Pengertian Anggaran Sektor Publik Fungsi Anggaran Sektor Publik Tujuan Anggaran Sektor Publik

dengan maksud untuk meningkatkan kesejahteraan dan pelayanan umum kepada masyarakat publik.

2.2.2 Pengertian Anggaran Sektor Publik

Menurut Mardiasmo 2009 anggaran adalah alat perencanaan untuk masa depan yang pada umumnya mencangkup jangka waktu satu tahun dan dinyatakan dalam satuan moneter. Anggaran ini merupakan perencanaan jangka pendek organisasi yang menerjemahkan berbagai program ke dalam rencana keuangan tahunan yang lebih kongret. Usulan anggaran pada umumnya ditelaah atau di review terlebih dahulu oleh pejabat yang lebih tinggi untuk bisa dijadikan anggran formal. Selain itu anggaran adalah alat ekonomi terpenting yang dimiliki pemerintah untuk mengarahkan perkembangan sosial dan ekonomi, menjamin kesinambungan, dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Menurut National Committee on Govermental Accounting NCGA sekarang Govermental Accounting Standards Board GASB dalam Munandar 2001 sebagai berikut : Budget adalah rencana operasi keuangan yang mencangkup estimasi pengeluaran yang diusulkan dan sumber pendapatan yang diharapkan untuk membiayainya dalam periode waktu tertentu.

2.2.3 Fungsi Anggaran Sektor Publik

Menurut Mardiasmo 2009, anggaran berfungsi sebagai berikut: 1. Anggaran merupakan hasil akhir proses penyusunan rencana kerja. 2. Anggaran merupakan cetak biru akivitas yang akan dilaksanakan di masa mendatang. 3. Angggaran sebagai alat komujikasi intern yang menghubungkan berbagai unit kerja dan mekanisme kerja antar atasan dan bawahan. 4. Anggaran sebagai alat pengendalian unit kerja.atau tolak ukur yang dipakai sebagai pembanding hasil operasi sesungguhnya. 5. Anggaran sebagai alat pengendali yang memungkinkan manajemen menunjuk bidang yang kuat dan lemah bagi perusahaan. 6. Angggaran berfungsi sebagai alat untuk mempengaruhi dan memotivasi manajer dan karyawan agar senantiasa bertindak secara efektif dan efisien sesuai dengan tujuan organisasi.

2.2.4 Tujuan Anggaran Sektor Publik

Menurut Mardiasmo 2009 tujuan dari proses penyusunan anggaran yaitu: 1. Membantu pemerintah mencapai tujuan fiskal dan meningkatkan koordinasi antarbagian dalam lingkungan pemerintah. 2. Membantu menciptakan efisiensi dan keadilan dalam menyediakan barang dan jasa publik melalui proses pemprioritasan. 3. Memungkinkan bagi pemerintah untuk memenuhi prioritas belanja. 4. Meningkatkan transparansi dan pertanggungjawaban pemerintah kepada DPRDPRD dan masyarakat luas.

2.2.5 Prinsip-prinsip Anggaran Sektor Publik