Setting Penelitian IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KEPEMUDAAN BERBASIS KECAKAPAN HIDUP DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN NARKOTIKA KLAS IIA YOGYAKARTA.

45 mengenai Implementasi Pendidikan Kepemudaan Berbasis Kecakapan Hidup di Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Klas IIA Yogyakarta. 3. Dokumentasi Dokumentasi merupakan sumber tertulis yang telah tersedia “Dokumen terdiri atas tulisan pribadi seperti buku harian, surat-surat, dan dokumen resmi” Nasution 2002: 85. Dokumentasi ini merupakan metode pengumpulan data dalam memperoleh data yang dibutuhkan dalam penelitian. Kejadian tertentu yang dapat digunakan untuk lebih menjelaskan Implementasi Pendidikan Kepemudaan Berbasis Kecakapan Hidup yang berada di Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Klas IIA Yogyakarta didokumentasikan oleh peneliti dengan menggunakan dokumen foto-foto kegiatan, catatan kegiatan, buku atau modul, profil dsb, hal ini sangat bermanfaat untuk menambah wawasan yang dimanfaatkan untuk pendukung dan penunjang hasil penelitian. Kegunaan lainnya dalam penggunaan metode pengumpulan data dokumentasi ialah untuk memperoleh arsip tertulis yang diantaranya profil berdirinya Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Klas IIA Yogyakarta, Visi dan Misi, Data Pegawai, Data Warga Binaan Pemasyarakatan, Jadwal Kegiatan Warga Binaan Pemasyarakatan dan foto-foto meliputi; foto keadaan lingkungan, foto pegawai saat membina Warga Binaan Pemasyarakatan, dan foto kegiatan Warga Binaan Pemasyarakatan. 46 Tabel. 1 Metode Pengumpulan Data Penelitian Implementasi Pendidikan Kepemudaan Berbasis Kecakapan Hidup. No Aspek Sumber Data MetodePengumpulan Data 1. Bagaimana implementasi pendidikan kepemudaan berbasis kecakapan hidup di Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Klas IIA Yogyakarta? Pengelola atau Penyelenggara KALAPAS, PembinaNarasumber teknis dan Warga Binaan Pemasyarakatan Wawancara, observasi dan dokumentasi 2. Apakah faktor pendukung implementasi pendidikan kepemudaan berbasis kecakapan hidup di Lembaga Pemasyarakatan Narkotika klas IIA Yogyakarta? Pengelola atau Penyelenggara KALAPAS, PembinaNarasumber teknis dan Warga Binaan Pemasyarakatan Wawancara, observasi 3. Apakah faktor penghambat implementasi pendidikan kepemudaan berbasis kecakapan hidup di Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Klas IIA Yogyakarta? Pengelola atau Penyelenggara KALAPAS, PembinaNarasumber teknis dan Warga Binaan Pemasyarakatan Wawancara, observasi

F. Metode Analisis Data

Penelitian kualitatif menurut Matthew dan Michael 2007: 15-21, di dalam bukunya Analisis Data Kualitatif, terdapat tiga jalur kegiatan yang terjadi secara bersamaan, yaitu:

1. Reduksi Data

Diartikan sebagai proses pemilihan, pemusatan perhatian pada penyederhanaan, pengabstrakan, transformasi data kasar yang muncul dari