Pelatihan Pendidik dan Tenaga KependidikanPTK

menggeluti pekerjaannya maka semakin terasah pula kemampuannya. Seorang guru yang telah puluhan tahun mengajar akan memiliki kualitas mengajar yang berbeda dengan seorang guru yang baru satu tahun mengajar. Guru yang telah lama menjalani profesi guru akan memiliki pengalaman mengajar, kemampuan mengelola kelas, maupun mengevaluasi kelas dengan lebih baik dibanding dengan guru baru. Akan tetapi, mungkin guru yang baru tersebut memiliki kemampuan lain yang tidak dimiliki oleh guru yang telah puluhan tahun mengajar, misalnya saja kemampuan mengoperasikan komputer, pemanfaatan internet, metode pengajaran baru, dan sebagainya. Inti dari semua itu adalah bahwa suatu pengalaman mengajar ataupun pengetahuan baru dari seseorang yang belum begitu berpengalaman mengajar, akan menyebabkan perbedaan pandangan ataupun persepsi akan suatu permasalahan. Perbedaan itu disebabkan oleh adanya pola berpikir yang berbeda yang disebabkan oleh pembentukan karakter atas diri guru selama menjalani profesinya. Suparno dalam Cahyaningsih 2007:35, menguraikan bahwa lama seorang guru menjalani profesinya akan mempengaruhi cara pandang. Seorang guru yang sudah dua puluh tahun mengajar akan memandang Kurikulum 2013 sebagai sebuah Kurikulum yang merepotkan mengingat beratnya tugas seorang guru dalam peran sertanya menyusun bahan ajar dan media pembelajaran, berbeda dengan Kurikulum yang biasanya digunakannya. Akan tetapi dengan pengalaman yang dimilikinya, hal tersebut akan dapat disesuaikan dengan mudah. Seorang guru yang baru satu tahun mengajar dan merupakan produk baru dari dunia kependidikan akan memandang Kurikulum 2013 sebagai sebuah Kurikulum yang tepat diaplikasikan mengingat dengan Kurikulum 2013 seorang guru dapat menyusun bahan ajar yang sesuai dengan konstruksi pengetahuan yang akan diberikan kepada peserta didik. Akan tetapi dengan terbatasnya pengalaman yang dimiliki, guru baru diduga kurang beradaptasi dengan cepat dalam perubahan Kurikulum yang terjadi. Hal ini diperkuat dengan penelitian yang telah dilakukan sebelumnya oleh Apriyanto 2007 yang menyatakan ada perbedaan persepsi guru terhadap Kurikulum tingkat satuan pendidikan ditinjau dari lama menjalani profesi guru. Berdasarkan uraian di atas, diduga perubahan Kurikulum 2013 akan mengalami permasalahan yang sama ketika penerapan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Hipotesis penelitian sebagai berikut: Ha 1 = Ada perbedaan persepsi guru yang signifikan terhadap implementasi Kurikulum 2013 ditinjau dari pengalaman guru mengajar.