Skala Kecacatan Stroke The Modified Rankin Scale

4 Kecemasan yang berlebihan Sebagian penderita mungkin memperlihatkan ketakutannya ketika keluar rumah, keadaan ini dinamakan agorafobia. Hal ini terjadi karena mereka merasa malu ketika bertemu dengan orang lain, sekalipun dengan teman lamanya. Perasaan malu ini mungkin timbul akibat adanya gangguan pada kemampuan bicara dan kelumpuhan yang dialaminya. 5 Depresi Depresi adalah perasaan marah yang berlangsung di dalam batin, beberapa depresi tidak hanya bersifat reaktif, tetapi penderita kelumpuhan pascastroke akan bereaksi terhadap semua kehilangannya dan merasa putus asa. Gangguan depresi merupakan gangguan yang paling sering dikaitkan dengan stroke. Depresi berpengaruh terhadap penyembuhan yaitu memperlambat penyembuhan fisik. Peneliti memasukkan dampak fisik dan dampak psikologis dari serangan stroke untuk menggambarkan bagaimana pengaruh dampak serangan stroke yang dialami suami yang terserang stroke terhadap kesulitan yang mungkin dialami oleh istri selama merawat suami dan bagaimana istri akan dalam menghadapi perubahan yang terjadi pada perkawinannya dengan kondisi suaminya yang stroke.

3. Skala Kecacatan Stroke The Modified Rankin Scale

Untuk melihat tingkat keparahan kelumpuhan atau kecacatan stroke, berikut adalah skala yang digunakan yaitu: Universitas Sumatera Utara a. Kecacatan derajat 0 Tidak ada gangguan fungsi b. Kecacatan derajat 1 Hampir tidak ada gangguan fungsi pada aktivitas sehari-hari atau gangguan minimal. Pasien mampu melakukan tugas dan kewajiban sehari-hari. c. Kecacatan derajat 2 Pasien tidak mampu melakukan beberapa aktivitas seperti sebelumnya, tetapi tetap dapat melakukan sendiri tanpa bantan orang lain. d. Kecacatan derajat 3 Pasien memerlukan bantuan orang lain, tetapi masih mampu berjalan sendiri tanpa bantuan orang lain, walaupun mungkin membutuhkan tongkat. e. Kecacatan derajat 4 Sedang Pasien tidak dapat berjalan tanpa batuan orang lain, perlu bantuan orang lain untuk melakukan sebagian aktivitas diri seperti mandi, pergi ke toilet, merias diri, dan lain-lain. f. Kecacatan derajat 5 Berat Pasien terpaksa berbaring ditempat tidur dan kegiatan buang air besar dan kecil tidak terasa inkontinensia, memerlukan perawatan perhatian. Peneliti memasukkan skala kecacatan stroke tersebut mengingat bahwa stroke memiliki tingkat keparahan yang berbeda-beda. Melihat derajat kecacatan ini maka dapat dilihat pengaruhnya bagi istri penderita stroke juga akan berbeda- Universitas Sumatera Utara beda, sehingga dampak stroke yang menyerang suami akan menghasilkan kepuasan perkawinan yang berbeda-beda yang dirasakan oleh istri. Universitas Sumatera Utara

C. Paradigma

PERKAWINAN PERUBAHAN DALAM PERKAWINAN PERUBAHAN NATURAL PERUBAHA N YG TIBA- TIBA STROKE  Hemoragik  Iskemik DAMPAK FISIK  Defisit Neurologis  Gerakan tidak terkoordinasi  Gangguan organ tubuh  Gangguan kesadaran DAMPAK PSIKOLOGIS  Kemarahan  Isolasi  Kelabilan emosi  Kecemasan  Depresi KEPUASAN PERKAWINAN ISTRI ASPEK2 KEPUASAN PERKAWINAN  Komunikasi  Aktivitas waktu senggang  Orientasi keagamaan  Pemecahan masalah  Manejemen keuangan  Hubungan seksual  Keluarga teman  Kehadiran anak  Kepribadian FAKTOR2 YG MEMPENGARU HI KEPUASAN PERKAWINAN  Latar belakang keluarga  Pendidikan  Pekerjaan  Peran orang tua  Anak  Lama perkawinan Universitas Sumatera Utara