Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

11 kegiatan menulis ini penulis haruslah terampil memanfaatkan grafologi, struktur bahasa, dan kosa kata. Keterampilan menulis ini tidak akan datang secara otomatis, melainkan harus melalui latihan dan praktik yang banyak dan teratur. Berdasarkan pendapat beberapa ahli di atas, dapat disimpulkan bahwa menulis merupakan suatu kegiatan mengemukakan ide, gagasan, maupun pikiran yang akan disampaikan kepada pembaca dalam bentuk bahasa tulis yang baik dan benar. Menulis merupakan suatu bentuk komunikasi secara tidak langsung.

2. Tujuan Menulis

Henry Guntur Tarigan 1986: 23-24 mengemukakan bahwa tujuan menulis, yaitu: a tulisan yang bertujuan untuk memberitahukan atau mengajar disebut wacana informatif informative discourse, b tulisan yang bertujuan untuk meyakinkan atau mendesak disebut wacana persuasif persuasive discourse, c tulisan yang bertujuan untuk menghibur, menyenangkan, atau yang mengandung tujuan estetik disebut tulisan literer wacana kesastraan atau literary discourse, dan d tulisan yang bertujuan untuk mengekspresikan perasaan dan emosi yang kuat disebut wacana ekspresif expressive discourse. Hugo Harting dalam Henry Guntur Tarigan,1986: 24-25 menjelaskan tujuan menulis adalah: a assignment purpose tujuan penugasan, b altruistic purpose tujuan altruistik, c persuasive purpose tujuan persuasif, d informational purpose tujuan informasional, e self-expressive purpose tujuan pernyataan diri, f creative purpose tujuan kreatif, dan g problem- solving purpose tujuan pemecahan masalah. 12 a. Assignment purpose tujuan penugasan, di dalam tujuan penulisan ini penulis menulis sesuatu karena ditugaskan, bukan atas kemauan sendiri. b. Altruistic purpose tujuan altruistik, yaitu penulis bertujuan untuk menyenangkan para pembaca, menghindarkan kedukaan para pembaca, menolong para pembaca memahami, menghargai perasaan dan penalarannya, dan membuat hidup para pembaca lebih mudah dan lebih menyenangkan dengan karyanya itu. c. Persuasive purpose tujuan persuasive, yaitu meyakinkan para pembaca akan kebenaran gagasan yang diutarakan. d. Informational purpose tujuan informasional, yaitu memberikan informasi atau keterangan kepada para pembaca. e. Self-expressive purpose tujuan pernyataan diri, yaitu memperkenalkan atau menyatakan diri sang pengarang kepada para pembaca. f. Creative purpose tujuan kreatif, yaitu tujuan untuk mencapai keinginan artistik, atau seni yang ideal, seni idaman. g. Problem-solving purpose tujuan pemecahan masalah, yaitu penulis bertujuan untuk memecahkan masalah yang dihadapi. Berdasarkan pendapat ahli di atas, dapat disimpulkan bahwa tujuan menulis, yaitu: a untuk menuangkan ide atau gagasan, b untuk meyakinkan pembaca, c untuk menghibur pembaca, dan d untuk memberikan informasi kepada pembaca.