Tingkat Umur Responden. Tingkat Pendidikan.

4.2. Karakteristik Responden.

Responden adalah petani gambir yang ada di Kabupaten Pakpak Bharat yang melakukan kegiatan pertanian budidaya dan pengolahan daun gambir menjadi getah sebagai mata pencaharian utama dan sebagai sumber pendapatannya. Jumlah petani gambir yang dijadikan responden sebanyak 70 orang. Adapun karakteristik dari responden tersebut adalah sebagai berikut:

4.2.1. Tingkat Umur Responden.

Dari tabel dibawah dapat dilihat bahwa petani yang berumur 20 – 30 tahun sebanyak 16 orang atau sama dengan 22.9, sedangkan yang berumur 31 – 40 sebanyak 19 orang atau 27.1, yang berumur 41 – 50 berjumlah 19 orang atau 27.1, yang berumur 51 – 60 berjumlah 9 orang atau 12.9 dan yang berumur lebih dari 60 tahun berjumlah 7 orang atau 10 dari jumlah keseluruhan. Dapat dilihat pada tabel dibawah bahwa umur petani gambir yang menjadi responden di Kabupaten Pakpak Bharat pada umumnya berumur 31–50 tahun. Hal ini menunjukkan bahwa untuk merawat dan mengolah daun gambir sangat dibutuhkan orang yang masih muda dan mempunyai tenaga yang kuat untuk mengolah daun gambir. Karena proses pengolahan daun gambir sangat lama dan sangat berat.Untuk lebih jelas dapat dilihat pada tabel dibawah ini. Universitas Sumatera Utara Tabel 4.2. Umur Responden. No Umur Responden Orang Persentase 1 20 – 30 16 22.9 2 31 – 40 19 27.1 3 41 – 50 19 27.1 4 51 – 60 9 12.9 5 60 7 10 Jumlah 70 100 Sumber: Kuesioner Penelitian.

4.2.2. Tingkat Pendidikan.

Tingkat pendidikan merupakan salah satu indikator untuk melihat kemajuan suatu daerah. Dari tabel dibawah dapat dilihat bahwa tingkat pendidikan petani gambir yang menjadi responden di Kabupaten Pakpak Bharat adalah sebagai berikut: tidak pernah sekolah sebanyak 4 orang atau 5,76 , tidak tamat SD sebanyak 13 orang atau 18.5, tamat SD sebanyak 28 orang atau 40, tamat SLTP sebanyak 20 orang aatau28.6, dan tamatan SLTA sebanyak 5 orang atau sama dengan 7.14. Dari tabel dibawah dapat kita lihat bahwa pada umumnya pendidikan petani yang menjadi responden adalah tamatan Sekolah Dasar SD dan yang paling sedikit adalah tamatan SLTA. Untuk lebih jelas dapat dilihat pada tabel dibawah ini: Universitas Sumatera Utara Tabel 4.3 Tingkat Pendidikan Responden. No Jenjang Pendidikan Orang Persentase 1 Tidak Pernah Sekolah. 4 5.76 2 Tidak Tamat SD 13 18.5 3 SD 28 40 4 SLTP 20 28.6 5 SLTA 5 7.14 Jumlah 70 100 Sumber: kuesioner Penelitian.

4.2.3. Jumlah Tanggungan Responden.