Instrumen Penelitian METODE PENELITIAN

58 data kualitatif berlangsung selama proses pengumpulan data dari pada setelah selesai pengumpulan data. Aktivitas dalam analisis data kualitatif dilakukan secara interaktif dan berlangsung secara terus menerus sampai tuntas, sehingga datanya sudah jenuh, Miles dan Huberman Sugiyono, 2011: 246 a. Reduksi data Data yang diperoleh dari lapangan jumlahnya cukup banyak, untuk itu maka perlu dicatat secara teliti dan rinci. Makin lama peneliti ke lapangan, maka jumlah data akan makin banyak, kompleks dan rumit. Untuk itu perlu dilakukan analisis data melalui reduksi data. Mereduksi data berarti merangkum, memilih hal-hal yang pokok dan yang penting untuk disusun lebih sistematis agar memperoleh gambaran yang lebih jelas tentang hasil penelitian yang dilakukan peneliti dilapangan. Hasil reduksi tersebut merupakan rangkuman yang inti agar data yang diperoleh dan dikumpulkan peneliti dapat sesuai dengan kebutuhan penelitian. b. Penyajian data Setelah data di reduksi, maka langkah selanjutnya adalah mendisplaykan data. Dalam penelitian kualitatif, penyajian data bisa dilakukan dalam bentuk uraian singkat, bagan, hubungan antar kategori dan sejenisnya. Penyajian data dalam penelitian ini berbentuk uraian singkat, bertujuan untuk memudahkan peneliti memahami hal-hal yang 59 terjadi, yang selanjutnya untuk merencanakan kerja berdasarkan penyajian data tersebut c. Penarikan kesimpulan dan Verifikasi Langkah selanjutnya dalam analisis data kualitatif menurut Miles dan Huberman adalah penarikan kesimpulan dan verifikasi. Kesimpulan dalam penelitian ini yang diharapkan adalah merupakan temuan baru yang sebelumnya belum pernah ada. Temuan dapat berupa deskriptif atau gambaran suatu obyek yang sebelumnya masih remang-remang atau gelap sehingga setelah di teliti menjadi jelas, dapat berupa hubungan kausal atau interakti, hipotesis atau teori. Dari data-data yang telah diperoleh dan dikumpulkan tersebut, kemudian dilakukan penarikan kesimpulan dan verifikasi. Penarikan kesimpulan dan verifikasi tersebut didapat dengan membandingkan hasil analisis imforman yang satu dengan yang lain. Kemudian membandingkan dan mencari kesamaan yang selanjutnya ditarik kesimpulan. Berdasarkan penelitian ini, maka teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data secara kualitatif dengan tujuan menggali data tentang Perilaku sosial pedagang handphonegadget di Pasar Tradisional Klitikan Pakuncen Daerah Istimewa Yogyakarta.