Metode Penelitian Lokasi dan Waktu Penelitian Populasi dan Sampel

42

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

3.1. Metode Penelitian

Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah survei. Menurut Singarimbun dan Effendi 2008, penelitian survei adalah penelitian yang mengambil sampel dari satu populasi dengan menggunakan kuesioner sebagai alat pengumpulan data yang pokok dan mengumpulkan data mengenai faktor-faktor yang berkaitan dengan variabel penelitian secara umum menggunakan metode statistik. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Nazir 2003 menyatakan bahwa, penelitian deskriptif adalah suatu metode dalam meneliti status sekelompok manusia, suatu sistem pemikiran, ataupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang, yang bertujuan untuk membuat deskripsi, gambaran atau lukisan secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-sifat, serta hubungan antar fenomena yang diselidiki. Adapun sifat penelitian ini adalah penelitian penjelasan explanatory research. Sugiyono 2004, menyatakan bahwa penelitian eksplanatori merupakan penelitian yang bermaksud menjelaskan kedudukan variabel-variabel yang diteliti serta hubungannya antara satu variabel dengan variabel yang lain. p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, sim ply open the docum ent you want to convert, click “print”, select the “ Broadgun pdfMachine printer” and that’s it Get yours now Universitas Sumatera Utara

3.2. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Professional Manajemen College Indonesia PMCI Medan, yang berlokasi di Jalan Kompleks Multatuli Indah Blok C No. 11-14 Medan. Waktu penelitian ini dilakukan pada bulan Desember 2010 sampai Maret 2011.

3.3. Populasi dan Sampel

Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas obyek atau subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Sampel adalah bagian dari jumlah karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut Sugiyono, 2004. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa STIE PMCI Medan tahun ajaran 2008 sampai dengan 2011 yang menggunakan BlackBerry. Berdasarkan hasil observasi pendahuluan didapati bahwa jumlah mahasiswa di STIE PMCI yang memakai BlackBerry atau besar populasi N sebanyak 195 orang. Tabel 3.1. Jumlah Mahasiswa STIE PMCI yang Menggunakan BlackBerry No. Program Studi Tahun Ajaran Populasi Orang 1. S1 - Manajemen 2008 - 2011 134 2. S1 - Akuntansi 2008 - 2011 61 Jumlah 195 Sumber: STIE PMCI Medan, 2010 Data Diolah Pertimbangan bahwa populasi yang ada sangat besar jumlahnya sehingga tidak memungkinkan untuk meneliti seluruh populasi yang ada, maka dilakukan p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, sim ply open the docum ent you want to convert, click “print”, select the “ Broadgun pdfMachine printer” and that’s it Get yours now Universitas Sumatera Utara pengambilan sampel. Umar 2008, menyatakan untuk menentukan minimal sampel yang dibutuhkan jika ukuran populasi diketahui, dapat digunakan rumus Slovin sebagai berikut: 2 1 e N N n   Di mana: n = jumlah sampel N = jumlah populasi e = tingkat kesalahan dalam pengambilan sampel Jumlah populasi N adalah sebanyak 195 orang, dengan tingkat kesalahan e sebesar 10, maka besarnya sampel n adalah: 2 10 . 195 1 195   n n = 66,10 dibulatkan menjadi 66 orang Dengan demikian sampel dalam penelitian ini adalah 66 orang. Untuk menentukan besarnya sampel pada tiap program studi maka dapat menggunakan rumus sebagai berikut Nazir, 2003 xn N Ni ni  Keterangan: ni = jumlah sampel ke i Ni = jumlah populasi ke i p d f Machine A pdf w rit er t hat produces qualit y PDF files w it h ease Produce quality PDF files in seconds and preserve the integrity of your original docum ents. Com patible across nearly all Windows platform s, sim ply open the docum ent you want to convert, click “print”, select the “ Broadgun pdfMachine printer” and that’s it Get yours now Universitas Sumatera Utara N = jumlah total populasi n = jumlah sampel total yang diinginkan Penggolongan pengambilan sampel penelitian berdasarkan bagian dengan menggunakan rumus adalah sebagai berikut: Tabel 3.2. Jumlah Mahasiswa Sampel Penelitian No. Program Studi Tahun Ajaran Populasi Orang Sampel Orang 1. S1 - Manajemen 2008 – 2011 134 45 66 195 134  x 2. S1 - Akuntansi 2008 - 2011 61 21 66 195 61  x Jumlah 195 66 Sumber: STIE PMCI Medan, 2010 Data Diolah Untuk menentukan siapa saja yang ditunjuk sebagai sampel digunakan teknik aksidental. Accidental sampling ialah teknik penentuan sampel berdasarkan faktor spontanitas, artinya siapa saja yang secara tidak sengaja bertemu dengan peneliti dan sesuai dengan karakteristik ciri-cirinya, maka orang tersebut dapat dijadikan sebagai sampel responden Riduwan, 2010.

3.4. Teknik Pengumpulan Data

Dokumen yang terkait

Pengaruh Ekuitas Merek Terhadap Loyalitas Konsumen (Studi Kasus Pada Penumpang Pesawat Lion Air Rute Domestik Di Bandara Polonia Medan)

4 90 131

Analisis Pengaruh Ekuitas Merek Terhadap Kepuasan Dan Loyalitas Mahasiswa Politeknik LP3I Jalan Adam Malik Di Medan

1 30 148

Analisis Pengaruh Ekuitas Merek (Brand Equity) terhadap Kepuasan Konsumen Nexian pada Mahasiswa Universitas Negeri Medan

0 50 117

Pengaruh Ekuitas Merek Produk Minuman Coca-Cola Terhadap Loyalitas Konsumen Pada Cafe Alumni ‘FEMI’ Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara, Medan.

1 54 94

Ekuitas Merek Dan Brand Loyalty Blackberry (Studi Deskriptif tentang Pengaruh Ekuitas Merek Blackberry terhadap Brand Loyalty pada Kalangan Mahasiswa FISIP USU)

1 44 136

Pengaruh Kepuasan Konsumen Terhadap Loyalitas Merek ( Studi Kasus Restoran Kentucky Fried Chicken Cabang Medan Mall Di Medan)

0 27 98

ANALISIS PENGARUH VARIABEL-VARIABEL EKUITAS MEREK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN HANDPHONE BLACKBERRY PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS JEMBER

0 13 17

PENGARUH KEPUASAN KONSUMEN DAN KEPERCAYAAN MEREK TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN Pengaruh Kepuasan Konsumen dan Kepercayaan Merek terhadap Loyalitas Konsumen (Studi pada Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Pengguna sim card IM3 di Universitas Muhammadiyah

0 3 15

Analisis Pengaruh Ekuitas Merek dan Kepercayaan Merek Pada Loyalitas Konsumen Telephone Genggam Merek Nokia.

0 1 23

PENGARUH EKUITAS MEREK TERHADAP PEMBENTUKAN LOYALITAS KONSUMEN TELEPON SELULER MEREK SAMSUNG PADA MAHASISWA FKIP UNS.

0 0 16