Karakteristik Sampel Berdasarkan Umur Karakteristik Sampel Berdasarkan Angkatan Karakteristik Sampel Berdasarkan Departemen

90

a. Karakteristik Sampel Berdasarkan Umur

Tabel 4.5 memberikan gambaran mengenai umur sampel berdasarkan hasil penelitian melalui angket. Tabel 4.5 Karakteristik Sampel Berdasarkan Umur Umur Tahun Frekuensi Orang Persentase 18 3 3,13 19 45 46,87 20 25 26,04 21 23 23,94 Jumlah 96 100 Sumber: Data Primer Diolah Penulis, 2010 Tabel 4.5 memberikan gambaran mengenai umur sampel berdasarkan hasil penelitian melalui kuesioner. Melalui Tabel 4.5 dapat diketahui bahwa umur sampel 18 tahun, sebesar 3 orang atau 3,13, umur sampel 19 tahun sebesar 45 orang atau 46,87, umur sampel 20 tahun sebesar 25 orang atau 26,04, dan umur 21 tahun sebesar 23 orang atau 23,94. Hasil klasifikasi data menunjukkan bahwa responden berumur 18 tahun sampai dengan 21 tahun. Umur ini tergolong umur yang tergolong menggunakan Pembersih Wajah Pond’s White Beauty dan Pelembab Wajah Pond’s Flawless White. Dengan umur seperti ini responden diharapkan dapat menjawab dengan baik setiap pertanyaan yang diajukan dalam kuesioner sehingga hasil yang diperoleh benar-benar sesuai dengan apa yang dihasilkan dan dialami oleh responden selama menggunakan Pembersih Wajah Pond’s White Beauty dan Pelembab Wajah Pond’s Flawless White.

b. Karakteristik Sampel Berdasarkan Angkatan

Tabel 4.6 memberi gambaran mengenai angkatan sampel berdasarkan hasil penelitian melalui angket. Universitas Sumatera Utara 91 Tabel 4.6 Karakteristik Sampel Berdasarkan Angkatan Angkatan Frekuensi Orang Persentase 2007 21 21,87 2008 22 22,92 2009 53 55,21 Jumlah 96 100 Sumber: Data Primer Diolah Penulis, 2010 Tabel 4.6 menunjukkan bahwa sampel dari angkatan 2007 sebanyak 21 orang atau 21,87, sampel angkatan 2008 sebanyak 22 orang atau 22,92, sampel dari angkatan 2009 sebanyak 53 orang atau 55,21.

c. Karakteristik Sampel Berdasarkan Departemen

Tabel 4.7 memberi gambaran mengenai departemen sampel berdasarkan hasil penelitian melalui angket. Tabel 4.7 Karakteristik Sampel Berdasarkan Departemen Departemen Frekuensi Orang Persentase Manajemen 43 44,8 Akuntansi 45 46,9 EP 5 5,2 D3 Man Pajak 3 3,1 Jumlah 96 100 Sumber: Data Primer Diolah Penulis, 2010 Tabel 4.7 menunjukkan bahwa sampel dari departemen manajemen sebanyak 43 orang atau 44,8, sampel departemen akuntansi sebanyak 45 orang atau 46,9, sampel dari departemen EP sebanyak 5 orang atau 5,2, dan sampel dari departemen D3 Man Pajak sebanyak 3 orang atau 3,1.

2. Deskriptif Variabel