CSR Menurut PT. Hino Motors Sales Indonesia

78 Kemudian oleh J. Ralhan selaku Company SecretaryAssociate Director PT. HMSI pada saat acara Supporter Gathering “Do Better for Earth” di Plaza Semanggi, Jakarta sebagai berikut : ”Isu lingkungan memang mendapat perhatian khusus bagi program Corporate Social Responsibility CSR Hino Indonesia. Pada dasarnya kebijakan kami adalah memberikan kontribusi bagi masyarakat Indonesia di bidang pendidikan, kesehatan, maupun lingkungan hidup, khususnya mereka yang kurang beruntung. Melalui donasi ini, Hino berharap akan mampu meningkatkan pendidikan bagi anak-anak maupun publik mengenai kons ervasi lingkungan.” Kemudian hal tersebut juga diperkuat dari hasil wawancara dengan Bapak Roffi Tresmawan selaku Manager Training and Publication Department PT. HMSI, bahwa : “Kita peduli terhadap lingkungan yang ada di tangerang, yang salah satunya dalam bidang pendidikan dengan kita undang kepala sekolah, BLK, pokoknya Tangerang, kemudian berkembang Jabodetabek. Jadi orang di sekitar sini harus tahu dan juga kita membantu mereka kalau kita punya sesuatu yang bermanfaat seperti Kaizen. Itukan saya pikir ndak cuma di perusahaan, di sekolah juga bisa diimplementasikan, toh itu sesuatu yang baik, mengajarkan yang baik untuk kehidupan di masyarakat.” Wawancara: Rabu, 8 Mei 2013 Program CSR bidang pendidikan PT. Hino Motors Sales Indonesia yang telah diterapkan, merupakan upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya di bidang pendidikan. Karena pendidikan merupakan salah satu sarana yang dapat diupayakan untuk ditangani oleh PT. Hino Motors Sales Indonesia. Hal ini menunjukkan bahwa kegiatan peningkatan pengetahuan dan keterampilan melalui pendidikan merupakan pemahaman perusahaan tentang pentingnya sebuah pendidikan dalam upaya peningkatan kesejahteraan di tingkat masyarakat. 79

4. Tujuan CSR PT. Hino Motors Sales Indonesia

Program Corporate Social Responsibility CSR Hino Indonesia dilaksanakan dalam berbagai macam program yang terdiri dari berbagai macam bidang. Program-program tersedut difokuskan pada lingkungan, pendidikan dan kesehatan. Implementasi dan komitmen yang diterapkan Hino Indonesia bertujuan memberikan nilai tambah bagi stakeholder dalam upaya mendukung kemajuan serta mewujudkan kepedulian sosial perusahaan dengan berkontribusi terhadap pengembangan masyarakat dan lingkungan. Secara umum program CSR Hino Indonesia bertujuan untuk meningkatkan meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan kelestarian lingkungan. Secara eksternal, program CSR Hino Indonesia bertujuan untuk membantu memperbaiki pengembangan masyarakat dan berusaha menjaga kelestarian lingkungan. Secara internal, CSR Hino Indonesia bertujuan untuk membangun hubungan yang harmonis dan kondusif kepada para karyawan demi mendukung tercapainya tujuan perusahaan, terutama dalam membangun dan meningkatkan reputasi perusahaan brand imange. Akan tetapi tidak ada tujuan khusus dari Hino Indonesia dalam pelaksanaan CSR ini untuk mendongkrak penjualan produk Hino secara langsung. Hal ini sebagaimana penuturan Bapak Roffi Tresmawan selaku Manager Training and Publication Department PT. HMSI, bahwa : “CSR ini lebih ke eksternal ya bukan ke internal. Karena ujung-ujungnya kepedulian kita terhadap eksternal baik itu lingkungan, penduduk, masyarakat atau alam. Tidak ada tujuan khusus dari CSR hino untuk membuat produk Hino laku. Kalau untuk itu sudah ada sendiri yaitu promosi. Karena CSR pada intinya memberikan sesuatu tanpa ada keinginan untuk dibalas, kayak kita beramal aja yang tidak ada untuk