Manfaat Penelitian PENDAHULUAN A. Latar Belakang Penelitian

xci Maksud penelitian ini adalah membuat model monitoring dan evaluasi pemberlakuan standar mutu perkerasan jalan nasional dan propinsi berbasis pendekatan sistemik. Tujuan penelitian yang ingin dicapai adalah sebagai berikut: 1 mengidentifikasi jenis dan penyebab kerusakan struktural perkerasan pada awal umur pelayanan jalan yang terjadi di lapangan; 2 mengidentifikasi kesulitan mengenal dan memahami standar mutu perkerasan jalan dikaitkan dengan implementasinya di lapangan; 3 mengidentifikasi kendala dan penyimpangan implementasi standar mutu perkerasan jalan pada pembangunan, peningkatan dan pemeliharaan jalan; 4 merumuskan kerangka berpikir membuat model monitoring dan evaluasi pemberlakuan standar mutu perkerasan jalan yang hierarkis, komprehensif dan berbasis pendekatan sistemik; 5 menganalisis perbandingan tingkat kepentingan antar faktor dalam tiap subsistem pemberlakuan standar mutu perkerasan jalan; 6 menganalisis perbandingan tingkat kepentingan antar variabel yang mempengaruhi faktor-faktor dalam tiap subsistem pemberlakuan standar mutu perkerasan jalan; dan 7 mengembangkan dan menerapkan model monitoring dan evaluasi pemberlakuan standar mutu perkerasan jalan agar diperoleh solusi perbaikan dan penyempurnaan pemberlakuannya.

E. Manfaat Penelitian

Manfaat teoritis theorytical benefits yang diperoleh dari penelitian tentang model monitoring dan evaluasi pemberlakuan standar mutu perkerasan jalan, adalah: 1 peningkatan pemahaman konsep hierarki setiap elemen dalam tiap subsistem pemberlakuan standar mutu perkerasan jalan yang berbasis pendekatan sistemik; 2 peningkatan pemahaman proses identifikasi dan penyeleksian serta pengelompokan variabel-variabel beserta indikator dan parameternya dalam tiap subsistem pemberlakuan standar mutu perkerasan jalan; xcii 3 peningkatan pemahaman proses pembobotan antar variabel terhadap faktor- faktor dalam tiap subsistem pemberlakuan standar mutu perkerasan jalan; dan 4 pemahaman proses pembuatan model monitoring dan evaluasi pemberlakuan standar mutu perkerasan sebagai pedoman bagi pemangku kebijakan untuk mengevaluasi mutu perkerasan jalan dikaitkan implementasi standar mutu yang digunakan. Manfaat praktis practical benefits yang didapatkan dari penelitian model monitoring dan evaluasi pemberlakuan standar mutu perkerasan jalan, adalah: 1 pedoman teknis bagi pembina dan penyedia jalan untuk memonitor dan mengevaluasi secara berkala terhadap penerapan standar-standar mutu perkerasan jalan sehingga dapat diidentifikasi variabel dan faktor yang paling berpengaruh terhadap penurunan pemberlakuan standar mutu perkerasan jalan serta umpan balik untuk penyempurnaan implementasinya; 2 pedoman kebijakan untuk mengevaluasi mutu hasil pembangunan, peningkatan dan pemeliharaan jalan di tiap wilayah kepulauan atau propinsi untuk mendapatkan tingkat penyeragaman mutu perkerasan jalan dalam rangka menjawab tuntutan otonomi daerah dan globalisasi; 3 pedoman kebijakan bagi Pemerintah Pusat dalam hal ini Ditjen Bina Marga, Departemen Pekerjaan Umum dalam mengevaluasi mutu perkerasan jalan sehingga dapat diidentifikasi dana pengelolaan jalan di tiap propinsi; dan 4 pedoman pembelajaran bagi pelaksana pembangunan jalan dan pengawas mutu agar dapat mengimplementasikan standar mutu perkerasan jalan dengan tepat dan benar di lapangan.

F. Pembatasan Masalah dan Lingkup Penelitian