Skala Pengukuran Variabel Lokasi dan Waktu Penelitian Populasi dan Sampel Jenis dan Sumber Data

Tabel 1.1 Operasionalisasi Variabel Variabel Defenisi Indikator Skala Pengukuran Deskripsi Pekerjaan X Penjelasan karateristik pekerjaan tugas dan tanggung jawab dari suatu pekerjaan yang harus dilakukan oleh karyawan dalam sebuah organisasi atau perusahaan. 1. Tugas dan tanggungjawab esensial 2. Pengetahuan dan kemampuan yang dibutuhkan 3. Koordinasi Skala Likert Prestasi Kerja Y Hasil kerja yang dicapai karyawan dalam melaksanakan tugas-tugas yang dibebankan. 1. Kualitas kerja 2. Kuantitas kerja 3. Tanggung jawab 4. Inisiatif 5. Kerjasama 6. Ketepatan waktu Skala Likert Sumber: Mathis dan Jackson 2001: data diolah

3. Skala Pengukuran Variabel

Skala pengukuran yang digunakan adalah Skala Likert sebagai alat untuk mengukur sikap, pendapat dan persepsi seseorang atau sekelompok orang tentang fenomena sosial. Dalam melakukan penelitian terhadap variabel-variabel yang akan diuji, pada setiap jawaban akan diberi skor. Sugiyono, 2005:87. Untuk keperluan analisis kuantitatif penelitian ini, maka setiap variabel diberi skor 1 sampai 5 seperti yang terlihat di bawah ini : Universitas Sumatera Utara Tabel 1.2 Instrumen Skala Likert Keterangan Skor Sangat Tidak Setuju STS 1 Tidak Setuju TS 2 Kurang Setuju KS 3 Setuju S 4 Sangat Setuju SS 5 Sumber: Sugiyono, 2005:87

4. Lokasi dan Waktu Penelitian

Lokasi penelitian dilaksanakan pada PT. Bank SUMUT Cabang Kabanjahe, yang beralamat di Jl. Kapten Pala Bangun No. 03, Kabanjahe. Waktu penelitian dimulai dari bulan Desember 2010 sampai Januari 2011.

5. Populasi dan Sampel

Menurut Sugiyono 2008:115 menyatakan populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri dari objeksubjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh karyawan pada PT. Bank SUMUT Cabang Kabanjahe sampai Nopember 2010 yang berjumlah 32 orang. Penelitian ini menggunakan jenis teknik pengambilan sampel jenuh. Sampel jenuh adalah teknik pengambilan sampel apabila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel yaitu 32 orang. Istilah lain dari sampel jenuh adalah sensus, karena jumlah populasinya relative kecil dan cenderung heterogen. Universitas Sumatera Utara Tabel 1.3 Data karyawan PT. Bank SUMUT Cabang Kabanjahe No. Jabatan Jumlah Orang 1 Pimpinan Cabang 1 2 Wakil Pimpinan Cabang 1 3 Back Office 4 4 Bagian operasional 6 4 Teller 5 5 Bagian pemasaran 4 6 Bagian Kredit 6 7 Customer service 2 8 Supervisor 3 Jumlah 32 orang

6. Jenis dan Sumber Data

Jenis data yang digunakan terdiri dari: a. Data primer: merupakan data yang diperoleh dari sumber pertama seperti dari hasil wawancara atau hasil pengisian kuesioner yang dilakukan oleh peneliti kepada karyawan pada PT. Bank SUMUT Cabang Kabanjahe. b. Data Sekunder: merupakan data yang diperoleh dari perusahaan sebagai tambahan dan data pelengkap dari data primer seperti dokumen-dokumen dan Universitas Sumatera Utara laporan-laporan tertulis perusahaan, literatur-literatur yang ada didalam perusahaan dan bagian bahan-bahan atau tulisan-tulisan lain yang ada hubungannya dengan masalah yang akan diteliti.

7. Teknik Pengumpulan Data