Matriks Faktor Strategi Eksternal EFAS

37 kain tenun tradisional Karo serta presepsi generasi muda terhadap kain tenun tradisional Karo. 4. Data pemasok Dalam data pemasok, peneliti mengumpulkan data mengenai pihak yang dijadikan pemasok bahan baku utama pada Trias Tambun, dalam hal ini pemasok benang dan seberapa besar pengaruhnya dalam kegiatan operasional Trias Tambun. 5. Peranan pemerintah Dalam pengaruh pemerintah, peneliti mengumpulkan data bagaimana peranan pemerintah Kabupaten Karo terhadap industri kecil menengah terutama usaha penenunan Trias Tambun serta bantuan yang pernah diberikan oleh pihak pemerintah kabupaten Karo untuk membantu pemasaran kain tenun tradisional Karo untuk usaha penenunan Trias Tambun. Data internal dapat diperoleh dari perusahaan itu sendiri seperti : 1. Laporan keuangan struktur pendanaan 2. Laporan kegiatan sumber daya manusia jumlah karyawan, keahlian, pengalaman

3. Laporan kegiatan operasional.

4. Laporan kegiatan pemasaran.

Model yang dipakai pada tahap ini :

1. Matriks Faktor Strategi Eksternal EFAS

Sebelum membuat matrik faktor strategi eksternal,perlu terlebih dahulu mengetahui faktor strategi eksternal EFAS. 38 Berikut adalah cara-cara penentuan Faktor Strategi Internal EFAS : 1. Susunlah dalam kolom 1 5 sampai dengan 10 peluang dan ancaman. 2. Beri bobot masing-masing faktor dalam kolom 2, mulai dari 1,0 sangat penting sampai dengan 0,0 tidak penting. Faktor-faktor tersebut kemungkinan dapat memberi dampak terhadap faktor strategis Semua bobot tersebut jumlahnya tidak boleh melebihan skor total 1,00. 3. Hitung rating dalam kolom 3 untuk masing-masing faktor dengan memberikan skala mulai dari 4 outstanding sampai dengan 1 poor berdasarkan faktor tersebut terhadap kondisi perusahaan yang bersangkutan. Pemberian nilai penting untuk faktor peluang bersifat positif peluang yang semakin besar diberi rating +4 tetapi jika peluangnya kecil diberi rating +1. Pemberian nilai rating ancaman adalah kebalikannya. Pemberian rating adalah sebagai berikut : 1 = Ancaman Utama 2 = Ancaman Kecil 3 = Peluang Kecil 4 = Peluang Utama Pemberian rating diberikan berdasarkan data yang diperoleh di saat penelitian berdasarkan pertimbangan profesional profesional judgement. Di mana rating ditentukan oleh besarnya pengaruh faktor eksternal terhadap kondisi usaha tersebut berdasarkan data yang diperoleh saat penelitian . 4. Kalikan bobot dalam kolom 2 dengan rating pada kolom 3 untuk memperoleh faktor pembobotan dalam kolom 4. Hasilnya berupa skor pembobotan untuk 39 masing-masing faktor yang nilainya bervariasi mulai dari 4,0 outstanding sampai dengan 1,0 poor. 5. Gunakan kolom 5 untuk memberikan komentar atau catatan mengapa faktor- faktor tertentu dipilih dan bagaimana skor pembobotannya dihitung. 6. Jumlahkan skor pembobotan pada kolom 4 untuk memperoleh skor pembobotan bagi perusahaan yang bersangkutan. Nilai total ini menunjukkan bagaimana suatu usaha tertentu bereaksi terhadap faktor-faktor strategis eksternalnya. Sebelum strategi diterapkan, perencana strategi harus menganalisis lingkungan eksternal untuk mengetahui berbagai kemungkinan peluang dan ancaman. Masalah strategis yang akan di monitor harus ditentukan karena masalah ini mungkin dapat mempengaruhi usaha di masa yang akan datang. Tabel 3.1 EFAS Faktor-Faktor Strategi Eksternal BOBOT Rating Bobot X Rating Komentar Peluang : Ancaman : TOTAL 1,00 Sumber : Rangkuti 1997 40

2. Matrik Faktor Strategi Internal