Letak dan Luas Sekolah Kondisi Demografi Guru dan Siswa Keadaan Sarana dan Prasarana Sekolah

BAB IV KONDISI UMUM LOKASI

4.1 Letak dan Luas Sekolah

Sekolah Dasar Negeri Pengadilan 5 Bogor merupakan salah satu sekolah dasar yang berada di komplek Jalan Pengadilan, Pasar Anyar dengan alamat Jl. Pengadilan No. 10 Desa Pabaton, Kelurahan Bogor Tengah, Kota Bogor, Propinsi Jawa Barat. Sekolah ini didirikan pada tahun 1920 di atas tanah milik pemerintah seluas 1015 m².

4.2 Kondisi Demografi Guru dan Siswa

Berdasarkan data laporan keadaan per September 2011 tahun ajaran 2011- 2012, total siswa SDN Pengadilan 5 Bogor adalah 651 siswa dengan persentase perempuan sebesar 51 dan laki-laki 49 Gambar 2. Gambar 2 Persentase seluruh siswa berdasarkan jenis kelamin. Siswa terbanyak berada di kelas dua dengan jumlah 123 orang lihat Tabel 3. Tetapi kelas satu dan dua tidak dijadikan responden dalam penelitian ini. Selain itu, waktu belajar dibagi menjadi dua kelompok, yaitu kelas I, II, V dan VI sekolah pada pagi hingga siang hari dan kelas III sampai IV sekolah pada siang hingga sore hari. Tabel 3 Jumlah seluruh siswa di SDN Pengadilan 5 Bogor Jenis kelamin Kelas I II III IV V VI Laki-laki 52 63 60 54 48 41 Perempuan 60 60 59 52 50 52 SDN Pengadilan 5 memiliki 21 orang guru dengan perbandingan laki-laki dan perempuan adalah 7 orang dan 14 orang Gambar 3. Gambar 3 Persentase jenis kelamin guru. Tingkat pendidikan terakhir seluruh guru diantaranya adalah : SMA, SPG, D2, D3, S1 dan S2 Tabel 4. Dengan pendidikan terakhir terbanyak adalah S1 sejumlah 29 dan yang paling sedikit adalah S2 4 dan D3 4. Hal ini dapat berpengaruh terhadap kualitas guru dalam mendidik anak didik. Tabel 4 Pendidikan terakhir guru No Pendidikan terakhir Jumlah orang Persentase 1 SMA 4 17 2 SPG 2 8 3 D2 9 38 4 D3 1 4 5 S1 7 29 6 S2 1 4

4.3 Keadaan Sarana dan Prasarana Sekolah

Keadaan sarana dan prasarana SDN Pengadilan 5 tergolong sangat baik. Hal ini dapat dilihat dari kondisi ruangan dan meubeler dalam kondisi baik. Sekolah memiliki tujuh ruang kelas, ruang kepala sekolah, ruang guru, ruang UKS, ruang computer, ruang tata usaha, ruang komite, ruang kantin sehat, ruang perpustakaan, musholla, dapur dan toilet dalam keadaan baik. Jenis meubeler diantaranya adalah meja, kursi, lemari, meja guru, kursi guru, papan tulis, kursi tamu dan rak buku dengan rincian yang dapat dilihat pada tabel di bawah ini. Tabel 5 Keadaan meubeler SDN Pengadilan 5 Bogor No. Meubeler Keadaan Baik Sedang 1 Meja siswa 203 - 2 Kursi siswa 406 15 3 Lemari 17 5 4 Meja Guru 18 - 5 Kursi Guru - 20 6 Papan tulis 7 2 7 Kursi tamu 1 - 8 Rak buku 5 -

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN