Teknik Analisis Data METODOLOGI PENELITIAN

Independen. Menurut Siregar, 2013:236, langkah-langkah pengujian adalah sebagai berikut: 1 Merumuskan H o dan H a H o : Tidak ada perbedaan persepsi guru yang signifikan terhadap implementasi Kurikulum 2013 ditinjau dari jenjang pendidikan guru. H a : Ada perbedaan persepsi guru yang signifikan terhadap implementasi Kurikulum 2013 ditinjau dari jenjang pendidikan guru. 2 Menentukan nilai statistik uji: Uji statistik yang digunakan adalah uji-t dua sampel ditentukan dengan cara dihitung menggunakan program Statistical Package for Social Science SPSS yaitu paket program komputer untuk analisis statistik secara deskriptif maupun inferensial. Program SPSS yang digunakan dalam penelitian ini adalah program SPSS versi windows 16. 3 Membandingkan nilai t hitung dengan t tabel dan menarik kesimpulan: a H o diterima jika nilai t hitung nilai t tabel , artinya tidak ada perbedaan persepsi guru yang signifikan terhadap implementasi Kurikulum 2013 ditinjau dari jenjang pendidikan guru. b H a diterima jika nilai t hitung nilai t tabel , artinya ada perbedaan persepsi guru yang signifikan terhadap implementasi Kurikulum 2013 ditinjau dari jenjang pendidikan guru. c. Uji Signifikansi Membandingkan nilai probabilitas Significance dengan nilai alpha 0,05. Apabila nilai probabilitas Significance lebih besar dari nilai alpha 0,05 maka sampel yang diambil dalam penelitian ini dapat berlaku untuk populasi. Sebaliknya apabila nilai probabilitas Significance lebih kecil dari nilai alpha 0,05 maka sampel yang diambil dalam penelitian ini tidak dapat digeneralisasikan pada populasi. Artinya, hasil penelitian ini hanya berlaku untuk sampel.

BAB IV GAMBARAN UMUM SEKOLAH

Penelitian ini dilaksanakan di SMA yang telah mengimplementasikan Kurikulum 2013 di Kabupaten Bantul yaitu di SMA Negeri 1 Kasihan, SMA Negeri 1 Bantul, SMA Negeri 1 Sewon, SMA Negeri 1 Sedayu, SMA Negeri 1 Jetis, dan SMA Negeri 2 Bantul, berikut gambaran umum dari masing-masing sekolah.

A. SMA Negeri 1 Kasihan

SMA Negeri 1 Kasihan atau biasa disebut SMA Negeri Tirtonirmolo adalah sekolah yang berada di kawasan Kabupaten Bantul Utara, daerah perbatasan Kota, tepatnya ada di Jalan Bugisan Selatan Yogyakarta. 1. Visi dan Misi Sekolah a. Visi 1 Bertaqwa Meyakini keberadaan Tuhan Yang Maha Esa dan mengamalkan perintah-Nya, menjauhi larangan-Nya sesuai dengan keyakinan agama yang dianut. 2 Berprestasi Memiliki keunggulan baik akademik maupun non-akademik di tingkat nasional dan Global. 3 Berkepribadian Memiliki sikap yang baik sesuai dengan 20 nilai akhlaq mulia baik di lingkungan sekolah maupun di masyarakat. 4 Ramah Lingkungan Memiliki sikap yang peduli terhadap lingkungan di sekitar sekolah maupun di masyarakat. b. Misi Misi sekolah adalah tindakan atau usaha untuk mewujudkan visi dengan rumusan sebagai berikut : 1 Menumbuhkan penghayatan dan pengamalan agamanya, sehingga kehidupan beragama di sekolah dapat tercipta manusia yang agamis penuh toleransi. 2 Menumbuhkan semangat berprestasi baik akademik maupun non akademik dengan pembinaan, pendampingan, pembimbingan dalam kegiatan intra kurikuler dan ekstrakurikuler sesuai dengan minat dan bakat siswa sehingga dapat bersaing di tingkat nasional maupun global. 3 Membina, mendidik, mengarahkan, dan memberi contoh implementasi 20 nilai-nilai akhlaq mulia dalam kegiatan sehari-hari di sekolah sehingga siswa dapat memiliki dan menerapkan nilai-nilai akhlaq mulia dalam kehidupan sehari- hari. 4 Membina, mendidik, mengarahkan, dan memberi contoh implementasi sikap ramah lingkungan dalam kegiatan sehari- hari di sekolah sehingga siswa dapat memiliki dan menerapkan sikap ramah lingkungan dalam kehidupan sehari-hari. 2. Struktur Organisasi Sekolah Berikut ini disajikan gambar mengenai struktur organisasi SMA Negeri 1 Kasihan Bantul. Gambar 4.1 Struktur Organisasi SMA Negeri 1 Kasihan Bantul Kepala Sekolah Dewan Sekolah Wakil Kepala Urusan Kurikulum Wakil Kepala Urusan Kesiswaan Wakil Kepala Urusan Humas Wakil Kepala Urusan SaranaPrasarana Kurikulum KBM Perpustakaan Supervisi Laboratorium Wakil Kepala Sekolah Koordinator Tata Usaha Rumah Tangga PAS Keuangan Inventaris Pengembangan SDM Administrasi Pemasaran Osis Bimbingan Konseling Ekstra Kurikuler UKS Ketertiban 3. Daftar Seluruh Guru Kelas X SMA Negeri 1 Kasihan Bantul Berikut ini disajikan tabel mengenai daftar seluruh guru kelas X SMA Negeri 1 Kasihan Bantul. Tabel 4.1 Daftar Seluruh Guru Kelas X SMA Negeri 1 Kasihan Bantul No. Nama Guru Tugas Mengajar 1. Supriyadi, S.Kom. Kewirausahaan 2. Farida Umi Nugrahini, S.Sn. Seni Budaya 3. Dra. Dyah Suryaningsih, M.Pd. PKn 4. Rusdiyana, S.Th. Pend. Agama Kristen 5. Sumiyati, S.Pd. Matematika 6. Niki Retno Palupi, S.Pd. Bahasa Inggris 7. Marjono Geografi 8. Kadar Wahuyuni, S.Pd. Pend. Jasmani 9. Tavip Wahyudi, M.Pd. Sejarah 10. Tri Hartanti, S.Pd., M.Sc. Fisika 11. Sugiyanto, S.Pd. Matematika 12. Drs. Rachmad Basuki Biologi 13. Ign. Raharjono, S.Pd. Bahasa Indonesia 14. Dra. Elise Yudiastuti, M.Pd. Bahasa Indonesia 15. Puji Hatuti A., S.Sos. Sosiologi 16. Drs. H. Sarjiman Pend. Agama Islam 17. Dwi Muryati H., S.Pd. Geografi 18. Fitriyani Astuti, S.Pd. Bahasa Jawa

B. SMA Negeri 1 Bantul

SMA Negeri 1 Bantul terletak di pinggiran Yogyakarta, tepatnya di Kabupaten Bantul Jalan KHA. Wahid Hasyim Palbapang Bantul. 1. Visi, Misi, dan Tujuan Sekolah a. Visi Berprestasi, berkarakter, dan berwawasan lingkungan SABA. b. Misi Sekolah 1 Melaksanakan pembelajaran, pembimbingan, dan pelayanan secara berkualitas. 2 Menumbuhkembangkan karakter dan budaya bangsa. 3 Meningkatkan kecintaan dan kepedulian terhadap lingkungan. c. Tujuan Sekolah 1 Meningkatkan mutu akademik dalam bidang OSN, OPSI, KIR, UN, dan lolos PT. 2 Meningkatkan mutu non akademik dalam bidang seni, kreativitas, dan olahraga. 3 Memiliki daya saing global. 4 Melaksanakan pembelajaran yang berbasis imtaq, iptek, dan budaya Indonesia. 5 Memberikan pelayanan prima terhadap pelanggan. 6 Membudayakan cinta dan peduli terhadap lingkungan.