Rumusan Masalah Tujuan Penelitian

siswa dalam mempelajari materi pokok lingkaran. Model pembelajaran lain yang merupakan pembelajaran kooperatif adalah Model Eliciting Activities MEA, yaitu model pembelajaran matematika untuk memahami, menjelaskan, dan mengkomunikasikan konsep-konsep matematika yang terkandung dalam suatu sajian permasalahan melalui pemodelan matematika. Sehingga model ini berguna untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan Model Eliciting Activities MEA dengan tujuan agar mampu mengembangkan ide-ide dan mendorong siswa untuk meningkatkan semangat belajar. Dengan bantuan worksheet diharapkan mampu membantu siswa untuk memahami konsep lingkaran dan meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa. Berdasarkan paparan tersebut, peneliti bermaksud mengadakan penelitian dengan judul “Studi Komparatif Model Pembelajaran CTL dan Model Eliciting Activities MEA terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa Kelas VIII pada Materi Pokok Lingkaran SMP Negeri 1 Ungaran Tahun Ajaran 2012 201 3”.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dijelaskan di atas, maka rumusan masalah yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah sebagai berikut. 7. Apakah rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Ungaran pada pokok bahasan Lingkaran dengan menggunakan model pembelajaran Contextual Teaching dan Learning CTL mencapai KKM? 8. Apakah rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Ungaran pada pokok bahasan Lingkaran dengan menggunakan Model Eliciting Activities MEA mencapai KKM? 9. Apakah terdapat perbedaan rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Ungaran pada pokok bahasan lingkaran dan manakah yang lebih baik antara rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa dengan menggunakan model pembelajaran Contextual Teaching dan Learning CTL dan rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa dengan menggunakan Model Eliciting Activities MEA?

1.3 Tujuan Penelitian

Berdasarkan permasalahan yang telah dirumuskan, maka tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut. 3.7 Untuk mengetahui bahwa rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Ungaran pada pokok bahasan lingkaran dengan menggunakan model pembelajaran Contextual Teaching dan Learning CTL sudah mencapai KKM. 3.8 Untuk mengetahui bahwa rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Ungaran pada pokok bahasan lingkaran dengan menggunakan Model Eliciting Activities MEA sudah mencapai KKM. 3.9 Untuk mengetahui bahwa terdapat perbedaan rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Ungaran pada pokok bahasan lingkaran dan untuk mengetahui bahwa rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa dengan menggunakan Model Eliciting Activities MEA lebih baik dari rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa dengan menggunakan model pembelajaran Contextual Teaching dan Learning CTL .

1.4 Manfaat Penelitian