Quantitative Strategic Planning Matriks QSPM

2. Memberi bobot pada bobot setiap faktor internal dan eksternal utama tersebut. Bobot ini sama dengan bobot yang ada dalam Matriks EFE dan Matriks IFE. Bobot ditampilkan dalam kolom kecil tepat di kanan faktor-faktor keberhasilan penting eksternal dan internal. 3. Mencermati matriks-matriks tahap 2 pencocokkan dan mengidentifikasi berbagai strategi alternatif yang harus dipertimbangkan untuk diterapkan oleh organisasi. Mencatat strategi- strategi ini di baris teratas QSPM. Kelompokkan berbagai strategi tersebut dalam satu rangkaian eksklusif sebisa mungkin. 4. Menentukan Skor Daya Tarik AS didefinisikan sebagai nilai numerik yang mengindifikasikan daya tarik relatif dari setiap strategi di rangkaian alternatif tertentu. Skor daya tarik Attractiveness Score-AS ditentukan dengan cara mengamati faktor internal atau eksternal utama, pada waktu tertentu, dengan mengajukan pertanyaan “apakah faktor ini memengaruhi strategi yang dibuat?” Jika jawaban atas penyataan ini adalah ya, strategi kemudian perlu dibandingkan relatif terhadap faktor utama tersebut. Secara khusus, skor daya tarik harus diberikan pada setiap strategi yang menunjukkan daya tarik relatif satu strategi atas strategi yang lain dengan mempertimbangkan faktor tertentu. Kisaran skor daya tarik adalah 1=tidak menarik, 2=agak menarik, 3=menarik dan 4=sangat menarik. Kerjakanlah baris demi baris mengembangkan QSPM. Jika jawaban atas penyataan di atas adalah tidak yang mengindikasikan bahwa faktor utama yang bersangkutan tidak memiliki pengaruh terhadap pilihan spesifik yang dibuat, jangan memberikan skor daya tarik pada strategi dalam rangkaian tersebut. Menggunakan tanda hubung untuk menunjukkan bahwa suatu faktor utama tidak memengaruhi faktor yang dibuat. Apabila anda memberikan AS pada satu strategi, berikanlah pada AS pada strategi yang lain. Dengan kata lain, jika anda memberi tanda hubung pada suatu strategi, maka semua strategi yang lain harus memperoleh tanda yang sama di baris tertentu. 5. Menghitung Skor Daya Tarik Lokal TAS. Skor daya tarik total Total Attractiveness Score-TAS didefinisikan sebagai hasil kali antara bobot langkah 2 dengan skor daya tarik langkah 4 di setiap baris. TAS mengindikasikan daya tarik relatif dari setiap strategi alternatif, dengan hanya mempertimbangkan dampak faktor keberhasilan faktor internal atau eksternal yang berdekatan. Semakin tinggi skor daya tarik total, semakin menarik pula strategi tersebut hanya dengan mempertimbangkan faktor keberhasilan penting berdekatan. 6. Menghitung jumlah keseluruhan Daya Tarik Total STAS. Jumlahkan TAS di setiap kolom strategi dari QSPM, jumlah keseluruhan daya tarik total Sum Total Attractiveness Score-STAS menunjukkan strategi yang paling menarik di setiap rangkaian alternatif. Skor yang lebih tinggi mengindikasikan strategi yang lebih menarik, mengingat semua faktor internal dan eksternal relevan yang dapat mempengaruhi keputusan strategis. Besarnya selisih antara jumlah keseluruhan daya tarik total di rangkaian alternatif strategi tertentu menunjukkan ketertarikan relatif satu strategi terhadap strategi yang lain.

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Gambaran Umum Perusahaan

RFC Indonesia merupakan franchise resto 100 asli Indonesia, dengan filosofi bisnis “bukan ayam biasa” ditandai icon “ayam” dengan mengusung konsep “life style” dan “buying power” menawarkan sistem kemitraan makanan cepat saji fast food variasi barat dan timur dengan paradigma tingkat konsumsi masyarakat terhadap caféresto yang cukup tinggi dengan nilai yang dapat terjangkau bagi semua lapisan masyarakat. Bernaung di bawah PT. Bandung Era Sentra Talenta, Rocket Fried Chicken cabang Bogor berdiri pada tahun 2011 yang bergerak di bidang business dan product development yang melayani kebutuhan industri makanan di Indonesia, merupakan wujud semangat bisnis Bapak Febrian Agung Budi Prastyo President Director PT.BEST, yaitu GFW Go Fight Win dengan menyebarkan semangat wirausaha pantang menyerah dalam meraih kesuksesan. Franchise RFC merupakan peluang bisnis franchise fastfood chicken resto di Indonesia yang menyediakan makanan cepat saji ayam goreng serta olahannya mulai dari fried chicken crispy dan hot, burger dan hotdog yang disajikan dengan pendamping nasi, kentang, milkshake, juices dan lain-lain. RFC di Bogor terletak di Jl. Tentara Pejuang Ruko No.5 sebelah SPBU Cimanggu Balitro, dari total 7 ruko di lokasi tersebut yang antara lain diisi oleh Apotek Cimanggu, Mie ayam baso dan Martabak AA, Kliniq-Q medical and dental clinic, Intens Learning center, Konveksi 7 Dian usaha dan Resto Imah Nini. Restoran RFC Cimanggu ini dimiliki oleh Rangga Dzulfikar dan dijalankan bersama istrinya sejak bulan desember tahun 2011. Ruko RFC ini menempati tanah seluas 15 x 45 m2 dan memiliki 2 tingkat. Harga sewa ruko RFC ini sebesar 75 juta selama 2 tahun dan pembelian franchise RFC sebesar 95 juta, yang pada tahun ini harga pembelian franchise tipe ruko naik menjadi 105 juta. Tampilan ruko RFC terdiri dari ruang makan yang luas, kasir, dapur dan kamar mandi di bagian atas. Sedangkan untuk ruang bagian ataslantai 2 ruko sendiri masih kosong, yang biasanya digunakan untuk tempat istirahat karyawan, tempat pelatihan, mushola, tempat acara dan lain- lain. Di Bogor sendiri usaha franchise RFC sudah dibuka di tiga tempat, antara lain berlokasi di Kedung Halang dan Cibinong yang keduanya masih type 24 Kios Indoor 24 m2 Investasi Rp.65 Juta, masih lebih kecil dibandingkan dengan RFC Cimanggu ini yang sudah type 40 Ruko Indoor 40 m2 Investasi Rp. 105 Juta. Type Investasi RFC yang lain adalah type 80 mini café Indoor 80m2 Investasi Rp. 165 Juta dan type 120 resto Indoor 120 m2 Investasi Rp. 225 Juta. Bisnis franchise RFC ini merupakan bisnis yang mengandalkan jasa, sehingga sangat penting untuk pengelola berorientasi pada kepuasan pelanggan. Karena mendapatkan pelanggan yang loyal merupakan suatu keberhasilan bagi usaha bisnis ini. RFC ini tergolong franchise jenis Area Development Program, dimana pembeli franchise memiliki hak dan kebebasan untuk mengembangkan bisnis usahanya dalam suatu wilayah tertentu, dengan pemberitahuan terlebih dahulu kepada pusat. Berbeda dengan franchise internasional seperti Mc Donald dan KFC yang seluruh ketentuan sudah ditetapkan oleh pemilik franchise pusat Master franchise.

1. Struktur Organisasi

Restoran Rocket Fried Chicken cabang Bogor ini memiliki struktur perusahaan yang masih bersifat sangat sederhana, yang hanya terdiri dari seorang pengelola franchise yaitu pemilik restoran itu sendiri, karyawan bagian dapur cooking, kasir dan waitress. Tugas dari Cooking sendiri adalah merangkap sebagai pengawas dapur dan pengawas pelayanan disini diserahkan kepada bagian kasir dan waitress. Waitress bertanggung jawab untuk menjaga kebersihan restoran terutama peralatan makan dan dapur. Untuk pengelola franchise, selain memimpin restoran ini juga bertugas untuk mengawasi serta bertanggung jawab penuh untuk semua kegiatan yang