Teknik Analisis Data METODE PENELITIAN

2. Data sekunder berasal dari bahan–bahan referensi seperti buku, artikel–artikel, internet yang berhubungan dengan objek kajian yang diteliti.

3.5 Teknik Analisis Data

Peneliti menginterpretasikan teks dalam lirik lagu “Selir Hati” serta menyimpulkan berbagai makna mengenai bagaimana laki-laki digambarkan dalam lirik lagu tersebut. Lirik lagu “Selir Hati” terdiri dari judul dan reff. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan pandangan dari Saussure, yaitu dikotomi- dikotomi dari Saussure tentang signifier penanda dan signified petanda; langue bahasa dan parole ujaran; serta syntagmatic sintagmatik dan associative paradigmatik untuk mencari tahu makna yang terkandung dalam lirik lagu menurut pandangan Saussure. Yang kemudian dari dikotomi-dikotomi Saussure tersebut akan dijelaskan lewat penafsiran dengan menggunakan konsep gender dan patriarki. Analisis atau penafsiran tanda-tanda komunikasi digunakan sebagai upaya untuk menguak makna dibalik lirik lagu tersebut. Dengan cara, menganalisis lirik lagu “Selir Hati” dengan menggunakan teori-teori tersebut untuk dapat mengetahui bagaimana seorang laki-laki mencintai seorang perempuan yang tidak membalas cinta laki-laki tersebut dan secara sadar laki-laki tersebut mau menjadi selir hati atau orang kedua walaupun dia tahu bahwa perempuan tersebut tidak akan pernah menjadi miliknya. Dari penafsiran-penafsiran tersebut kemudian dapat ditarik suatu makna yang sebenarnya dari lirik lagu “Selir Hati” yang dipopulerkan oleh grup band TRIAD. 53

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Umum Obyek Penelitian

4.1.1 Sejarah Terbentuknya Grup Musik The Rock Indonesia

Bermula dari perekaman album solonya di Australia, Dhani bertemu dengan 3 anggota band Hospital The Musical, yaitu Clancy Alexander Tucke, Zachary Haidee-Keene, Michael Bennett di studio 301, Sydney - Australia. Dari pertemuan itu munculah ide untuk berkolaborasi dalam sebuah grup musik. Dhani yang memiliki niat untuk go international menerima ajakan tersebut dan terbentuklah The Rock yang mana Hospital The Musical tidak bubar dan Dhani juga tidak meninggalkan Dewa 19. Pada Agustus 2007, lahirlah album pertama The Rock dengan tajuk Master Mister Ahmad Dhani I yang mencetak single ”Munajat Cinta”. Album pertama The Rock, Master Mister Ahmad Dhani I, dirilis pada tanggal 30 Agustus 2007. Album ini berisikan 3 lagu baru yaitu Munajat Cinta, Kamu-kamulah Surgaku, dan Aku Bukan Siapa-Siapa. Sedangkan lagu lainnya merupakan aransemen ulang remix lagu-lagu lama ciptaan Ahmad Dhani dari Dewa 19, Ahmad Band, dan lagu yang pernah dibawakan Ari Lasso, Rahasia Perempuan. Sebagian dari lagu yang ada di album ini beraliran Rock tetapi juga ada aransemen ulang beraliran swing. Single dari album ini adalah Munajat Cinta serta Kamu-Kamulah Surgaku. Di antara keduanya, lagu Munajat Cinta menjadi hits.

Dokumen yang terkait

PEMAKNAAN LIRIK LAGU “RINDU” (STUDI SEMIOTIK TENTANG PEMAKNAAN LIRIK LAGU “RINDU” YANG DIPOPULERKAN OLEH AGNES MONICA).

4 23 76

REPRESENTASI “SEKSUALITAS” PADA LIRIK LAGU ” LAGU GITUAN ” (Studi Semiologi Tentang Representasi “Seksualitas” Pada Lirik Lagu ” Lagu Gituan ” Yang dipopulerkan Oleh Grup Rap KungPow Chickens Dalam Album ”Alit Da Baong”).

1 6 117

PENGGAMBARAN PENEGAKAN HUKUM DI INDONESIA DALAM LIRIK LAGU ”ANDAI AKU GAYUS TAMBUNAN” (Studi Semiotik Penggambaran Penegakan Hukum di Indonesia dalam Lirik Lagu ”Andai Aku Gayus Tambunan” Oleh Bona Paputungan).

1 23 90

PENGGAMBARAN KEPASRAHAN DALAM LIRIK LAGU “Jangan Menyerah” (Studi Semiotik Tentang Penggambaran Kepasrahan Dalam Lirik Lagu “Jangan Menyerah” Karya Grup Band D’Masiv).

9 66 75

PENGGAMBARAN KESETARAAN GENDER PADA LIRIK LAGU “RAHASIAKU” (Studi Semiotik Dalam Lirik Lagu “Rahasiaku” yang Dibawakan oleh Grup Band Gigi).

0 0 87

PENGGAMBARAN KESETARAAN GENDER PADA LIRIK LAGU “RAHASIAKU” (Studi Semiotik Dalam Lirik Lagu “Rahasiaku” yang Dibawakan oleh Grup Band Gigi).

0 0 18

PENGGAMBARAN KEPASRAHAN DALAM LIRIK LAGU (Studi Semiotik Tentang Penggambaran Kepasrahan Dalam Lirik Lagu “Jangan Menyerah” Karya Grup Band D’Masiv) SKRIPSI Diajukan untuk memenuhi sebagai persyaratan memperoleh Gelar Sarjana pada FISIP UPN : “Veteran” Ja

0 0 20

PENGGAMBARAN LAKILAKI DALAM LIRIK LAGU “SELIR HATI” ( Studi Semiotik Tentang Penggambaran Laki-laki Dalam Lirik Lagu “Selir Hati” yang dipopulerkan oleh grup band TRIAD Dalam Album TRIAD).

0 0 20

REPRESENTASI “SEKSUALITAS” PADA LIRIK LAGU ” LAGU GITUAN ” (Studi Semiologi Tentang Representasi “Seksualitas” Pada Lirik Lagu ” Lagu Gituan ” Yang dipopulerkan Oleh Grup Rap KungPow Chickens Dalam Album ”Alit Da Baong”).

0 1 16

PEMAKNAAN LIRIK LAGU “RINDU” (STUDI SEMIOTIK TENTANG PEMAKNAAN LIRIK LAGU “RINDU” YANG DIPOPULERKAN OLEH AGNES MONICA)

0 1 17