Permasalahan Keaslian penelitian Latar Belakang

1. Permasalahan

Dari latar belakang di atas, timbul permasalahan sebagai berikut: a. Apakah infusa rosela dapat meningkatkan efek analgesik ibuprofen? b. Berapa dosis infusa rosela yang mampu meningkatkan efek analegesik ibuprofen? c. Apa jenis dan luaran dari interaksi yang terjadi antara infusa rosela dengan ibuprofen?

2. Keaslian penelitian

Penelitian yang pernah dilakukan sebelumnya: a. Penelitian Fakeye, Adegoke, Omoyeni and Famakinde 2007 - Efek Ekstrak Air Hibiscus sabdariffa Linn. Malvaceae „Roselle‟ Terhadap Ekskresi Formulasi Diklofenak. Analisis urin subjek uji manusia yang meminum 300 ml ekstrak air rosela selama 2 hari kemudian diberi 25 mg natrium diklofenak menunjukkan terjadinya penurunan jumlah natrium diklofenak dosis 25 mg yang diekskresikan sebesar 1,56-3,92, yang signifikan secara statistik. b. Penelitian Ali, Ashraf, Biswas, Karmakar, and Afroz 2011 - Aktivitas Antidiare, Analgesik, dan Antimikroba Tanaman Lalmesta Hibiscus sabdariffa. Dengan metode rangsang kimia, ditemukan adanya persen proteksi sebesar 66,85 pada dosis 500 mgkg BB yang setara dengan natrium diklofenak 78,45 dosis 25 mgkg BB. c. Penelitian Ali, Mohamed, and Mohammed 2014 - Komposisi Asam Lemak, Aktivitas Antiinflamasi dan Analgesik pada Biji Hibiscus sabdariffa Linn. Metode rangsang kimia menunjukkan adanya persen proteksi signifikan pada dosis ekstrak petroleum eter biji rosela sebesar 45 pada dosis 8 mlkg BB, yang sebanding dengan natrium diklofenak 10 mg persen proteksi 52,6 . d. Penelitian Showande, Fakeye, Tolonen, and Hokkane 2013 - Aktivitas Inhibisi In Vitro Ekstrak Hibiscus sabdariffa L. Famili Malvaceae pada Isoform Sitokrom P450 Terseleksi. Hasil penelitian ini yaitu ekstrak etanol rosela termasuk golongan weak inhibitor yang menghambat sejumlah reaksi metabolisme obat-obat yang diuji, di mana reaksi tersebut dikatalis oleh enzim CYP1A2, CYP1A2, CYP2C8, CYP2D6, CYP2B6, CYP2E1, CYP2C19, CYP3A4, CYP2C9, CYP2A6 dan CYP2C9. Berdasarkan penelitian yang disebutkan di atas, belum pernah ada yang meneliti tentang pengaruh infusa rosela terhadap efek analgesik dari ibuprofen secara in vivo dengan metode rangsang kimia.

3. Manfaat penelitian