Kerangka Pemikiran TINJAUAN PUSTAKA

Efek primer meliputi perhatian dan pemahaman. Perhatian attention seseorang dipengaruhi oleh dua determinan, yaitu determinan pribadi dan determinan stimulus. Yang termasuk determinan pribadi adalah kebutuhan motivasi, sikap, tingkat adaptasi dan rentang perhatian. Sedangkan yang termasuk determinan stimulus adalah ukuran, warna, identitas, kontras, posisi, gerakan, kebaruan, stimulus pemikat perhatian yang “dipelajari” dan juru bicara yang menarik. Pemahaman readthrougness terkait dengan kategori stimulus, elaborasi stimulus, determinan pribadi dalam pemahaman dan determina stimulus dalam pemahaman. Kategori stimulus berhubungan dengan penggolongan stimulus tersebut pada proses kategorisasi. Elaborasi stimulus berkaitan dengan pencitraan. Determinan pribadi dalam pemahaman dipengaruhi motivasi, pengetahuan dan persepsi. Determinan stimulus dalam pemahaman dilihat dari linguistic dan konteks pesan iklan tersebut. Efek sekunder meliputi respon kognitif cognitive, respon afektif affection dan sikap terhadap iklan behavior, respon kognitif seseorang dapat dilihat dari kesan terhadap produk pesan, kesan terhadap sumber pesan, kesan terhadap daya tarik iklan. Sementara itu, respon afektif konsumen diukur dari hasrat desire, preferensi preference dan pendirian conviction. Sikap terhadap iklan dinyatakan konsumen melalui sikap terhadap iklan dan niat beli. Semua faktor-faktor yang mempengaruhi variabel akan diukur untuk menghasilkan tingkat efektifitas iklan yang akhirnya dapat ditarik kesimpulan iklan yang lebih efektif atau tidak. Iklan Giant Sun City Sidoarjo perbaikan image melalui iklan spanduk Masyarakat Sidoarjo melihat iklan Giant Sun City Sidoarjo di spanduk Uji tingkat efektifitas iklan Giat Sun City Sidaorjo menggunakan Direct Rating Method Perhatian Pemahaman Respon kognitif Respon afektif Sikap terhadap iklan 1.Determinan pribadi a. Kebutuhan b. Sikap c.Tingkat adaptasi d.Rentang perhatian 2.Determinan stimulus a. Ukuran b. Warna c. Intensitas d. Kontras e. Posisi f. Gerakan g. Kebaruan h. Stimulasi pemikat i. Juru bicara yang menarik 1. Kategori stimulus 2. Elab orasi stimulus 3. Dete rminan pribadi a.Motivasi b.Pengetahuan c.Persepsi 1.Determinan stimulus a. Linguistik b. Konteks 1. Kesan dari Giant Sun City Sidaorjo 2. Kesan dari sumber pesan 3. Kesan dari daya tarik iklan Perasaan dan emosi yang timbul Suka atau tidak suka Efektifitas Iklan Gambar 2.1 Kerangka Pemikiran

BAB III METODE PENELITIAN

Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif deskriptif. Adapun pengertian dari penelitian deskriptif adalah penelitian yang hanya memaparkan situasi dan peristiwa. Penelitian ini tidak mencari atau menjelaskan hubungan, tidak menguji hipotesis atau membuat prediksi Rahmat, 2002:24. Metode deskriptif bertujuan melukiskan secara sistematis fakta atau karakteristik populasi tertentu secara faktual dan cermat Rahmat, 2002:22. Metode yang digunakan adalah metode survey, metode ini membedah dan menguliti serta mengenal masalah dan juga mendapatkan pembenaran terhadap keadaan dan praktek yang sedang berlangsung Nasir, 1988:65.

3.1. Definisi Operasional

3.1.1. Efektivitas Iklan

Efektivitas iklan adalah tingkat keefektifan sebuah iklan baik pada konsumen atau pun masyarakat. Pada dasarnya, suatu iklan dikatakan efektif apabila iklan pesan dalam iklan tersebut dapat terpatri secara mendalam dalam benak konsumen Durianto, Sugiarto, Widjaja, dan Supratikno, 2003:10. Iklan yang efektif harus sukses dalam dua level, yaitu pertama, komunikasi, dan kedua, mencapai target pemasaran Lane; Russel, 2000:17. Dalam penelitian ini yang ditekankan adalah level komunikasi.Wilbur Schramm dalam karyanya yang terkenal, yaitu “How Communication Works”, mengemukakan apa yang dinamakan the condition of success in communication, yang secara gambling diringkas sebagai berikut: 1. Pesan harus dirancangkan dan disampaikan sedemikian rupa sehingga menarik perhatian sasaran yang dimaksud. 2. Pesan harus menggunakan tanda-tanda yang tertuju kepada pengalaman yang sama antara komunikator dan komunikan, sehingga sama-sama dapat dimengerti. 3. Pesan harus membangkitkan kebutuhan pribadi pihak komunikan, dan menyarankan beberapa cara untuk memperoleh kebutuhan itu. 4. Pesan harus menyarankan suatu cara untuk memperoleh kebutuhan yang layak bagi situasi kelompok tempat komuikan berada pada saat ia digerakkan untuk memberikan tanggapan yang dikehendaki Effendy, 2002:32-33.

3.1.2. Iklan Retail Giant Sun City Sidoarjo

Iklan retail adalah retail terdiri atas aktivitas – aktivitas bisnis yang terlibat dalam menjual barang dan jasa kepada konsumen untuk kepentingan sendiri, keluarga maupun rumah tangga. Dari definisi diatas dapat dikatakan bahwa bisnis retail terdiri dari beberapa aktivitas yang mendukung dan mempengaruhi sehingga terjadi kegiatan perdagangan antara pedagang dan konsumen Berman, Evans, 2001:3. Iklan retail giant sun city yang dimaksud dalam penelitian ini adalah iklan yang menawarkan sebuah produk dengan harga – harga yang murah sehingga menarik perhatian konsumen untuk tertarik berbelanja di giant sun city. Adapun usia