Pengaruh Kehandalan Terhadap Kepuasan Klien Pengaruh Ketanggapan Terhadap Kepuasan Klien

diterapkan dengan baik oleh Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan. Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan memiliki kantor yang representatif, sehingga mudah dikunjungi oleh klien, fasilitas kantor KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan baik dan modern, dan karyawan KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan selalu berpenampilan rapi dan sopan. Hal tersebut juga terlihat dari tanggapan responden tentang pernyataan yang dijelaskan dalam analisis deskriptif variabel, bahwa mayoritas responden menyatakan setuju dengan pernyataan pada butir-butir kuesioner tentang penerapan kualitas layanan berupa bukti fisik yang diterapkan oleh Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan. Namun dari hasil kuesioner butir pernyataan pertama memperoleh respon negatif terbanyak yaitu sebanyak 36 klien dari 88 klien atau 40,9 menyatakan kurang setuju, tidak setuju dan sangat tidak setuju terhadap variabel bukti fisik yaitu KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan memiliki kantor yang representatif, sehingga mudah dikunjungi. Responden menganggap lokasi dan lingkungan Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan tidak representatif dan sulit untuk dikunjungi. Hal tersebut harus mendapat perhatian dari perusahaan karena klien ingin lokasi Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan lebih baik dan lebih mudah dikunjungi.

4.3.2 Pengaruh Kehandalan Terhadap Kepuasan Klien

Berdasarkan pengujian parsial uji t didapatkan angka signifikansi sebesar 0,010 yang lebih kecil dari 0,05 dan nilai t hitung 2,647 t tabel 1,645. Artinya, kehandalan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan klien Kantor Universitas Sumatera Utara Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan. Hal ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan melalui variabel kehandalan sudah diterapkan dengan baik oleh Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan. Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan memiliki karyawan yang bekerja sesuai Kode Etik dan Standar Penilaian Indonesia, mampu menyusun Laporan pekerjaan dengan menarik dan mudah dipahami, dan mampu menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan perjanjian kerja. Hal tersebut juga terlihat dari tanggapan responden tentang pernyataan yang dijelaskan dalam analisis deskriptif variabel, bahwa mayoritas responden menyatakan setuju dengan pernyataan pada butir-butir kuesioner tentang penerapan kualitas layanan berupa kehandalan yang diterapkan oleh Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan. Namun dari hasil kuesioner butir pernyataan ketiga memperoleh respon negatif terbanyak yaitu sebanyak 37 klien dari 88 klien atau 42 menyatakan kurang setuju, tidak setuju dan sangat tidak setuju terhadap variabel kehandalan yaitu karyawan KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan mampu menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan perjanjian kerja. Responden menganggap karyawan Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan sering terlambat dalam menyelesaikan dan menyampaikan hasil pekerjaan kepada klien. Hal tersebut harus mendapat perhatian dari perusahaan karena klien ingin karyawan Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan lebih baik dan lebih cepat dalam menyelesaikan pekerjaannya.

4.3.3 Pengaruh Ketanggapan Terhadap Kepuasan Klien

Berdasarkan pengujian parsial uji t didapatkan angka signifikansi sebesar Universitas Sumatera Utara 0,046 yang lebih kecil dari 0,05 dan nilai t hitung 2,024 t tabel 1,645. Artinya, ketanggapan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan klien Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan. Hal ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan melalui variabel ketanggapan sudah diterapkan dengan baik oleh Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan. Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan memiliki karyawan yang mau menanggapi keluhan dari klien, mau membantu klien menyampaikan hasil pekerjaan kepada pihak terkait, dan cepat merespon penawaran kontrak kerja dari klien. Hal tersebut juga terlihat dari tanggapan responden tentang pernyataan yang dijelaskan dalam analisis deskriptif variabel, bahwa mayoritas responden menyatakan setuju dengan pernyataan pada butir-butir kuesioner tentang penerapan kualitas layanan berupa ketanggapan yang diterapkan oleh Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan. Namun dari hasil kuesioner butir pernyataan pertama memperoleh respon negatif terbanyak yaitu sebanyak 31 klien dari 88 klien atau 35,2 menyatakan kurang setuju dan tidak setuju terhadap variabel ketanggapan yaitu karyawan KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan mau menanggapi keluhan dari klien. Responden menganggap karyawan Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan sering tidak menanggapi keluhan dari klien terutama ketidakpuasan mengenai nilai pasar yang diberikan. Hal tersebut harus mendapat perhatian dari perusahaan karena klien ingin karyawan Kantor Jasa Penilai Publik KJPP Sukardi, Israr dan rekan Cabang Medan lebih mau menerima keluhan yang disampaikan oleh klien. Universitas Sumatera Utara

4.3.4 Pengaruh Jaminan Terhadap Kepuasan Klien