Jenis Penelitian Subjek dan Objek Penelitian

62

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Ppppp Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas PTK. Mohammad Asrori 2007:6 mengemukakan penelitian tindakan kelas sebagai suatu bentuk penilitian yang bersifat reflektif dengan melakukan tindakan-tindakan tertentu untuk memperbaiki dan meningkatkan praktik pembelajaran di kelas secara lebih berkualitas, sehingga siswa dapat memperoleh hasil belajar yang lebih baik. penelitian tindakan kelas menurut Suharsismi Arikunto, dkk. 2010: 130, merupakan gabungan kata penelitian, tindakan, dan kelas. Penelitian merupakan kegiatan mencermati suatu objek, tindakan merupakan suatu gerak kegiatan yang sengaja dilakukan dengan tujuan tertentu, sedangkan kelas adalah sekelompok siswa yang dalam waktu yang sama menerima pelajaran yang sama dari seorang guru. Dari penjelasan di atas, Suharsimi mengungkapkan bahwa penelitian tindakan kelas merupakan suatu pencermatan terhadap kegiatan yang sengaja dimunculkan, dan terjadi dalam sebuah kelas. Ppppp Selanjutnya, Suhardjono dalam Mohammad Asrori, 2007:5 mengungkapkan bahwa PTK merupakan penelitian yang dilakukan di kelas dengan tujuan memperbaikimeningkatkan mutu praktik pembelajaran. Sejalan dengan Suhardjono, Mohammad Asrori mengungkapkan bahwa PTK bersifat reparatif. Artinya, penelitian yang dilakukan untuk memperbaiki proses pembelajaran agar siswa bisa mencapai hasil yang maksimal. 63 Ppppp Menurut Mohammad Asrori 2007: 45, bentuk-bentuk PTK terdiri dari: 1 guru sebagai peneliti, 2 penelitian tindakan kolaboratif, 3 simultan terintegrasi, 4 administrasi sosial eksperimen. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan penelitian tindakan kelas kolaboratif.

B. Subjek dan Objek Penelitian

Ppppp Dalam penelitian tindakan kelas ini, yang menjadi subjek penelitian adalah siswa kelas V SD Negeri I Iroyudan Pajangan. Jumlah siswa sebanyak 25 orang yang terdiri dari 17 siswa laki-laki dan 8 siswa perempuan. Sedangkan objek penelitian ini adalah kemampuan menyimak cerita.

C. Setting Penelitian