Bangun Struktur Puisi Aktif & Kreatif Berbahasa Indonesia SMA Kelas 12 Adi Abdul Somad Aminudin Yudi Irawan 2008

180 Aktif dan Kreatif Berbahasa Indonesia untuk Kelas XII Program Bahasa menyiratkan panggilan aku lirik terhadap orang yang dikasihaninya, barangkali kekasihnya. Kemudian, adanya jarak komunikasidialog antara aku lirik dan kekasihnya ini mengakibatkan tidak hiraunya pada keindahan di sekelilingnya. Mereka tidak lagi merasakan indahnya angin yang menggugurkan bunga sehabis gerimis. Dengan kata lain, diam bisa dimaknai sebagai upaya menutup pintu percakapan terhadap manusia dan alam. Akhirnya, kita dapat menyimpulkan nilai-nilai budaya yang dianut dalam masyarakat puisi tersebut. Nilai budaya dalam puisi tersebut adalah bahwa sikap atau tidak adanya tindak komunikasi itu mengakibatkan tidak acuh terhadap keadaan sekitar. Dengan demikian, kita pun dapat memetik hikmahnya bahwa kita perlu berkomunikasi untuk menjalin silaturahmi dan menumbuhkan sikap kritis terhadap segala peristiwakejadian yang terjadi di sekitar kita. Dibawa Gelombang Karya Sanusi Pane Alun membawa bidukku perlahan Dalam kesunyian malam waktu Tidak berpawang tidak berkawan Entah ke mana aku tak tahu Jauh di atas bintang kemilau Seperti sudah berabad-abad Dengan damai mereka meninjau Kehidupan bumi yang kecil amat Aku bernyanyi dengan suara Seperti bisikan angin di daun Suaraku hilang dalam udara Dalam laut yang beralun-alun Alun membawa bidukku perlahan Dalam kesunyian malam waktu Tidak berpawang tidak berkawan Entah ke mana aku tak tahu Sumber: Horison Sastra Indonesia 1: Kitab Puisi, 2002 1. Baca dan pahamilah puisi Dibawa Gelombang berikut. 2. Berdasarkan isi puisi tersebut, tentukan hal-hal berikut ini. a. Deskripsikan bahwa puisi Dibawa Gelombang cukup penting dalam menandai angkatanperiodenya. b. Tunjukkan beberapa majas dalam puisi tersebut dengan menunjukkan bukti-buktinya. c. Tentukan citraan yang terdapat pada puisi tersebut dengan alasan yang jelas. d. Jelaskan makna puisi tersebut dengan kalimat-kalimat singkat dan jelas. Uji Materi Sumber: Ensiklopedi Sastra Indonesia, 2004 Sanusi Pane Sanusi Pa Gambar 10.4