Analisis penanganan dan pengolahan Analisis pemasaran Analisis ekonomi dan finansial

30 3.4.3 Analisis produktivitas gillnet Analisis produktivitas gillnet digunakan untuk mengetahui produktivitas dari unit penangkapan gillnet yang digunakan, terkait dengan potensi sumberdaya perikanan yang ada di wilayah perairan tersebut. Penilaian produktivitas gillnet dilakukan dengan penilaian hasil tangkapan gillnet per upaya penangkapan. Data yang diperlukan berupa data hasil tangkapan catch gillnet dan upaya penangkapan effort Syamsuddin, 1995.

3.4.4 Analisis penanganan dan pengolahan

Analisis penanganan dan pengolahan di tempat penelitianan dilakukan pengamatan secara langsung proses penanganan dan pengolahan hasil perikanan.

3.4.5 Analisis pemasaran

Analisis pemasaran dilakukan untuk melihat pasar dan peluang pemasaran dan hasil tangkapan yang didaratkan. Analisis pemasaran dapat dijelaskan secara deskriptif, dengan mengamati dan melakukan wawancara terhadap pedagang pengumpul pada saat pelelangan ikan. Kriteria yang digunakan adalah sesuai dengan permintaan pasar, dimana alat penangkapan ikan gillnet menguntungkan secara teknis dan ekonomis apabila alat tangkap gillnet tersebut mampu manghasilkan hasil tangkapan yang sesuai dengan keinginan masyarakat sebagai konsumen bernilai ekonomis tinggi. Kriteria yang sesuai dengan permintaan pasar ini dinilai dari harga dan jumlah hasil tangkapan yang dihasilkan dari alat tangkap gillnet yang digunakan.

3.4.6 Analisis ekonomi dan finansial

Analisis aspek ekonomi dan finansial dilakukan untuk mengetahui nilai ekonomi dan finansial dari kegiatan penangkapan yang dilakukan. Kriteria yang digunakan dalam penilaian secara ekonomi yaitu : Meningkatkan wirausaha dan investasi : Kemudahan dalam melakukan investasi pada alat tangkap gillnet serta biaya investasi yang tidak terlalu tinggi dan kemudahan perijinan akan memancing para wirausaha dan investor untuk menanamkan modalnya. Kriteria ini dinilai berdasarkan biaya investasi, biaya operasi, biaya perawatan serta serta perijinannya. 31 Peningkatan pendapatan daerah : Alat tangkap gillnet dikatakan bernilai teknis dan ekonomis tinggi, salah satunya dilihat dari kemampuan penyerapan tenaga kerja, mendatangkan keuntungan yang besar bagi daerah serta berwawasan lingkungan sehingga usaha ini dapat berkelanjutan. Peningkatan kesejahteraan nelayan : Alat tangkap gillnet membantu nelayan memenuhi kebutuhan hidup sehari- hari, sehingga dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan para nelayan. Analisis keuntungan usaha dilakukan dengan menghitung keuntungan melalui analisis ekonomi dan finansial BEP, net BC, NPV dan IRR. 3.4.7 Analisis komponen penunjang perikanan gillnet Analisis Komponen penunjang perikanan gillnet terdiri dari tempat pelelangan ikan TPI, perusahaan perikanan, lembaga keuangan, koperasi unit desa KUD, Pemerintah daerah Kabupaten Pemda Serang, Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Serang serta kebijakan perikanan tangkap Kabupaten Serang.

3.4.8 Analisis kebijakan dan kelembagaan pengembangan