Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

1.2. Perumusan Masalah

Berdasarkan alasan-alasan tersebut diatas maka yang menjadi permasalahan dalam penelitian ini adalah: 1. Bagaimana pengaruh implementasi proses pembelajaran terhadap kualitas lulusan pada SMAN 13 Medan? 2. Faktor-faktor apakah yang paling berpengaruh dalam proses pembelajaran di SMAN 13 Medan? 3. Bagaimana kompetensi guru dalam implementasi proses pembelajaran di SMAN 13 Medan?

1.3. Tujuan Penelitian

Mengacu pada perumusan masalah tersebut di atas, dalam penelitian ini ada beberapa hal yang ingin dicapai, secara umum yaitu untuk memberikan gambaran tentang segala hal yang berkaitan dengan implementasi proses pembelajaran terhadap kualitas lulusan pada SMAN 13 Medan. Secara khusus, penelitian ini bertujuan untuk: 1. Menganalisis pengaruh proses pembelajaran terhadap kualitas lulusan di SMAN 13 Medan. 2. Mendeskripsikan faktor-faktor yang paling berpengaruh dalam proses pembelajaran di SMAN 13 Medan. 3. Mendeskripsikan kompetensi guru dalam implementasi proses pembelajaran di SMAN 13 Medan. Dian Relitawati : Analisis Implementasi Proses Pembelajaran Terhadap Kualitas Lulusan Di SMAN 13 Medan, 2010.

1.4. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat baik secara akademis maupun praktis. 1. Secara akademis, penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi berupa konsep bagi pengembangan studi pendidikan yang berkaitan dengan proses kebijakan formulasi, implementasi dan evaluasi kebijakan. 2. Secara praktis, hasil penelitian diharapkan dapat memberikan masukan berupa informasi mengenai permasalahan implementasi kebijakan peningkatan mutu pendidikan, khususnya mengenai dampak implementasi proses pembelajaran terhadap kualitas lulusan, kompetensi guru terhadap implementasi proses pembelajaran, serta faktor-faktor yang paling berpengaruh dalam implementasi sistem pembelajaran di Sekolah Menengah Atas Negeri 13 Medan, sehingga informasi ini dapat dijadikan sebagai umpan balik bagi perbaikan implementasi sistem pembelajaran saat ini, dan masa datang. 3. Penelitian diharapkan bermanfaat bagi penelitian sejenis atau lanjutannya, dan dapat memberikan kontribusi pemikiran terhadap Pemerintah Kota Medan khususnya Sekolah Menengah Atas Negeri 13 Medan dalam memajukan dan meningkatkan kualitas pendidikan dan penyusunan rencana pendidikan. Dian Relitawati : Analisis Implementasi Proses Pembelajaran Terhadap Kualitas Lulusan Di SMAN 13 Medan, 2010.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA