Pendekatan Penelitian Setting Penelitian

37

BAB III METODE PENELITIAN

A. Pendekatan Penelitian

Pendekatan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Bila dilihat dari permasalahan yang diteliti, penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Lexy J. Moleong 2007: 6 menyebutkan bahwa penelitian kualitatif adalah penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian misalnya perilaku, persepsi, motivasi, tindakan, dan lain-lain secara holistik dan dengan cara deskripsi dalam bentuk kata-kata dan bahasan pada suatu konteks khusus yang alamiah dan dengan memanfaatkan berbagai metode alamiah. Nana Syaodih Sukmadinata 2010: 73 menguraikan bahwa penelitian deskriptif tidak memberikan perlakuan, manipulasi, atau pengubahan pada variabel-variabel bebas, tetapi menggambarkan suatu kondisi apa adanya. Dalam penelitian ini dideskripsikan segala sesuatu yang berkaitan dengan gaya kepemimpinan kepala sekolah di SD Negeri Prawirotaman Yogyakarta. Peneliti memilih menggunakan pendekatan kualitatif jenis deskriptif karena penelitian ini digunakan untuk mendeskripsikan gaya kepemimpinan kepala sekolah di SD Negeri Prawirotaman Yogyakarta. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi dan gambaran terkait gaya kepemimpinan kepala sekolah di SD Negeri Prawirotaman Yogyakarta 38 melalui deskripsi kata-kata, sehingga tujuan dari penelitian ini dapat tercapai sesuai dengan yang diharapkan.

B. Setting Penelitian

Pelaksanaan pengambilan data dalam penelitian ini dirancang peneliti untuk dilaksanakan pada bulan April – Juni 2015 di SD Negeri Prawirotaman Yogyakarta. Letak sekolah ini terbilang cukup strategis, meski lokasinya tidak tepat dipinggir jalan tetapi sekolah ini sangat mudah untuk dicari. SD Negeri Prawirotaman Yogyakarta terletak tepat dibelakang TK PKK yang berlokasi di kelurahan Brontokusuman, Kecamatan Mergangsan Kota Yogyakarta, tepatnya di Jl. Prawirotaman No. 21.

C. Subjek Penelitian