Desain Penelitian METODE PENELITIAN

63 Ppppp Menurut Mohammad Asrori 2007: 45, bentuk-bentuk PTK terdiri dari: 1 guru sebagai peneliti, 2 penelitian tindakan kolaboratif, 3 simultan terintegrasi, 4 administrasi sosial eksperimen. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan penelitian tindakan kelas kolaboratif.

B. Subjek dan Objek Penelitian

Ppppp Dalam penelitian tindakan kelas ini, yang menjadi subjek penelitian adalah siswa kelas V SD Negeri I Iroyudan Pajangan. Jumlah siswa sebanyak 25 orang yang terdiri dari 17 siswa laki-laki dan 8 siswa perempuan. Sedangkan objek penelitian ini adalah kemampuan menyimak cerita.

C. Setting Penelitian

1. Tempat Penelitian

Ppppp Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan di kelas V SD Negeri I Iroyudan yang beralamat di Dusun Iroyudan, Desa Guwosari, Kecamatan Pajangan, Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

2. Waktu Penelitian

Ppppp Penelitian dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 20132014 pada 05 Mei 2014 sampai dengan 28 Mei 2014.

D. Desain Penelitian

Ppppp Desain penelitian tindakan kelas dalam peneliitian ini menggunakan model spiral Kemmis dan Mc. Taggart yang meliputi empat komponen yaitu: perencanaan planning, tindakan action, pengamatan observe, dan refleksi reflection yang masing-masing tahap tersusun dalam rangkaian 64 yang terkait dan berulang antara langkah yang satu dengan langkah yang lain. Gambaran dari penelitian tindakan kelas model spiral Kemmis dan Mc. Taggart Suharsimi Arikunto, 2010: 132 adalah sebagai berikut. Gambar 1. Penelitian Tindakan Kelas Model Spiral Kemmis dan Mc. Taggart Suharsimi Arikunto, 2010: 132 Keterangan: Siklus I

1. Perencanaan

2. Tindakan dan Observasi 3. Refleksi Siklus II 4. Perencanaan 5. Tindakan dan Observasi 6. Refleksi Ppppp Penelitian ini terdiri dari tiga tahap dalam setiap siklus, yaitu perencanaan, tindakan dan observasi, serta refleksi. Menurut Suharsimi Arikunto 2010:17-19 tahapan-tahapan tersebut dapat dijelaskan sebagai berikut.

1. Perencanaan

65 Perencanaan adalah langkah yang dilakukan oleh peneliti ketika akan memulai tindakannya. Dalam penelitian ini tahap perencanaan meliputi; a. Menemukan masalah di lapangan melalui pra penelitian. Tahap ini, peneliti melakukan konsultasi dengan guru kelas dan dosen pembimbing. b. Merencanakan langkah-langkah pembelajaran dan media pembelajaran mulai dari siklus I dan II. c. Merancang instrumen sebagai pedoman untuk pengambilan data. 2. Tindakan dan Observasi a. Tindakan Tindakan penelitian merupakan implementasi atau penerapan isi rancangan di dalam kancah, yaitu mengenakan tindakan di kelas. Dalam tindakan tahap ini, rancangan pemecahan masalah mulai dimplementasikan kepada subjek penelitian. b. Observasi Observasi Pengamatan merupakan proses mencermati jalannya pelaksanaan tindakan Suharsimi Arikunto, 2010:`139. Observasi dilakukan dengan cara mengamati dan mencatat segala kejadian yang menyangkut penelitian. 3. Refleksi Refleksi merupakan langkah mengingat kembali kegiatan yang sudah lampau yang dilakukan guru maupun siswa. Bagian yang penting dalam langkah proses penelitian tindakan. Refleksi merupakan tindakan untuk 66 menimbang baik buruknya pemecahan masalah dan perlu tidaknya memberikan tindakan lanjutan.

E. Metode Pengumpulan Data