIATAN YANG TERDAPAT DI MEDAN RECREATION PARK

Syarat-syarat area belakang:  Cukup penerangan.  Gudang penyimpanan bahan makanan terpisah sesuai jenisnya.  Lantai tidak licin dan dibuatkan selokan-selokan saluran pembuangan air yang memadai dan lancar.  Terpasang alat penghisap dan saluran pembuangan asap dapur. sumber : Sokresno, Management Food and Beverage Service Hotel. Jakarta. PT. Gramedia

2.2.2 OUTBOUND

Outbound memang sangat marak dalam lima sampai sepuluh tahun belakangan ini. Provider Outbound merebak. Sekolah-sekolah, mulai dari playgroup sudah mulai diperkenalkan Outbound. Begitu juga karyawan-karyawan perusahaan yang ingin pelatihan sambil refreshing di alam terbuka Outbound adalah kegiatan di alam terbuka. Outbound juga dapat memacu semangat belajar. Outbound merupakan sarana penambah wawasan pengetahuan yang didapat dari serangkaian pengalaman berpetualang sehingga dapat memacu semangat dan kreativitas seseorang. Oleh karena itu, Kimpraswil menyatakan bahwa outbound adalah usaha olah diri olah pikir dan olah fisik yang sangat bermanfaat bagi peningkatan dan pengembangan motivasi, kinerja dan prestasi dalam rangka melaksanakan tugas dan kepentingan organisasi secara lebih baik lagi http:www.kimpraswil.go.id itjen news2003ij0306251.htm yang direkam pada 5 Okt 2007 11:58:37 GMT. Berdasarkan latar belakang tersebut outbound merupakan perpaduan antara permainan-permainan sederhana, permainan ketangkasan, dan olah raga, serta diisi dengan petualangan-petualangan. Hal itu yang akhirnya membentuk adanya unsur-unsur ketangkasan, dan kebersamaan serta keberanian dalam memecahkan masalah. Seperti halnya Iwan menegaskan bahwa “permainan yang disajikan dalam outbound memang telah disusun sedemikian rupa, sehingga bukan hanya psikomotorik fisik peserta yang ’tersentuh’ tapi juga afeksi emosi dan kognisi kemampuan berpikir http:www.peloporadventure .co.idmanfaat.html yang direkam pada 21 Juli 2007 20:42:48 GMT. Outbound yang dipahami banyak orang adalah kegiatan di alam terbuka.Itu tidak salah, namun kurang lengkap. Menurut John Esa, outbound adalah kegiatan pelatihan Universitas Sumatera Utara manajerial yang menggunakan alam bebas sebagai media. Sifat kegiatan umumnya menyenangkan, lucu, atau penuh tantangan.“Selama ini yang ditangani Esa Land Entertain Nature adalah organisasi-organisasi kepemudaan, Remaja Masjid bahkan perusahaan- perusahaan pun pernah merasakan tantangan yang kami berikan sebagai permainan outbound” tambahnya. Program pengembangan dan pelatihan yang dilakukan di luar ruangan, atau biasa disebut outbound hanya akan efektif bila dilaksanakan dengan baik, yakni mampu memberikan rasa percaya diri dan mental bagi para partisipannya. Outdoor training bisa menjadi alat yang untuk mengembangkan kompetensi peserta asalkan dikerjakan dengan benar, yakni berisi rangkaian program-program yang bagus.Outbound itu bukan main-main di lapangan.Outdoor education is education, bukan sekedar untuk fun. Kegiatan OutBound yang bagus harus mencakup high impact activities. Kompetensi seseorang bisa ditingkatkan melalui pengembangan pengetahuan, skill dan sikapkarakter dari yang bersangkutan.Outdoor training bertujuan menggali dan meningkatkan skill dan karaktersikap individu.Untuk hasil yang bagus pelaksanaan kegiatan harus maksimal dengan didukung keinginan peserta untuk menggali potensi pada diri sendiri maupun team.fasilitas outbound harus memadai dan dipandu oleh instruktur yang berpengalaman. Dan, yang penting, fokus pada hasil, bukan pada aktivitasnya itu sendiri. Team work, keberanian, manajerial, kemandirian, cinta alam, kesabaran, dll dapat diperoleh dari berbagai macam game- game outbound dan services outbound .Singkatnya, tahapan proses belajar di lokasi outbound mempunyai empat tahapan, di mana para peserta diajak permainan tertentu oleh operator outbound yang kita sebut experience, setelah tahap experience, mereka mendiskusikan manfaat permainan itu dalam kelompok kecil processing, dan menyimpulkannya dari hal yang kecil ke hal- hal yang besar generalizing, selanjutnya mereka merefleksikannya dan menerapkan pengalaman itu dalam sistem kerja kehidupan mereka. Dengan demikian outbound game atau outbound services memiliki ciri khas sendiri, di mana keseluruhan kegiatan diterjemahkan dalam bentuk kegiatan yang lebih nyata dan factual. Di dalam berbagai kegiatan para peserta di lokasi outbound akan diperkenalkan oleh outbound operator dengan services outbound atau outbound services dan berbagai jenis permainan game. Universitas Sumatera Utara Manfaat dan Tujuan Outbound Kegiatan belajar di alam terbuka seperti outbound bermanfaat untuk meningkatkan keberanian dalam bertindak maupun berpendapat. Kegiatan outbound membentuk pola pikir yang kreatif, serta meningkatkan kecerdasan emosional dan spiritual dalam berinteraksi. Kegiatan ini akan menambah pengalaman hidup seseorang menuju sebuah pendewasaan diri. Pengalaman dalam kegiatan outbound memberikan masukan yang positif dalam perkembangan kedewasaan seseorang. Pengalaman itu mulai dari pembentukan kelompok. Kemudian setiap kelompok akan menghadapi bagaimana cara berkerja sama. Bersama- sama mengambil keputusan dan keberanian untuk mengambil risiko. Setiap kelompok akan meng-hadapi tantangan dalam memikul tanggung yang harus dilalui. Tujuan outbound menurut Adrianus dan Yufiarti, dalam jurnal Memupuk Karakter Siswa melalui Kegiatan Outbound 2006: 42 adalah untuk: 1. mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan diri siswa 2. berekspresi sesuai dengan caranya sendiri yang masih dapat diterima lingkungan 3. mengetahui dan memahami perasaan, pendapat orang lain dan menghargai perbedaan 4. membangkitkan semangat dan motivasi untuk terus terlibat dalam kegiatan-kegiatan 5. lebih mandiri dan bertindak sesuai dengan keinginan 6. lebih empati dan sensitif dengan perasaan orang lain 7. mampu berkomunikasi dengan baik 8. mengetahui cara belajar yang efektif dan kreatif 9. memberikan pemahaman terhadap sesuatu tentang pentingnya karakter yang baik 10. menanamkan nilai-nilai yang positif sehingga terbentuk karakter siswa sekolah dasar melalui berbagai contoh nyata dalam pengalaman hidup 11. mengembangkan kualitas hidup siswa yang berkarakter 12. menerapkan dan memberi contoh karakter yang baik kepada lingkungan. Dari uraian di atas jelas bahwa outbound bertujuan sebagai proses terapi individu dan terapi keluarga atau kelompok yang mengalami kesenjangan. Terapi individu misalnya pada anak yang mengalami penyimpangan seperti anak nakal, anak pemakai narkoba, anak yang mengalami gangguan hubungan sosial anak berkebutuhan khusus. Sedangkan terapi keluarga atau kelompok yang mengalami kesenjangan sosial sehingga membutuhkan penyegaran refresh. Misalnya saja pada sebuah kelompok atau lembaga mengadakan Universitas Sumatera Utara kegiatan outbound setahun sekali dalam rangka meningkatkan rasa kebersamaan, meningkatkan kualitas karyawan dan perusahaan. Dasar pendekatan untuk pelatihan ini, adalah Pembelajaran model orang dewasa adult learning dan Outdoor activities.Pendekatan dengan aktifitas outdoor dapat mengakomodasi pembelajaran model orang dewasa yaitu belajar dari apa yang dialami action, yang mana praktisasinya dihubungkan Reflection dengan permasalahan hidup sehari-hari. Pelatihan dengan media outdoor memberikan beberapa nilai tambah, metode ini terbukti efektif.Karena berbeda dengan pelatihan dalam ruang indoor yang konvensional dan hanya menyentuh aspek kognisi saja. Ruang terbuka Outdoor merupakan media atau prasarana yang memberikan keleluasaan baik pada gerak fisik psikomotorik, maupun emosi afeksi dan berpikir kognisi bagi pesertanya. Sedangkan Metode Pembelajaran Orang Dewasa dipilih karena orang dewasa dalam belajar memiliki beberapa ciri, antara lain : 1. Tidak menyukai suasana yang formal, karena suasana yang formal dalam belajar mengekang proses berpikir. Sedangkan bila suasananya informal dapat terjadi pertukaran ide secara luas. 2. Orang dewasa selalu ingin memecahkan masalah, aktifitas diluar ruang selalu memiliki problema yang menantang untuk dipecahkan. 3. Orang dewasa akan mengalami kemajuan bila menghadapi masalah-masalah yang nyata, dan dapat mempraktekkan apa yang dimilikinya untuk memecahkan masalah tersebut. 4. Orang dewasa selalu mencari manfaat dari apa yang dialaminya. Kegiatan outbound individu atau kelompok akan mendapatkan manfaat yang beragam:  Menambah pengalaman baru.  Memacu rasa keberanian.  Membagun rasa kebersamaan.  Komunikasi yang efektif antarsesama.  Bertindak sesuai dengan situasi dan kondisi.  Memahami setiap kelebihan maupun kekurangan yang ada pada dirinya maupun orang lain. Universitas Sumatera Utara  Dapat menimbulkan rasa saling menghargai dalam setiap keputusan.  Selain itu juga outbound bermanfaat sebagai proses berlatih memacu cara berpikir seseorang agar selalu sistematis. Jenis permainan Permainan dalam Outbound atau outing di bagi dalam beberapa jenis, antara lain: Ice breaking zero mind freedom Pemantapan tentang tujuan, motivasi, spiritualitas outbound.disini peserta diarahkan agar dalam games outbound harus sungguh-sungguh meskipun hanya dalam bentuk permainan. menciptakan suasana kebersamaan, satu level, serta membuang sampah2 emosi peserta agar dalam melaksanakan outbound bisa berhasil. Peserta dikondisikan pada the power of now kekuatan sekarang dengan menghilangkan perasaan2 menyesal pada kejadian masa lalu dan menghilangkan kekawatiran terhadap masa yad enjoy it now, no fear-trust your hope. Serta the power of forgiving Kekuatan memaafkan dengan keiklasan untuk memaafkan siapapun apapun dan menerima keadaan apapun saat ini why me? But why not me?. Treasury games Dalam outbound games ini peserta dibagi dalam grup untuk membuat prosedur dan dilaksanakan oleh grup lain, disini akan ketahuan siapa yang pberperan dalam kegagalan suatu tugas, apa prosedurnya atau pelaksananya. Follow the leader Game outbound ini tentang kepatuhan mengikuti prosedur yang ada Puzzle games Outbound games tentang komunikasi dan team work Water games war Tentang team building , strategi dan taktik Making tower Game outbound tentang solid team work, kerjasama, dan motivasi untuk menjadi the winning team Trust games Operator outbound membuat suatu situasi tentang kepercayaan diri untuk mempercayai orang lain Left right games Tentang konsentrasi dan fokus team dalam bekerjasama. Universitas Sumatera Utara Beberapa contoh permainan outbound:  Birma crosser  Hell barrier  Carterpillar race  Folding carpet  Hulahoop  Log line  Flying fox  Toxic waste Gambar 2.1 Birma crosser Sumber:data pribadi Gambar 2.2 Hell barrier Sumber:data pribadi Gambar 2.4 Carterpillar race Sumber:data pribadi Gambar 2.4 Folding carpet Sumber:data pribadi Gambar 2.5 Hullahoop Sumber:data pribadi Gambar 2.6 Log line Sumber:data pribadi Gambar 2.8 Toxic waste Sumber:data pribadi Gambar 2.7 Flying fox Sumber:data pribadi Universitas Sumatera Utara  Spider web  Trust fall  Berjalan di atas karpet warna  Tupai dan pemburu  Helium stick  Pipa bocor  Menyeberang berpasangan sambil memegang bola  Blind walk Gambar 2.9 Spider web Sumber:data pribadi Gambar 1.10 Trust fall Sumber:data pribadi Gambar 2.11 Berjalan di atas karpet warna Sumber:data pribadi Gambar 2.1 2Flying fox Sumber:data pribadi Gambar 2.13 Helium stick Sumber:data pribadi Gambar 2.14 Pipa bocor Sumber:data pribadi Gambar 2.15 Menyeberang berpasangan sambil memegang bola Sumber:data pribadi Gambar 2.16 Blind walk Sumber:data pribadi Universitas Sumatera Utara Gambar 2.17 Suasana di Outbound Camp di Kampung Lalang Sumber:http:medan.olx.co.idpicturesoutbound-camp-kampung-ladang Universitas Sumatera Utara

2.2.3 SKATEBOARD