Subjek Penelitian IMPLEMENTASI PENDDIKAN NONFORMAL DI DESA SIKAYU KECAMATAN BUAYAN KABUPATEN KEBUMEN.

55 yang dilakukan sering bersifat terbuka dan tidak berstruktur. Peneliti tidak menggunakan tes terstandar atau instrument lain yang telah teruji validitasnya. Peneliti mengamati apa adanya dalam kenyataan. Peneliti mengajukan pertanyaan dalam wawancara menurut perkembangan wawancara secara wajar berdasarkan ucapan dan buah pikiran dan buah pikiran yang orang yang di wawancarai. Dalam penelitian ini yang berdasarkan teknik pengumpulan data, instrument yang digunakan diantaranya adalah pedoman wawancara dan recorder. 1. Pedoman wawancara yaitu pedoman pertanyaan yang digunakan peneliti untuk mempermudah dan memperlancar dalam melakukan wawancara agar tidak menyimpang dari rumusan masalah. 2. Recorder adalah alat perekam suara yang digunakan ketika peneliti melakukan wawancara. Alat rekam ini digunakan untuk meminimalisir kehilangan data, dan menghindari kekeliruan catatan sehingga data yang diperoleh akurat. 3. Kamera yang digunakan untuk mengambil gambar warga sebagai bukti sudah dilakukannya wawancara, dan juga untuk mengabadikan kegiatan lainnya.

F. Teknik Analisis Data

Data kualitatif adalah semua bahan, keterangan, dan fakta-fakta yang tidak dapat diukur dan dihitung secara matematis karena berwujud keterangan verbal kalimat dan kata. Data kualitatif lebih bersifat proses, berarti bahwa 56 pelaksanaannya sudah harus dimulai sejak tahap pengumpulan data di lapangan dan kemudian diolah setelah data terkumpul seluruhnya.Seperti yang dikatakan oleh Nasution dalam Sugiyono, 2010: 336 bahwa analisis telah mulai sejak merumuskan dan menjelaskan masalah, sebelum terjun ke lapangan, dan berlangsung terus sampai penulisan hasil penelitian. Analisis data menjadi pegangan bagi penelitian selanjutnya sampai jika mungkin, teori yang grounded. Jadi analisis data dilakukn sejak sebelum memasuki lapangan, selama di lapangan, dan setelah selesai di lapangan. Dalam penelitian kualitatif, analisis data lebih difokuskan selama proses di lapangan bersama dengan pengumpulan data. 1. Analisis data sebelum ke lapangan Analisis ini dilakukan terhadap hasil studi pendahuluan atau data sekunder yang akan digunakan untuk menentukan fokus penelitian. Fokus penelitian ini masih bersifat sementara dan masih bisa berkembang. 2. Analisis data selama di lapangan Analisis data dilakukan pada saat pengumpulan data berlangsung, dan saat selesai mengumpulkan data dalam periode tertentu. Untuk menyajikan data agar lebih bermakna dan dapat dengan mudah dipahami, maka dipilihlah analisis data Model Miles dan Huberman Sugiyono: 337-345. Kegiatan analisis data kualitatif dilakukan secara terus menerus sampai tuntas sehingga diperoleh data yang jenuh. Mengolah data dengan model ini melalui tiga alur kegiatan yaitu data reduction, data display, dan conclusion.