Kesesuaian Standar Kompetensi SK Mengelola Peralatan Kantor

Memelihara jenis penggandaan dokumen yang sesuai, 2 Melakukan penggandaan dokumen, 3 Mendistribusikan dokumen. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, SK Menangani Penggandaan Dokumen relevan dengan pelaksanaan prakerin. Hal ini ditunjukkan pada jumlah siswa yang menjawab paling banyak masuk pada kategori relevan sebanyak 22 siswa 30,60. Kemudian jumlah siswa yang menjawab dalam kategori kurang relevan sebanyak 19 siswa 26,40. Selanjutnya jumlah siswa yang menjawab dalam kategori cukup relevan sebanyak 18 siswa 25. Sedangkan jumlah siswa yang menjawab paling sedikit masuk dalam kategori sangat relevan yaitu 13 siswa 18. Berdasaran analisa data yang diperoleh, didapatkan bahwa SK Menangani Penggandaan Dokumen relevan dengan pelaksanaan prakerin. Hal tersebut didukung dengan tugas pekerjaan yang diberikan DUDI sesuai dengan pencapaian kompetensi. Siswa mempraktikkan penggandaan dokumen sesuai dengan tugas pekerjaan yang diberikan oleh stafpegawai di tempat prakerin. Siswa juga mengumpulkan, mengurutkan, dan mengelompokkan dokumen hasil penggandaan. Selain itu, siswa juga mendistribusikan dokumen hasil penggandaan.

7. Kesesuaian Standar Kompetensi SK Menangani SuratDokumen

Kantor dengan Pelaksanaan Prakerin SK Menangani SuratDokumen Kantor dalam pelaksanaan prakerin dijabarkan dalam 3 Kompetensi Dasar KD, yaitu: 1 Memproses dokumensurat, 2 Mendistribusikan dokumensurat, dan 3 Memproses e-mail. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, SK Menangani SuratDokumen Kantor cukup relevan dengan pelaksanaan prakerin. Hal tersebut ditunjukkan pada jumlah siswa yang menjawab paling banyak masuk pada kategori cukup relevan sebanyak 42 siswa 58,30. Kemudian jumlah siswa yang menjawab dalam kategori relevan sebanyak 15 siswa 20,90. Selanjutnya jumlah siswa yang menjawab dalam kategori kurang relevan sebanyak 14 siswa 19,40. Sedangkan jumlah siswa yang menjawab paling sedikit masuk dalam kategori sangat relevan yaitu 1 siswa 1,40. Analisa data yang diperoleh terhadap SK Menangani SuratDokumen Kantor didapatkan bahwa tidak seluruh kompetensi dipraktikkan di tempat prakerin. Kompetensi memproses e-mail merupakan kompetensi yang tidak dipraktikkan siswa di tempat prakerin. Hal ini didukung dengan perolehan skor yang paling rendah. Terdapat beberapa DUDI yang tidak menggunakan e-mail dalam megirim atau menerima pesan. Selain itu, DUDI yang menggunakan e-mail tidak memberikan izin siswa prakerin untuk mengelolanya. Hal tersebut karena dalam mengelola e-mail tentu siswa akan mengetahui password perusahaan yang tentu bukan menjadi kewenangan siswa prakerin.

8. Kesesuaian Standar Kompetensi SK Mengelola Sistem Kearsipan

dengan Pelaksanaan Prakerin SK Mengelola Sistem Kearsipan dalam pelaksanaan prakerin dijabarkan dalam 4 Kompetensi Dasar KD, yaitu: 1 Menentukan sistem kearsipan, 2 Menentukan kebutuhan alat dan bahan arsip, 3 Mengimplementasikan sistem kearsipan, dan 4 Memelihara sistem kearsipan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, SK Mengelola Sistem Kerasipan kurang relevan dengan pelaksanaan prakerin. Hal tersebut ditunjukkan pada jumlah siswa yang menjawab paling banyak masuk pada kategori kurang relevan sebanyak 30 siswa 41,70. Kemudian jumlah siswa yang menjawab dalam kategori cukup relevan sebanyak 18 siswa 25. Selanjutnya jumlah siswa yang menjawab dalam kategori relevan sebanyak 16 siswa 22,20. Sedangkan jumlah siswa yang menjawab paling sedikit masuk dalam kategori sangat relevan yaitu 8 siswa 11,10. Ketidaktercapainya SK Mengelola Sistem Kearsipan dalam pelaksanaan prakerin disebabkan oleh beberapa hal. Terdapatnya perbedaan teori yang diberikan sekolah dengan praktik pengelolaan kearsipan di DUDI. Siswa tidak diikutsertakan dalam pencapaian kompetensi menentukan kebutuhan alat dan bahan arsip. Selain itu, siswa yang ditempatkan pada satu bagian di tempat prakerin, tidak

Dokumen yang terkait

PENGARUH PENGALAMAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN) DAN MINAT KERJA TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XII KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN DI SMK NEGERI 1 PURBALINGGA TAHUN AJARAN

49 202 133

ANALISIS PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI DITINJAU DARI PENINGKATAN KOMPETENSI SISWA: Studi Pada Siswa Kelas XI Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan SMK Negeri 6 Bandung.

3 14 53

PENGARUH MOTIVASI KERJA DAN LINGKUNGAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI TERHADAP MINAT KERJA SISWA KELAS XII KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK NEGERI 1 YOGYAKARTA.

0 0 181

IMPLEMENTASI PROGRAM PRAKTIK KERJA INDUSTRI KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN DI SMK NEGERI 7 YOGYAKARTA.

0 1 208

PELAKSANAAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA DI LABORATORIUM KOMPUTER KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK N 1 GODEAN SLEMAN.

0 1 148

PENGARUH MINAT KERJA DAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XI KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK MUHAMMADIYAH 2 BANTUL.

1 1 197

PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI PESERTA DIDIK KELAS XI KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK BOPKRI YOGYAKARTA.

0 0 156

EVALUASI PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK GAMBAR BANGUNAN SMK N 2 KLATEN.

2 11 2

EVALUASI PELAKSANAAN PROGRAM PRAKTIK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN) SISWA SMK KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK PEMESINAN DI KOTA YOGYAKARTA.

0 1 198

MANAJEMEN PRAKTEK KERJA INDUSTRI PADA KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN DI SMK SE-KOTA YOGYAKARTA.

2 3 196