Identifikasi Masalah IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KEPEMUDAAN BERBASIS KECAKAPAN HIDUP DI LEMBAGA PEMASYARAKATAN NARKOTIKA KLAS IIA YOGYAKARTA.

10 BAB II KAJIAN PUSTAKA

A. Kajian Teori 1. Implementasi

Implementasi dapat dikatakan sebagai pelaksanaan yang telah dirancang sebelumnya yang dilakukan dengan aksi nyata yang mampu dirasakan hasilnya. “Implementasi diantaranya merupakan suatu proses penerapan ide, konsep, kebijakan, atau inovasi suatu tindakan praktis sehingga memberikan dampak, baik berupa perubahan, pengetahuan, ketrampilan maupun nilai dan sikap” Mulyasa, 2003: 93. Implementasi adalah apa yang terjadi setelah undang-undang ditetapkan yang memberikan otoritas program, kebijakan, keuntungan benefit, atau suatu jenis keluaran yang nyata. Istilah implementasi merujuk pada sejumlah kegiatan yang mengikuti pernyataan maksud tentang tujuan-tujuan program dan hasil yang diinginkan oleh para pejabat pemerintah Winarno, 2008: 145. Implementasi digunakan juga untuk melaksanakan kebijakan atau sebuah keputusan. “Pengertian implementasi dalam Webster’s Dictionary menyatakan bahwa implementasi sebagai menyediakan sarana untuk melaksanakan sesuatu, menimbulkan dampakakibat terhadap sesuatu” Rohman, 2009: 434. Jadi Implementasi merupakan pelaksanaan atau penerapan sesuatu yang telah dirumuskan dan direncanakan. “Pelaksanaan implementasi yang baik yaitu sesuai dengan kaidah dan rencana yang telah dirumuskan sebelumnya sehingga hambatan maupun kendala yang mungkin terjadi dapat dikendalikan dan dijadikan sebagai bahan evaluasi program” H.A.R Tilaar dan Riant Nugroho, 2008: 211. 11 Pelaksanaan suatu rencana dilaksanakan sesuai dengan landasan, asas, dan prinsip yang ada sesuai dengan rumusan program yang telah ditetapkan atau ditentukan. Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana yang dilakukan oleh manusia secara sistematis, terarah dan terpadu untuk mencapai tujuan yang telah dirumuskan. Rumusan tujuan lembaga pendidikan atau program pendidikan disesuaikan dengan visi dan misi yang ingin dicapai dari proses pendidikan tersebut. Implementasi pendidikan itu sendiri adalah proses pelaksanaan pendidikan haruslah memperhatikan dari landasan, asas-asas, dan prinsip tertentu. Hal ini menjadi penting karena pendidikan merupakan pilar utama terhadap pengembangan manusia dan masyarakat. Pendidikan merupakan rancangan yang disusun baik pendidik, tutor maupun fasilitator dalam melakukan pengajaran kepada warga belajarnya agar mencapai tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya. Landasan dan asas dalam implementasi pendidikan akan membawa seseorang pada wawasan yang tepat dan ideal tentang pendidikan, dengan wawasan yang tepat dan ideal maka rencana pendidikan yang akan di selenggarakan akan memberikan perspektif yang luas dalam aspek konseptual dan operasionalnya. Aplikasi konsep pendidikan yang cerdas dan luas dengan pandangan masa depan, maka memberi pengaruh positif bagi warga belajar atau anak didik akan semakin jelas hasil yang didapatkan sebagai bekal hidup dalam masyarakat yang semakain dinamis dan berkembang dengan cepat.