Jenis Penelitian Tempat dan Waktu Penelitian Batasan Operasional Variabel

40 BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Penelitian deskriptif adalah penelitian yang dilakukan untuk mengetahui nilai masing-masing variabel, baik satu variabel atau lebih sifatnya independen tanpa membuat hubungan maupun perbandingan dengan variabel yang lain. Atau adalah suatu penelitian yang dilakukan dengan tujuan utama untuk memberikan gambaran atau deskripsi tentang suatu keadaan secara objektif, Sujarweni, 2015:74. Menurut Dantes 2012:51, penelitian deskriptif diartikan sebagai suatu penelitian yang berusaha mendeskripsikan suatu fenomenaperistiwa secara sistematis sesuai dengan apa adanya. Penelitian deskriptif dalam penelitian ini dimaksudkan untuk mendapatkan gambaran dan keterangan-keterangan mengenai stress kerja dan kepuasan kerja terhadap turnover intention karyawan medis RSIA. Stella Maris Kota Medan.

3.1. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan di RSIA. Stella Maris di Jl. Samanhudi No. 20 Medan. Penelitian dilakukan dari bulan Mei sampai Agustus 2016. Universitas Sumatera Utara 41

3.2. Batasan Operasional Variabel

Batasan operasional dibuat untuk menghindari kesimpang siuran dalam membahas dan menganalisis permasalahan yang dikemukakan oleh peneliti. Penelitian ini dibatasi hanya pada karyawan medis RSIA. Stella Maris Kota Medan yang membahas variabel bebas independent, yaitu Stres Kerja X 1 dan Kepuasan Kerja X 2 , serta variabel terikat dependent, yaitu Turnover Intention Y. a. Variabel Bebas Variabel bebas independent variable yaitu variabel yang dalam hubungannya dengan variabel lain bertindak sebagai penyebab atau yang mempengaruhi variabel terikat. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah stress kerja gejala Fisiologis, gejala psikologi, dan gejala perilaku, dan kepuasan kerja sifat pekerjaan, imbalan, promosi, dan rekan kerja. b. Variabel Terikat Variabel terikat dependent variable yaitu variabel yang tergantung dengan variabel lain, atau variabel yang dapat dipengaruhi oleh variabel lain. Variabel terikat dalam penelititan ini adalah turnover intention perilaku yang mencerminkan ketidakpuasan dalam bekerja, berpikir dan berencana untuk keluar dari perusahaan, berusaha aktif mencari pekerjaan lain. Universitas Sumatera Utara 42

3.4 Definisi Operasional Variabel Tabel 3.1